Brett Ratner, lewat perusahaan produksi RatPac-Dune Entertainment membantu membiayai Wonder Woman (2017) dan film lainnya untuk Warner Bros. Salah satu petinggi Hollywood ini dituduh melakukan pelecehan seksual, terkait dari rentetan yang dipicu oleh Harvey Weisntein. Lalu berlanjut dari beberapa aktris seperti Olivia Munn, Natasha Henstridge, dan Jaime Ray Newman.
Sebelumnya Viki pernah ngabarin kalau Gal Gadot enggak akan kembali menjadi Wonder Woman jika Ratner masih bergabung dalam proyek Wonder Woman 2. Banyak orang di Hollywood memuji sikap Gadot. Sepertinya, Gadot memang seorang wonder woman sejati yang memiliki pengaruh besar untuk menghentikan perilaku bobrok di Hollywood.
Saat ditemui Rabu lalu (8/11) dalam sebuah acara NBC, TODAY, Gadot sempat mengatakan dalam sesi wawancara kalau Brett Ratner udah enggak aktif lagi dalam proyek sekuel Wonder Woman karena beberapa tuduhan pelecehan seksual yang dilakukan Ratner.
Saat ditanya mengenai "ancaman" Gadot bahwa dia akan menolak kembali ke Wonder Woman 2 jika Ratner belum keluar, Gadot pun menjawab.
"Sebenarnya, ada begitu banyak orang yang terlibat dalam pembuatan film (Wonder Woman 2) ini, enggak cuma gua. Nah, mereka semua pun memiliki pendapat yang sama seperti gua, mereka juga enggak ingin kalau dia (Ratner) masih bergabung dalam proyek ini. Lagi pula keputusannya (mengeluarkan Ratner dari proyek Wonder Woman 2) juga udah dilakukan dari awal bulan ini," ungkap Gadot seperti dilansir Entertainment Weekly.
Warner Bros. secara resmi memutuskan hubungan kerja dengan Ratner pada 1 November lalu, setelah banyaknya laporan pelecehan seksual yang dilakukan Ratner. Kesepakatan antara perusahaan produksi milik Ratner, RatPac Dune Entertainment, dengan Warner Bros. kabarnya akan berakhir pada awal 2018 mendatang dan perusahaan Ratner nantinya udah enggak akan lagi mendanai proyek Wonder Woman 2. Adapun Wonder Woman 2 rencananya dijadwalkan akan meluncur di bioskop-bioskop pada November 2019.