– Jaw Titan menjadi salah satu jenis transformasi yang ada di anime Attack on Titan.
– Dia menjadi salah satu Titan yang paling sering “berpindah tangan”.
Attack on Titan Season 4 akhirnya resmi dirilis pada 7 Desember lalu. Berbeda dengan sejumlah musim sebelumnya, kali ini kita enggak terlalu diperlihatkan dengan momen pembantaian Titan oleh Eren Jaeger dan pasukan Survey Corps lainnya.
Meski begitu, di musim keempatnya ini kita tetap ditampilkan dengan beberapa wujud baru dari para Nine Titans, salah satunya adalah Jaw Titan. Dalam episode pertama Season 4, Titan ini dikuasai oleh Marley dengan Porco Galliard sebagai “ahli waris” saat ini.
Perlu kalian ketahui, sebenarnya sosok Jaw Titan sudah ada sejak musim kedua dari Attack on Titan. Namun, kalau kalian perhatikan pada episode kedua dari season 4 anime ciptaan Hajime Isayama ini, wujud Jaw Titan yang kita lihat agak berbeda dengan yang ada pada musim sebelumnya.
Nah, supaya kalian lebih mengetahui tentang Jaw Titan di Attack on Titan, simak terlebih dahulu sejumlah faktanya di bawah ini!
1. Pewaris Pertama yang Bernasib Tragis
Sama seperti Nine Titans lainnya, Jaw Titan juga awalnya dimiliki oleh anggota bangsa Eldia saat masih menempati negara Marley. Namun, saat momen Great Titan War, kepemilikan dari Jaw Titan pun akhirnya jatuh ke tangan kaum Marleyan yang pada saat itu berhasil mengambil alih kekuasaan negara Marley.
Pada tahun 843 di anime Attack on Titan, perubahan wujud dari Jaw Titan akhirnya diberikan kepada Marcel Galliard selaku orang Eldia yang menjadi bagian dari divisi militer Warrior Unit milik Marley. Perubahan wujudnya tersebut pun dimanfaatkan oleh bangsa Marley untuk menghancurkan senjata militer milik negara lain pada saat peperangan.
Setelah itu, Marcel mendapatkan tugas untuk melakukan pengintaian sekaligus membantai seluruh orang yang ada di Pulau Paradis bersama Reiner Braun, Bertolt Hoover, dan Annie Leonhart. Sayangnya, sebelum dia masuk ke peradaban Pulau Paradis, Marcel sudah terlebih dahulu tewas karena dimakan oleh Titan saat menyelamatkan Reiner.
2. "Kecil-kecil Cabe Rawit"
Kalau kalian perhatikan, ukuran dari Jaw Titan terlihat jauh lebih kecil ketimbang Nine Titans lainnya. Bahkan, kalau mau dibandingkan dengan Titan biasa yang enggak punya kontrol, Titan ini masih punya ukuran tubuh yang lebih pendek. Meski begitu, ada satu hal yang membuat ukuran pendek dari Jaw Titan tersebut menjadi sebuah ancaman bagi musuh, yaitu kecepatan.
Yap, terlepas dari ukuran tubuhnya yang pendek, Jaw Titan justru menjadi wujud yang paling gesit dibandingkan dengan Nine Titans lainnya. Hal ini tentunya berkaitan dengan gravitasi, karena semakin kecil bentuknya, maka semakin kecil juga pengaruh gravitasi terhadapnya sehingga mampu bergerak lebih cepat.
Selain cepat, bentuk tubuh yang pendek milik Jaw Titan juga membuatnya mampu bermanuver dengan mudahnya di medan pertarungan yang terbilang cukup menyulitkan buat bergerak. Hal ini bisa dilihat pada musim kedua anime Attack on Titan ketika Titan yang satu ini dapat dengan leluasanya melompat dari pohon ke pohon di sebuah hutan. Hal ini tentunya mustahil dilakukan oleh Titan dengan ukuran yang besar.
