(My Hero Academia) 9 Karakter Pengguna Quirks One for All

Selain Izuku Midoriya dan All Might, masih ada sejumlah karakter lain yang pernah menggunakan quirks One for All di anime My Hero Academia. Siapakah pengguna favorit kalian?


Jika kalian mengikuti anime My Hero Academia, tentunya sudah enggak asing lagi dengan quirks yang dinamakan One for All, ‘kan? Yap, quirks yang satu ini memang digambarkan sebagai quirks paling dahsyat yang ada dalam semesta anime-nya dan diincar oleh sang villain utama, yaitu All for One. Quirks tersebut pun bisa dibilang sangat identik dengan sosok All Might ataupun Izuku Midoriya selaku karakter utamanya.

Namun, sebenarnya All Might dan Midoriya bukanlah satu-satunya karakter yang pernah menggunakan quirks One for All di semesta anime My Hero Academia. Hal ini karena One for All merupakan sebuah quirks turun-temurun yang diwariskan ke pengguna lain agar bisa mengumpulkan lebih banyak kekuatan buat mengalahkan All for One.

Nah, di bawah ini KINCIR akan membahas seluruh pengguna quirks One for All yang ada di anime My Hero Academia. Yuk, simak!

1. Yoichi Shigaraki

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

Yoichi Shigaraki selaku pengguna pertama dari One for All merupakan adik laki-laki dari sang villain utama anime-nya, yaitu All for One. Bahkan, quirks One for All bisa dibilang pertama kali tercipta akibat ulah sang kakak. Hal ini terjadi ketika All for One memberikan quirks yang bikin penggunanya bisa menimbun kekuatan kepada Yoichi yang pada saat itu dia kira enggak memiliki quirks sejak lahir.

Namun, ternyata Yoichi sudah punya quirks sendiri yang memungkinkannya untuk mentransfer quirks-nya ke orang lain. Nah, quirks milik Yoichi itu pun bergabung dengan quirks pemberian kakaknya sehingga menciptakan quirks baru bernama One for All. Hal ini pun memungkinkan Yoichi untuk mentransfer quirks stockpiling alias penimbun yang diberikan kakaknya secara turun-temurun kepada penerusnya.

Yoichi awalnya pun berniat untuk menggunakan quirks barunya tersebut untuk mengalahkan All for One yang sudah bisa dibilang menggila. Namun, karena sadar kekuatannya masih kalah jauh dengan sang kakak, Yoichi akhirnya mewariskan One for All dengan harapan suatu hari kekuatan yang tertimbun cukup kuat untuk mengalahkan All for One.

2. Pengguna Kedua

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

Belum diketahui banyak tentang pengguna kedua dari One for All, termasuk nama ataupun quirks orisinalnya. Dia pun baru muncul di manga saja dan hanya digambarkan sebagai pria berambut jabrik dengan sebuah luka besar di bagian wajahnya. Namun, terlepas dari ketidakjelasannya, kita masih sempat mendapatkan informasi terkait asal-usul pengguna kedua One for All ini ketika dia muncul di manga.

Pengguna kedua One for All dikisahkan sebagai pemimpin dari sebuah grup pemberontak yang harus menghadapi All for One di masa primanya. Dia pun awalnya enggak ragu membunuh siapapun yang memiliki hubungan dengan All for One, termasuk Yoichi Shigaraki yang merupakan adik sang villain. Namun, dia akhirnya membiarkan Yoichi hidup dan menjadi titik awal dia menjadi pengguna kedua One for All.

3. Pengguna Ketiga

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

Sama seperti sebelumnya, hingga artikel ini ditulis belum diketahui siapa nama asli dari pengguna ketiga dari One for All. Dia pun digambarkan sebagai pria dengan rambut jabrik yang dikuncir dan dilengkapi dengan sebuah bandana di kepalanya. Selain itu, dia juga menjadi bagian dari kelompok pemberontak dan turut berdampingan dengan pengguna kedua One for All untuk mengalahkan All for One di masa primanya.

