Ant-Man and the Wasp: Quantumania menjadi film yang membuka MCU Phase 5 pada 2023 ini. Penggemar memiliki harapan yang cukup tinggi terhadap film ini karena menampilkan Kang the Conqueror yang juga akan menjadi villain utama dari Multiverse Saga. Selain itu, Kevin Feige selaku presiden Marvel Studios juga mengatakan bahwa Quantumania jadi film terpenting MCU setelah Avengers: Endgame (2019).
Pada pekan lalu sejumlah kritikus film Hollywood pun telah mendapatkan kesempatan untuk menyaksikan Ant-Man and the Wasp: Quantumania lebih awal sebelum rilis 15 Februari ini. Ulasan dari para kritikus pun sudah keluar pada 14 Februari. Namun, ternyata review dari para kritikus Hollywood terhadap Quantumania terbilang cukup negatif.
Hingga artikel ini ditulis, film Ant-Man 3 hanya mendapatkan skor 55% di situs Rotten Tomatoes dari 122 ulasan yang baru masuk. Hal ini membuat film garapan Peyton Reed ini mendapatkan predikat “Busuk” atau jelek pada situs tersebut. Skor itu memang masih bisa terus berubah seiring bertambahnya ulasan kritikus yang masuk, tapi akan lumayan sulit jika ingin skornya keluar dari zona “Busuk” Rotten Tomatoes.
Sejumlah kritikus menilai bahwa Quantumania kurang memiliki emosi dan juga tidak terlalu menyenangkan seperti kedua film pendahulunya. Terlepas dari kritikan itu, mayoritas kritikus memuji penampilan Jonathan Majors sebagai Kang yang menjadi villain dari film ini. Bahkan, saking dominannya, beberapa kritikus menilai kalau Quantumania hanyalah film filler MCU buat memperkenalkan Kang.
Hal ini pun membuat Ant-Man and the Wasp: Quantumania menjadi film kedua MCU yang dapat skor “Busuk” di Rotten Tomatoes. Sebelumnya, ada Eternals yang memiliki skor 47% dan kemudian membuatnya jadi salah satu film MCU dengan pendapatan terendah. Nah, apakah kamu masih tertarik buat nonton Quantumania setelah melihat ulasan yang cukup buruk tersebut?