alasan finale loki season 2 tanpa post credit

Kesal Finale Loki Season 2 Enggak Punya Adegan Post Credit? Ternyata Ada Alasannya!

Setelah sukses dengan musim pertamanya pada 2021 lalu, Marvel Studios kembali merilis musim terbaru dari serial Loki pada 2023 ini. Serial yang kembali dibintangi oleh Tom Hiddleston sebagai pemeran sang God of Mischief tersebut pun telah mengakhiri perjalanan season 2 pada pertengahan November ini. Musim kedua dari serial MCU ini pun mendapatkan respons yang sangat positif dari kritikus dan juga penonton.

Respons positif untuk season finale season 2 pun umumnya datang untuk perkembangan karakter Loki yang dianggap sebagai yang terbaik di MCU sejauh ini. Selain itu, ending dari serialnya juga jadi membuka potensi cerita multiverse yang jadi saga utama MCU kali ini. Namun, ada satu hal yang dikritik penggemar dari finale ini, yaitu tidak adanya adegan post credit.

Alasan season finale Loki Season 2 tidak punya post credit

Yap, adegan post credit bisa dibilang sudah menjadi sesuatu yang hampir wajib selalu ada di proyek MCU, karena memberi petunjuk untuk proyek berikutnya. Namun, ternyata ada alasan khusus mengapa season finale Loki Season 2 enggak memiliki adegan post credit. Hal ini pun diungkapkan oleh Kevin Wright selaku salah satu produser dari serial MCU tersebut.

Istimewa

“Kami tidak menulis (adegan post credit) apa pun, dan tentu saja kami tidak melakukan syuting apa pun. Banyak orang ingin hal-hal ini terasa seperti cerita yang berisi. Saya tahu beberapa orang menyukai keterhubungan yang lebih besar. Saya rasa hal itu terkadang juga menjadi penghalang bagi beberapa cerita kami. Bagi kami, ceritanya sudah selesai, itu saja,” ungkap Kevin Wright seperti melansir TVLine.

Intinya, Kevin Wright merasa kalau cerita Loki sudah selesai di season finale season 2 sehingga tidak perlu ada post credit yang berkaitan dengan proyek MCU berikutnya. Lagipula, tindakan sang God of Mischief di ending serialnya juga sebenarnya sudah cukup menggambarkan bagaimana kelanjutan MCU untuk sejumlah proyek ke depannya.

Nah, apakah kamu jadi salah satu orang yang kesal karena season finale serialnya enggak punya adegan post credit? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar serial lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.