Namun, berbeda dengan sebelumnya, quirks orisinal dari pengguna ketiga One for All ini justru sudah terungkap pada versi manga-nya. Quirks miliknya tersebut disebut Fa Jin dan memungkinkan penggunanya buat mengumpulkan energi kinetik untuk kemudian dilepaskan sebagai sebuah ledakan kekuatan atau kecepatan.

4. Hikage Shinomori

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

Berbeda dengan dua pengguna sebelumnya, Hikage Shinomori selaku pengguna keempat One for All justru bersembunyi dan enggak memutuskan untuk melawan All for One. Sebab, Hikage menganggap All for One masih terlalu kuat dan tak bisa dikalahkan dengan kemampuannya saat itu. Sebagai gantinya, Hikage mengasingkan diri untuk menimbun kekuatan One for All dengan memanfaatkan quirks stockpiling milik Yoichi.

Meski tak pernah terlibat dalam pertarungan keras, Hikage anehnya meninggal di usia yang cukup muda, yaitu 40 tahun karena faktor alami. Kasus yang dialami oleh Hikage ini akhirnya mengungkap efek samping negatif dari One for All, yaitu merusak tubuh penggunanya akibat konflik quirks orisinal dengan quirks pendahulunya.

Beruntungnya, sebelum meninggal Hikage masih sempat mewariskan One for All ke penerusnya setelah menjadi pengguna quirks tersebut selama 18 tahun. Dalam prosesnya Hikage pun turut mewariskan quirks orisinal miliknya yang dinamakan Danger Sense. Quirks tersebut pun memungkinkan penggunanya untuk mendeteksi bahaya yang berada di sekitarnya, mirip seperti spidersense milik Spider-Man.

5. Daigoro Banjo

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

Daigoro Banjo menjadi pengguna quirks One for All pertama yang menjalani profesi sebagai Pro Hero. Dia pun memiliki quirks orisinal bernama Blackwhip yang memungkinkan penggunanya mengeluarkan sulur gelap dari tubuhnya untuk kepentingan menyerang jarak jauh atau mempermudah mobilitas. Blackwhip pun menjadi quirks orisinal dari pengguna One for All pertama yang pernah dipakai oleh Deku.

6. En

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

En selaku pengguna keenam dari One for All digambarkan sebagai pria berambut hitam yang menggunakan jaket dengan bagian kerah yang menutupi mulut. Dia pun memiliki quirks orisinal yang dinamakan Smokescreen. Quirks-nya tersebut pun sangat berguna untuk mengelabui musuh dengan cara mengeluarkan sebuah kabut tebal dari tubuh untuk menyembunyikan keberadaan penggunanya.

7. Nana Shimura

Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia
Daftar Pengguna One for All Anime My Hero Academia Via Istimewa.

Setelah diwariskan One for All dari En, Nana Shimura akhirnya mengemban tugas sebagai sosok Hero yang akan mengalahkan All for One. Dia pun dikenal sebagai Pro Hero yang sangat kuat dan menjadi mentor bagi All Might yang kemudian dianggap sebagai salah satu pahlawan terhebat sepanjang masa. Sayangnya, Nana masih belum cukup kuat dan justru tewas ketika bertarung melawan All for One.

Beruntungnya, Nana sudah mewariskan One for All terlebih dahulu kepada All Might sebelum bertarung dengan All for One sehingga quirks tersebut enggak dicuri sang villain. Selain quirks dari pengguna One for All sebelumnya, Nana pun memiliki quirks orisinal yang dinamakan Float. Quirks ini pun memungkinkan penggunanya untuk membuat tubuhnya melayang dan terbang bebas tanpa alat apapun.

