Johnny Depp Diminta Keluar dari Fantastic Beasts oleh Warner Bros.

Johnny Depp memang dikenal sebagai salah satu aktor terbaik di Hollywood. Namun selama empat tahun belakangan, kebanyakan pemberitaan tentang Depp selalu berhubungan dengan mantan istrinya, yaitu Amber Heard. Ditambah lagi, Depp baru saja mengalami kekalahan atas gugatannya kepada media Inggris The Sun. Hakim memutuskan bahwa artikel The Sun tentang Depp adalah “pemukul istri” dinyatakan benar secara susbtansial.

Sudah jatuh, tertimpa tanggal pula. Itulah pepatah yang tepat untuk menggambarkan kondisi Depp saat ini. Hanya beberapa hari setelah kalah di persidangan, tepatnya pada hari ini, Depp mengumumkan bahwa dia enggak lagi terlibat di Fantastic Beasts 3!

Via Instagram

Depp memberikan pengumumkan mengejutkan tersebut lewat akun Instagram-nya. Depp membuka pengumumannya dengan mengucapkan terima kasih kepada para penggemarnya atas dukungan yang dia terima selama menghadapi permasalahan hukum dengan The Sun dan Heard. Dia mengaku terharu dengan banyaknya dukungan yang diterimanya.

Setelah mengucapkan terima kasih, Depp pun memberikan pernyataan, “Saya ingin memberi tahu kalian bahwa saya telah diminta untuk mengundurkan diri oleh Warner Bros. dari peran saya sebagai Grindelwald di Fantastic Beasts dan saya telah menghormati dan menyetujui permintaan tersebut.”

Via Istimewa

Depp kemudian menutup pengumumannya dengan mengatakan bahwa keputusan pengadilan enggak akan mengubah perjuangannya untuk mengungkapkan hal yang sebenarnya. Depp memastikan bahwa dia bakal mengajukan banding. Depp masih bertekad untuk membuktikan bahwa tuduhan kepadanya adalah salah. Menurutnya, hidup dan kariernya enggak ditentukan oleh kejadian yang saat ini sedang dialaminya.

Warner Bros. pun mengonfirmasi apa yang diumumkan Depp di Instagram-nya. Dilansir Variety, Warner Bros. mengumumkan bahwa mereka bakal mencari aktor lain untuk memerankan Grindelwald di Fantastic Beasts 3. Akibat perubahan ini, Warner Bros. memutuskan mengundur tanggal rilis Fantastic Beasts 3 dari November 2021 menjadi musim panas 2022.

Sebelum Warner Bros. meminta Depp keluar dari Fantastic Beasts, sang aktor telah mengajukan penundaan persidangan antara dirinya dan Heard demi mengikuti syuting Fantastic Beasts 3. Apa pendapat kalian mengenai hengkangnya Johnny Depp dari Fantastic Beasts 3? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.