Sebelum Balap, Ketahui Dulu Spesifikasi PC Untuk Memainkan Game LEGO 2K Drive

Sang pengembang Visual Concepts baru-baru ini kabarnya akan merilis game terbarunya dengan dukungan 2K yang berjudul LEGO 2K Drive. Bahkan kini penggemar yang menanti sudah bisa melakukan Pre-order dengan seharga Rp649.000 (Standard Edition), Rp1.090.000 (Awesome Edition), dan Rp1.290.000 (Awesome Rivals).

Kabarnya, LEGO 2K Drive ini akan jadi rilisan pertama yang menggabungkan dua judul yaitu 2K dan The LEGO Group. Selain itu sang pengembang tentu akan memaksimalkan dengan kualitas LEGO AAA layaknya game kekinian. Mempunyai konsep yang mewah, tentu ada standar tersendiri untuk memainkan game tersebut.

Game LEGO 2K Drive
Game LEGO 2K Drive Via Tangkapan Layar.

Spesifikasi Minimum:

  • OS: Windows 10 or Windows 11 (64-bit)
  • Processor: Intel Core i5 4690 or AMD Ryzen 5 1500X
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: Nvidia GeForce GTX 960 or AMD Radeon R9 380
  • DirectX: Version 12
  • Network: Broadband Internet connection
  • Storage: 12 GB available space
  • Sound Card: DirectX 9.0x compatible sound card
  • Additional Notes: Dual-analog gamepad: Recommended

Spesifikasi Rekomendasi:

  • OS: Windows 10 (64-bit)
  • Processor: Intel Core i7-4790 or AMD Ryzen 5 3500
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: Nvidia GeForce GTX 1070 or AMD Radeon RX Vega 56
  • DirectX: Version 12
  • Network: Broadband Internet connection
  • Storage: 12 GB available space
  • Sound Card: DirectX 9.0x compatible sound card
  • Additional Notes: Dual-analog gamepad: Recommended

Visual Concepts sepertinya akan mendalami kualitas dari berbagai aspek seperti gameplay, visual, hingga audio. Efek yang disajikan juga dipastikan sudah mempunyai elemen terbaik. Selain itu pemain dapat melakukan kostum mobil dengan aneka ragam model.

Banyaknya keunggulan pada game ini tentu membuat Visual Concepts jauh lebih percaya diri dengan game besutannya yang akan rilis pada 19 Mei 2023 mendatang. Buat kamu yang ingin main, LEGO 2K Drive akan hadir di platform PlayStation 5, Xbox Series X, Xbox Series S, PlayStation 4, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC (Steam & Epic Games Store).

Itulah spesifikasi yang dibutuhkan untuk memainkan game LEGO 2K Drive. Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.