3. Sempat “Dicuri” oleh Ymir
Seperti yang sudah dibahas pada poin pertama, Marcel Gilliard selaku pemilik transformasi Jaw Titan pertama tewas dimakan oleh Titan sesampainya di Pulau Paradis. Nah, sosok Titan yang memakan Marcel tersebut adalah Ymir yang menjadi salah satu anggota pasukan pengintai bersama Eren dan kawan-kawan.
Awalnya, dia merupakan Titan biasa yang tidak punya akal. Ymir awalnya telah berkelana menjadi Titan selama 60 tahun sebelum memakan Marcel dan jadi manusia lagi. Setelah memakan Marcel, Ymir pun mewarisi kemampuan untuk berubah menjadi Jaw Titan.
Hal tersebut pun membuat Ymir memutuskan untuk hidup normal seperti manusia biasanya di Pulau Paradis dan enggak menggunakan kekuatan Jaw Titan miliknya sama sekali. Tentunya, hal ini sangat berbanding terbalik dengan Marcel yang akan menggunakan kekuatan Titan kecil ini buat membantai masyarakat di Pulau Paradis.
Namun, pada akhirnya Ymir terpaksa bertransformasi menjadi Jaw Titan untuk menyelamatkan rekannya, termasuk Historia. Setelah identitasnya terungkap, Ymir diculik oleh Reiner serta Bertolt untuk "dikembalikan" ke Marley. Ymir pun akhirnya sukarela pergi ke Marley untuk mengembalikan kekuatan Jaw Titan sekaligus melindungi Reiner dan Bertolt.
4. Mempunyai Kekuatan Rahang dan Cakar yang Dahsyat
Setiap jenis transformasi dari Nine Titans memiliki keunikan serta kekuatan yang menjadi ciri khasnya. Kekuatannya tersebut pun biasanya sesuai dengan nama depan dari setiap jenis perubahannya. Contohnya adalah Jaw Titan yang memiliki kekuatan utama yang menjadi ciri khasnya pada bagian jaw atau rahang dalam bahasa Indonesia.
Rahang milik Jaw Titan sangat kuat sehingga bisa menghancurkan apapun dengan cara menggigitnya. Hal ini juga bisa dilihat pada episode pertama dari Attack on Titan Season 4 ketika dia menghancurkan rel kereta serta senjata militer lainnya dengan cara menggigitnya.
Selain rahang yang sangat kuat, Jaw Titan juga punya cakar yang terbilang sangat mematikan untuk menyerang musuh. Bahkan, dalam salah satu kesempatan, cakar miliknya mampu menghancurkan cangkang kristal yang dihasilkan oleh Titan untuk perlindungan.
5. Kembali ke Pemilik yang Seharusnya
Pada episode pertama Attack on Titan Season 4, kalian diperlihatkan dengan wujud Jaw Titan baru dan berbeda dengan yang ada di sejumlah musim sebelumnya. Hal ini karena setelah Ymir kembali ke Marley, dia langsung dibunuh agar kekuatan transformasi miliknya diberikan kepada anggota Warrior Unit yang jadi "pewaris" sah.
Jadi, sosok Jaw Titan yang kalian lihat di episode pertama Attack on Titan Season 4 bukanlah milik Ymir, melainkan Porco Galliard. Wujud manusianya memang belum ditampilkan di episode pertama. Namun, kalian bisa melihatnya pada cuplikan dan diperkirakan akan tampil di episode kedua.
Sebagai pewaris Jaw Titan, Porco punya ambisi untuk membuktikan bahwa dirinya jauh lebih baik ketimbang Marcel yang merupakan kakaknya. Namun, ambisinya tersebut membuat Porco gegabah ketika menjalani tugasnya di perang dan berisiko mudah dikalahkan. Jadi, enggak menutup kemungkinan kalau ke depannya kemampuan transformasi Jaw Titan akan jatuh ke karakter lain seandainya Porco tewas.
***
Nah, itulah sejumlah fakta menarik seputar sosok Jaw Titan yang ada di anime Attack on Titan. Dari sejumlah fakta tersebut, manakah yang paling menarik perhatian kalian? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar anime lainnya, ya!