8. Toshinori Yagi alias All Might

Via Istimewa

Toshinori Yagi alias All Might sejauh ini menjadi pengguna terlama dari One for All, yaitu selama 40 tahun. Hal ini terjadi karena All Might enggak terkena efek samping One for All yang memperpendek masa hidupnya. Pasalnya, All Might menjadi pengguna One for All pertama yang quirkless alias enggak memiliki quirks sehingga tubuhnya enggak mengalami konflik antara quirks orisinal dan quirks baru.

Sebagai simbol perdamaian, All Might pun menjadi pengguna One for All pertama yang bisa mengalahkan All for One hingga cedera parah dan terpaksa bersembunyi. Namun, dalam pertarungan tersebut All Might juga mengalami cedera parah di bagian paru-parunya. Hal ini pun kemudian membuatnya hanya bisa menggunakan quirks-nya dalam durasi tiga jam saja setiap harinya.

Kini, All Might sudah menjadi quirkless lagi usai pertarungan keduanya dengan All for One yang membuatnya mengerahkan seluruh sisa kemampuan One for All. Setelah pensiun sebagai Pro Hero, All Might pun benar-benar mendedikasikan dirinya untuk melatih Izuku Midoriya yang telah dipilih untuk menjadi penerusnya sebagai pengguna One for All.

9. Izuku Midoriya alias Deku

Via Istimewa

Deku menjadi pengguna One for All kedua yang quirkless ketika ditransfer quirks tersebut oleh All Might. Namun, sebelum menjalani proses transfer tersebut, Deku harus menjalani latihan keras untuk membuat tubuhnya kuat. Hal dilakukan untuk membuat tubuhnya enggak hancur dan dapat menyesuaikan diri dengan besarnya kekuatan yang sudah tertimbun di One for All.

Akan tetapi, Deku masih enggak bisa menggunakan 100% kekuatan One for All tanpa mengalami cedera parah meski telah menjalani latihan tersebut. Hal ini pun membuat Deku membatasi kekuatan One for All saat menggunakannya dan terus mencoba membuat tubuhnya lebih beradaptasi lagi. Hingga artikel ini ditulis, Deku pun baru bisa menggunakan 15% dari kekuatan One for All di anime My Hero Academia.

Di versi manga-nya, Deku sudah jauh lebih andal dalam menggunakan One for All dan bahkan bisa menggunakan banyak quirks orisinal milik pengguna sebelumnya secara sekaligus. Meski begitu, Deku diduga akan menjadi pengguna terakhir dari One for All karena sudah terlalu banyak kekuatan yang tertimbun di dalamnya dan juga populasi quirkless yang sudah semakin sedikit.

Special Mention: Katsuki Bakugo

Via Istimewa

Berbeda dengan sejumlah pengguna One for All yang ada di daftar ini, Katsuki Bakugo bisa dibilang hanya pengguna sementara saja dari quirks tersebut. Selain itu, proses Bakugo memiliki One for All juga enggak terjadi di versi anime ataupun manga-nya, melainkan film layar lebarnya, yaitu My Hero Academia: Heroes Rising (2019).

Bakugo mendapatkan One for All setelah diwariskan oleh Midoriya sewaktu mereka sudah diambang kematian ketika melawan Nine. Di momen tersebut, kita pun diperlihatkan dengan momen dua pengguna One for All yang bertarung bersama-sama. Bakugo pun menggunakan One for All untuk menambah daya serang dari quirks Explosion miliknya yang bersifat ledakan.

Dengan daya tambahan dari One for All, ledakan simpel dari quirks tersebut pun dapat membuat lubang besar dan temperaturnya yang sangat panas bisa melelehkan bebatuan di sekitarnya. Namun, setelah pertarungannya berakhir, Bakugo sudah enggak memiliki One for All lagi. Hal ini karena menurut All Might, Deku lebih bisa dibilang meminjamkan One for All kepada Bakugo ketimbang mentransfer seluruhnya.

***

Nah, itulah sejumlah pengguna quirks One for All yang ada di anime My Hero Academia. Dari sejumlah pengguna One for All tersebut, siapakah yang menjadi favorit kalian? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar anime lainnya, ya! 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.