Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah

– Dalam rangka Hari Film Nasional pada 30 Maret 2021, daftar film Indonesia pemenang FFI ini bisa jadi rekomendasi tontonan di akhir pekan.
– Semua film Indonesia di bawah ini tersedia di platform streaming legal.


Kualitas film indonesia kian tahun kian membaik. Ragam premisnya makin kaya. Akting para aktornya makin memukau dan kreativitas sutradaranya semakin menggila. Kualitas film yang semakin baik itu membuat para dewan juri di Festival Film Indonesia makin semangat menilai serta menobatkan film terbaik tiap tahunnya yang tidak hanya menghibur tapi juga menyelipkan banyak pesan baik.

Nah, menyambut Hari Film Nasional, mari kita mengulik dan menonton lagi beberapa film Indonesia terbaik yang pernah merajai FFI. Film-film tersebut kini sudah bisa ditonton di rumah secara legal lewat layanan Over-The-Top.

Film Indonesia peraih Piala Citra apa saja yang bisa kamu tonton di rumah secara legal pada pekan Hari Film Nasional? Berikut ini rekomendasi dari KINCIR.

 

1. Arisan! (2003)

Platform: Netflix dan Vidio

Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah
Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah Via Istimewa.

Setelah 10 tahun vakum, Festival Film Indonesia kembali diselenggarakan pada 2004 dengan sambutan yang meriah dari publik Tanah Air. Ada banyak film yang bersaing di ajang FFI pertama abad 21. Menariknya, film Arisan! karya Nia Dinata yang berhasil berjaya sebagai pemenang.

Premis cerita yang tidak umum dengan totalitas para pemainnya jadi salah satu alasan film ini jadi raja di FFI 2004. Nah, film Arisan! ini bisa kamu tonton di layanan Vidio dan Netflix. Buat kamu yang dulu nonton film ini di bioskop, sekarang udah bisa nostalgia di rumah aja, lho!

2. Gie (2004)

Platform: Disney+ Hotstar, Netflix, dan Vidio

Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah
Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah Via Istimewa.

Kalau saja pada 2002 FFI digelar, film Ada Apa Dengan Cinta? (2002) bisa jadi film pertama Riri Riza yang merengkuh Piala Citra. Sayang, kala itu FFI tengah vakum. Namun, karena kualitas Riri Riza ini tak pernah turun, alhasil dalam film biopik bertajuk Gie, Riri Riza masuk nominasi “Sutradara Terbaik” dan “Skenario Terbaik” FFI 2005.

Film Gie pun berjaya di FFI dengan raihan Piala Citra “Film Bioskop Terbaik”, “Pemeran Utama Pria Terbaik” untuk Nicholas Saputra, dan “Pengarah Sinematografi Terbaik” untuk Yudi Datau. Membuat film biopik dengan latar 1965 memang bukan hal mudah. Namun, sutradara kelahiran 2 Oktober 1970 itu berhasil mewujudkannya. Kini, Gie bisa kamu tonton di rumah lewat layanan streaming Netflix, Vidio, dan Disney+ Hotstar.

3. Fiksi (2008)

Platform: Netflix dan Vidio

Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah
Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah Via Istimewa.

Mouly Surya jadi perbincangan banyak orang ketika meracik skenario film Fiksi jadi sebuah film yang menyentuh hati. Fiksi bercerita tentang seorang wanita kepribadian ganda yang tak segan berlaku di luar nalar.

Film Fiksi dapat sambutan meriah dan berjaya di FFI 2008. Film ini dapat 10 nominasi FFI, dan memenangkan empat penghargaan, di antaranya “Film Terbaik”, “Sutradara Terbaik” untuk Mouly Surya, “Skenario Asli Terbaik” untuk Mouly Surya bersama Joko Anwar, dan “Tata Musik Terbaik” untuk Zeke Khaseli. Kini, Fiksi sudah bisa kamu tonton secara streaming di Netflix dan Vidio.

 

4. Sang Penari (2011)

Platform: Disney+ Hotstar, Netflix, dan Vidio

Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah
Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah Via Istimewa.

Diangkat dari sebuah novel laris karya Ahmad Tohari berjudul Ronggeng Dukuh Paruk, film Sang Penari menjelma menjadi sebuah film yang penuh makna. Dibintangi oleh Oka Antara dan Prisia Nasution, Sang Penari jadi film adaptasi novel pertama abad ke-21 yang memenangi Piala Citra.

Sang Penari butuh riset dua tahun untuk menyajikan konteks sejarah dengan lebih baik. Beberapa poin sejarahnya, seperti Gerakan 30 September dan peristiwa pembantaian anti-komunis. Poin tersebut dalam novelnya disensor oleh pemerintahan Orde Baru kala itu, tetapi digambarkan lebih jelas dalam film ini. Nah, untuk merayakan Hari Film Nasional, kamu bisa tonton film Sang Penari di Netflix, Vidio, dan Disney+ Hotstar.

