7 Superhero dengan Kostum Celana Dalam di Luar

Tahukah kamu kenapa dulu banyak kostum superhero yang mengenakan celana dalam di luar? Menurut Julius Schwartz salah satu kreator komik DC, celana dalam di luar itu terinspirasi dari kostum sirkus atau pegulat yang dikenal sebagai orang-orang dengan kemampuan khusus. Makanya, kostum seperti itu diterapkan pada banyak superhero.

Namun, enggak semua orang suka dengan konsep ini. Pierce Brosnan pernah menolak peran Batman karena ia tidak suka dengan konsep kostum dengan celana dalam di luar.

Kali ini, KINCIR mengumpulkan beberapa superhero yang tampil dengan kostum celana dalam di luar. Siapa saja mereka?

Superhero dengan kostum celana dalam di luar

1. Superman (1978 – 2006)

Ini dia sosok superhero legendaris dan yang paling tua, Superman! Dengan segudang kekuatan, Superman nyaris sulit terkalahkan. Ia bisa terbang hingga menembus atmosfer Bumi dan ia pun punya kekuatan tubuh yang luar biasa.

Terlepas dari keunikannya, Superman juga terkenal dengan kostum celana dalam di luarnya. Film animasi hingga live action dari 1978-2006 menampilkan superhero ini dengan celana merahnya. Total ada lima film dengan kostum seperti itu.

Nah, baru dalam Man of Steels (2013) kostum Superman dibuat lebih modern. Superman tahun itu tak lagi menggunakan celana dalam di luar sebagai ciri khas kostumnya.

2. Batman (1943-1973)

Dulu, Bruce Wayne mungkin bukan orang yang modis. Soalnya, banyak banget film Batman dari 1943-1973 yang menampilkan kontum unik dengan celana dalam di luar. Rasanya agak lucu dengan segala kekuatan dan kepintarannya, Batman harus tampil dengan kostum tersebut.

Pada filmnya di tahun 1989, Tim Burton mulai mengoprek kostum si manusia kelelawar ini. Dari sini kostum Batman perlahan semakin berkelas, bahkan kostum yang dipakai Robert Pattinson pada The Batman (2022) begitu menarik perhatian para penontonnya.

3. Wolverine – (2010)

Kalau kamu pecinta X-Men maka sosok ini pastinya tidak asing lagi untuk kamu. Wolverine adalah salah satu mutan yang punya banyak penggemar. Kekuatan utama dia terletak pada cakar yang keluar dari tangannya.

Nah, di seri animasi The Avengers Earth’s Mightlest Heroes tahun 2010, Wolverine menggunakan kostum kuning yang jadi ciri khasnya sejak di komik. Kostum ini memang begitu melekat dan identik sekali dengan sosok Wolvrine.

Kalau diperhatikan, kostum Wolvrine yang original ini seperti terlihat menggunakan celana dalam di luar. Tidak hanya Wolverine, Cyclops juga menggunakan kostum yang mirip seperti Wolverine. Uniknya kostum original ini tidak pernah dipakai Wolverine di semua film X-Men yang beredar di layar lebar

 4. RoboCop (1987)

Film RoboCop sudah berulang kali dibuat. Film tentang robot polisi yang membantu menumpas kejahatan ini selalu dapat dinikmati penonton. Tapi, kostum Robocop di film yang bereadr tahun 1987 ini terbilang cukup unik.

Entah mengikuti trend kostum superhero lain, kostum robocop ini justru terlihat seperti menggunakan celana dalam di luar. Absurd memang membayangkan sebuah robot menggunakan celana dalam. Sebenarnya ini karena ilusi yang diciptakan dari model kostum kedua kaki RoboCop.Tapi diliat dari sisi manapun, tetap saja kostum RoboCop tahun 1987 terlihat sangat kocak.

5. Ultraman Jack – (1971)

Dari negara barat, kita beralih ke negara paling timur yaitu Jepang. Jangan lupa, negara matahari terbit ini juga memiliki superhero khasnya sendiri dalam bentuk Ultraman.

Ultraman adalah pahlawan super yang senantiasa melawan monster-monster jahat pengancam kota. Ia juga jadi salah satu superhero dengan varian terbanyak dengan kostum yang juga beragam.

Salah satu yang unik adalah kostum ultraman Jack yang rilis tahun 1971. Kalau diperhatikan, manusia super yang bisa keluarkan kilatan cahaya dari tangannya ini terlihat seperti mengenakan celana dalam di luar. Dengan pakaian yang ketat, kostum Ultraman yang satu ini terlihat lebih kocak. Setuju?

6. Aquaman – (Animasi Hannah Barbera 1873-1986)

Dari banyak seri film Aquaman, sebetulnya Aquaman versi Jason Mamoa adalah yang paling beda. Penggambaran karakter sampai kostumnya juga punya ciri khas tersendiri. 

Dalam komik atau film animasinya yang dibuat oleh Hannah Barbera (1973-1986), Aquaman digambarkan sebagai sosok berkulit putih, berambut pirang dan menggunakan kostum jingga. Ia juga menggunakan celana dalam di luar.

Entah apa fungsi penggunaan celana dalam di luar ini karena notabenenya Aquaman adalah seorang penguasa laut Atlantis yang disegani. Untungnya kostum itu tak lagi dipakai oleh Aquaman dalam film-film terbarunya

7. Captain Avenger – (Hero at Large 1980)

Bukan, ini bukan film keluaran Marvel. Captain Avenger adalah sebuah superhero yang ada dalam film Hero at Large tahun 1980. Ini adalah film superhero komedi yang ceritanya memang kocak.

Di balik sosok Captain Avenger, ada Steve Nichols seorang aktor yang terobsesi menjadi seorang superhero sungguhan. Kostimnya mirip Captain Amerika, tapi bedanya warna merah putihnya tercetak di celana dalam luarnya. Tak ayal, ini semakin menambah kesan kocak yang memang hendak ditampilkan si superhero.

***

Itu tadi tujuh superhero yang kostumnya terlihat seperti menggunakan celana dalam di luar. Dari tujuh superhero diatas mana yang kostumnya paling unik menurutmu?

 

 

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.