Sempat memutuskan pensiun setelah penampilannya di Logan (2017), Hugh Jackman dipastikan bakal kembali lagi memerankan Wolverine untuk proyek Deadpool 3. Pada akhir Oktober lalu, muncul kabar yang menyatakan bahwa Ryan Reynolds begitu gigih mengajak Hugh Jackman untuk kembali memerankan Wolverine. Jackman bahkan dikabarkan baru mau membintangi Deadpool 3 pada Agustus lalu.
Kini, Reynolds kembali membicarakan bagaimana Jackman bisa kembali ke Deadpool 3 lewat wawancaranya dengan Collider. Menariknya pada wawancaranya terbaru ini, Reynolds malah mengungkapkan bahwa Jackmanlah yang sebenarnya punya inisiatif untuk kembali memerankan Wolverine di Deadpool 3!
“Saya tidak yakin bahwa saya yang bertanggung jawab atas kembalinya Hugh Jackman. Saya memang selalu ingin dia kembali. Pertemuan pertama saya dengan Kevin Feige, ketika Disney membeli Fox beberapa tahun lalu, tentang membuat film Deadpool dan Wolverine. Namun, rencana itu tidak memungkinkan pada saat itu. Kemudian, Jackman secara kebetulan menelepon saya pada saat yang tepat dan menyatakan bahwa dia tertarik untuk kembali dan melakukan ini sekali lagi,” ujar Reynolds.
“Isi percakapan telepon saya dengan Jackman, saya akan membiarkan Jackman yang menceritakannya, karena saya tahu bahwa kamu dan Jackman bakal bertemu suatu saat nanti. Saya akan membiarkan Jackman yang menjawabnya sendiri. Begitu dia menyatakan minatnya untuk kembali, tugas saya untuk membawanya ke Kevin Feige sekali lagi dan membujuknya,” lanjut Reynolds.
Semakin penasaran dengan duet Deadpool dan Wolverine? Apalagi, Hugh Jackman juga menjanjikan bahwa Wolverine di Deadpool 3 bakal lebih pemarah, keras, dan galak. Sebagai informasi, Deadpool 3 bakal dirilis pada 8 November 2024. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!