5. Sang Kiai (2013)

Platform: Iflix dan Disney+ Hotstar

Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah
Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah Via Istimewa.

Sang Kiai jadi film biopik kedua yang memenangi Piala Citra, setelah Gie. Film karya Rako Prijanto ini sukses menampilkan cerita heroik dari seorang pejuang kemerdekaan Indonesia bernama KH Hasyim Ashari. Film ini juga mampu mempertontonkan perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah dengan pengambilan gambar yang sangat baik.

Sang Kiai dibintangi oleh Ikranegara, Adipati Dolken, dan Christine Hakim. Film ini meraih penghargaan kategori “Film Terbaik”, “Sutradara Terbaik”, “Pemeran Pendukung Pria Terbaik”, dan “Tata Suara Terbaik”. Sang Kiai bisa kamu tonton lewat layanan Iflix dan Disney+ Hotstar.

6. Cahaya dari Timur: Beta Maluku (2014)

Platform: Disney+ Hotstar, Netflix, dan Vidio

Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah
Hari Film Nasional, 9 Film Indonesia Peraih Piala Citra Ini Bisa Ditonton di Rumah Via Istimewa.

Tak ada yang menyangka film Cahaya dari Timur: Beta Maluku bisa berlari sejauh itu dalam kancah perfilman Indonesia. Film karya Angga Dwimas Sasongko ini tidak sekadar bercerita tentang tim sepakbola Tulehu, tapi juga berbicara soal keragaman masyarakat Indonesia.

Dibintangi oleh Chicco Jerikho, keseluruhan film ini menggunakan dialog Ambon. Keunikan itu jadi salah satu alasan film tema sepak bola ini memenangkan Piala Citra “Film Terbaik” dan “Pemeran Utama Pria Terbaik”. Sekarang, film sudah bisa ditonton di layanan streaming, seperti Disney+ Hotstar, Netflix, dan Vidio. Bahkan, khusus di Netflix, ada juga kumpulan soundtrack-nya bertajuk Wave of Cinema Surat Dari Timur.

7. Athirah (2016)

Platform: Disney+ Hotstar, Netflix, dan Vidio

Athirah
Athirah Via Istimewa.

Riri Riza sekali lagi berhasil menaruh karyanya sebagai film terbaik di Indonesia. Sekali lagi, film biopik yang menghantarkan Riza memenangi Piala Citra berjudul Athirah. Film ini menceritakan lika-liku kehidupan seorang Athirah, ibunda dari Jusuf Kalla dengan cerita hidup yang inspiratif dan menyentuh.

Semua ditampilkan dengan rapi dan menghangatkan hati oleh Riri Riza. Athirah berhasil meraih enam Piala Citra dari 10 nominasi FFI 2016, antara lain “Pengarah Artistik Terbaik”, “Penata Busana Terbaik”, “Penulis Skenario Adaptasi Terbaik”, “Pemeran Utama Wanita Terbaik”, “Sutradara Terbaik”, dan “Film Terbaik”. Nah, kalau kamu belum sempat nonton film Athirah di bioskop, film ini bisa kamu tonton secara legal di banyak platform digital.

8. Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak (2017)

Platform: Netflix

Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak.
Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak. Via Istimewa.

Bukan saja publik Indonesia yang dibuat terkagum, tapi juga publik dunia. Bahkan sebelum filmnya tayang di Indonesia, Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak itu sudah merengkuh banyak gelar internasional, bahkan sampai masuk submission kandidat nominasi Oscar.

Wajar jika Mouly Surya sekali lagi berhasil mencatatkan namanya sebagai sutradara wanita pertama yang filmnya menangi dua Piala Citra. Kesadisan Marlina telah didistribusikan lebih dari 18 negara, termasuk Amerika Serikat, Kanada, negara-negara di Eropa, dan Asia Tenggara. Film ini sudah bisa kamu saksikan di Netflix.

 

9. Kucumbu Tubuh Indahku (2019)

Platform: Bioskop Online dan Viu.

Kucumbu Tubuh Indahku.
Kucumbu Tubuh Indahku. Via Istimewa.

Sempat jadi film kontroversial, karya Garin Nugroho ini justru melesat dan mendapat penghargaan di dalam dan luar negeri. Tak heran ketika FFI 2019 banyak yang menjagokan film ini menang. Benar saja, film Kucumbu Tubuh Indahku ini tidak hanya menang, tapi juga berjaya FFI 2019 dengan raihan delapan Piala Citra. Saat ini, film Kucumbu Tubuh Indahku sudah bisa ditonton secara legal lewat layanan Viu dan Bioskop Online.

***

Ituah beberapa film Indonesia pemenang Piala Citra yang bisa kamu tonton di rumah lewat layanan streaming dalam pekan Hari Film Nasional. Jadi, mau nonton yang mana dulu, nih?

 

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.