Avatar: The Way of Water (2022) dirilis 13 tahun setelah film pertama Avatar (2009). Tidak jauh berbeda dengan jarak perilisannya, The Way of Water diceritakan berlatar waktu lebih dari 10 tahun setelah kejadian di film pertamanya. Itulah sebabnya, kamu bisa melihat bahwa Jake Sully dan Neytiri telah memiliki empat anak, yang mana tiga anak pertamanya telah memasuki usia remaja.
Empat anaknya Jake dan Neytiri, di antaranya Neteyam, Lo’ak, Kiri, dan Tuktirey atau yang dipanggil Tuk. Berbeda dengan ketiga saudaranya, Kiri merupakan anak adopsi yang dilahirkan dari avatar-nya Dr. Grace Augustine, temannya Jake yang diceritakan tewas di film pertama. Menariknya, The Way of Water sama sekali tidak mengungkapkan siapa ayah biologisnya Kiri.
Walau tidak disebutkan secara jelas di film, ada kemungkinan jika Kiri telah berusia 14 tahun di The Way of Water. Kiri memang punya sikap yang berbeda dari orang-orang di sekitarnya. Namun, kita bisa melihta jelas tingkah remajanya di sepanjang film. Nah, tahukah kamu bahwa Kiri yang berusia 14 tahun ternyata diperankan oleh aktris yang kini telah berusia 73 tahun?
Kiri diperankan oleh Sigourney Weaver, aktris yang sebelumnya memerankan Dr. Grace di film pertama Avatar. Yap, karakter ibu dan anak diperankan oleh aktris yang sama. Sebagai informasi, Weaver lahir pada 8 Oktober 1949. Proses syuting The Way of Water dilakukan sejak 2017. Ini berarti Weaver mulai memerankan Kiri saat dirinya telah berusia 68 tahun. Weaver kini sudah berusia 73 tahun saat The Way of Water dirilis.
Siapa yang baru tahu bahwa Kiri di Avatar: The Way of Water diperankan oleh aktris yang juga memerankan Dr. Grace? Apa pendapat kamu tentang Kiri yang diperankan oleh aktris lanjut usia? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!