Review Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1: Someone’s Dream

Review Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1: Someone’s Dream
Genre
  • Action
  • Fantasy
Actors
  • Kana Hanazawa
  • Kengo Kawanishi
  • Natsuki Hanae
Director
  • Haruo Sotozaki
Release Date
  • 10 April 2023
Rating
4 / 5

*Spoiler Alert: Review anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1 ini mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Setelah Entertainment District Arc yang menyajikan adegan pertarungan yang bikin heboh, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba akhirnya kembali dengan musim keempatnya di Swordsmith Village Arc. Melanjutkan kisah Kamado Tanjiro yang telah berhasil mengalahkan Gyutaro dan Daki, kini Tanjiro berada dalam masa pemulihan.

Di tengah pemulihan, dia menanyakan soal pedangnya yang terkikis saat pertarungan sebelumnya. Alih-alih mendapatkan pedang baru, Tanjiro jadi harus mampir ke desa para penempa pedang untuk menemui Haganezuka si pemarah yang membuat pedangnya. 

Bagaimana episode satu ini digarap? Cek review anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1 di sini!

Review anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 episode 1

Pembuka konflik yang cemerlang

Review Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba - Iblis Bulan Atas
Review Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba – Iblis Bulan Atas Via Istimewa.

Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1 buat KINCIR bener-bener dipersiapkan dengan sangat matang. Untuk menyediakan pembuka yang terasa seperti animasi dalam film, KINCIR kasih 5 bintang buat Ufotable. Tentunya, tim produksi menghabiskan banyak waktu untuk memberikan gambaran mengenai Infinity Castle-nya Kibutsuji Muzan.

KINCIR enggak akan komplain sama sekali soal animasinya yang memang terbaik. Selain itu, Kemunculan para Iblis Bulan Atas juga menarik perhatian sejak awal. Akaza yang sebelumnya sudah muncul, kini menjadi pengantar kita untuk mengenal para Iblis Bulan Atas lainnya.

Kita diperlihatkan hubungannya yang enggak akur dengan Iblis Bulan Atas peringkat dua alias Douma dan percikan-percikan persaingan antara Akaza dan Iblis Bulan peringkat satu, Kokushibo.

Selain itu, Kibutsuji Muzan yang digadang-gadang sebagai sosok yang enggak terkalahkan, beratus-ratus tahun menjadi iblis yang menghabisi nyawa banyak orang dan mengubah banyak orang menjadi demon, kengerian Kibutsuji Muzan juga tergambarkan di sini.

Pengenalan karakter baru, misi baru yang diberikan oleh Muzan, serta petualangan baru yang menanti Tanjiro, Episode 1 ini dibuka dengan brilian.

Pemulihan dan misi baru

Kamado Tanjiro di anime Demon Slayer
Kamado Tanjiro di anime Demon Slayer Via Istimewa.

Dari segi pace alur cerita, anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1 memang enggak terburu-buru dan memang durasinya pun lebih panjang daripada biasanya. Tanjiro kini mulai terlihat sebagai sosok yang kuat dan bisa diandalkan. Menjalani proses pemulihan yang menyenangkan, episode ini juga memberikan kesegaran dan unsur humor yang diperlukan.

Masa pemulihan selesai, misi baru menanti. Kini, Tanjiro harus mengunjungi pembuat pedangnya, Haganezuka, untuk meminta pedang baru sebagai pengganti pedangnya yang terkikis di pertarungan sebelumnya. Mengunjungi Swordsmith Village juga menjadi perjalanan yang menyenangkan, apalagi Tanjiro juga bertemu dengan Genya yang merupakan rekan seangkatannya di Korps Pembasmi Iblis serta bertemu dengan Hashira Cinta, Mitsuri Kanroji. 

Setelah memimpikan seseorang yang tampak seperti Kokushibo sang Iblis Bulan Atas peringkat satu, Tanjiro juga akan bertemu dengan si jenius pedang Hashira Kabut, Muichiro Tokito. Semua karakter penting telah berkumpul. Muzan pun telah mengirimkan dua Iblis Bulan Atas untuk membuat kekacauan. Selanjutnya, tentu akan ada hal besar yang terjadi.

Awal yang baik, namun enggak istimewa

Review anime Kimetsu no Yaiba - Tanjiro dan Kanroji
Review anime Kimetsu no Yaiba – Tanjiro dan Kanroji Via Istimewa.

KINCIR memang bilang episode ini dibuka dengan cemerlang dan tentunya animasinya enggak perlu diragukan lagi. Namun, dengan semua itu, episode ini juga enggak bisa dibilang istimewa. Sebagai pembuka, episode ini masih cukup banyak memasukkan filler komedi yang memang menyegarkan, namun enggak menambah kekayaan cerita.

Ditambah lagi, terlalu banyak karakter yang muncul dalam satu episode, membuat episode ini memasukkan terlalu banyak hal di dalamnya. Seakan terburu-buru buat menyelesaikan Swordsmith Village Arc dengan cepat, semua karakter tumpah jadi satu.

Yah, memang hal ini adalah yang terekam di manga-nya. Sayangnya, memang KINCIR enggak bisa komplain terlalu banyak karena manga-nya pun memang terasa terburu-buru di arc ini untuk selanjutnya menuju ke villain utama kita, Kibutsuji Muzan. 

***

Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 1 bisa dibilang menyenangkan, namun belum sampai memuaskan. Namun, sebagai episode pembuka, KINCIR cukup yakin arc ini akan menjadi lebih gila dari sebelumnya. Tunggu review anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode 2 hanya di KINCIR, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.