Menjelang perilisan Black Panther bulan ini, terasa sekali menimbulkan antusias yang luar biasa bagi para penggemar Marvel Cinematic Universe khususnya. Kabarnya Black Panther diposisikan menjadi film yang sangat berpengaruh untuk alur cerita Marvel Cinematic Universe menjelang perilisan Avengers: Infinity War. Baru-baru ini sang sutradara Black Panther, Ryan Coogler, baru aja mengungkap satu hal yang sangat menarik terkait film garapannya ini.
Seperti dilansir CBR, Black Panther hampir aja menghadirkan seorang karakter dari jajaran Young Avenger yaitu Elijah "Eli" Bradley a.k.a Patriot. Menurutnya, dia dan rekan penulis, Joe Robert Cole, sempat tertarik untuk memasukkan karakter tersebut sebelum pada akhirnya memutuskan untuk fokus pada Wakanda.
"Cukup gila, bagi para penggemar komik, kami sempat bermain-main dengan karakter Patriot sejenak. Lalu, berpikiran kalau kami tertarik dengan karakter tersebut pada awalnya. Namun, enggak lama kami memutuskan untuk fokus aja ke cerita Wakanda," ungkap Coogler. ”
Karakter Patriot sendiri memulai debutnya di komik Young Avengers #1 (2005). Patriot dibuat oleh penulis naskah Wonder Woman, Allan Heinberg dan Jim Cheung. Patriot seorang anak keturunan Afrika-Amerika yang mewariskan kekuatan super dari keluarganya. Dia bisa dibilang menjadi inkarnasi dari Captain America. Patriot juga merupakan anggota pendiri Young Avengers bersama Wiccan, Hulkling, Hawkeye, Iron Lad, dan Stature.
Jika Patriot benar-benar terlibat di MCU, ini akan jadi pertama kalinya yang tentu aja akan menjadi kejutan yang sangat besar bagi para penggemar komik Marvel yang udah mengetahui karakter Patriot ini. Hal ini sama dengan saat Black Panther a.k.a T’Challa melakukan debutnya di MCU lewat film Captain America: Civil War (2016).
Namun, sayangnya hal tersebut enggak terjadi. Walaupun sangat disayangkan oleh para penggemar Patriot, namun gagasan mengenai karakter Patriot ini bisa jadi ide yang baik untuk Kevin Feige dalam mengembangkan cerita MCU kedepannya. Iya enggak?