Fakta tentang Gaimin Gladiators, sang jawara turnamen Dota 2 Berlin Major 2023!

Turnamen Dota 2 Berlin Major 2023 telah resmi berakhir pada Minggu (7/5). Gaimin Gladiators menjadi tim yang berhasil menjuarai turnamen tersebut, usai mengalahkan Team Liquid dengan skor 3-1. Kemenangan tersebut sekaligus mengukuhkan Gaimin Gladiators di peringkat kedua klasemen DPC 2022/23, dan selangkah lagi mengamankan tiket ke turnamen The International 2023.

Secara nama besar, Gaimin Gladiators memang belum memiliki nama mentereng seperti beberapa tim besar lain dalam skena kompetitif Dota 2. Namun berbagai raihan trofi yang berhasil mereka miliki belakangan ini, membuat tim ini enggak boleh dipandang sebelah mata.

Penasaran dengan beberapa fakta menarik dari tim esports Gaimin Gladiators yang menjuarai turnamen Dota 2 Berlin Major 2023? Yuk, langsung saja simak artikel KINCIR berikut ini!

Fakta tentang Gaimin Gladiators, sang jawara turnamen Dota 2 Berlin Major 2023!

1. Baru terbentuk tahun 2022

Fakta tentang Gaimin Gladiators, sang jawara turnamen Dota 2 Berlin Major 2023!
Fakta tentang Gaimin Gladiators, sang jawara turnamen Dota 2 Berlin Major 2023! Via Istimewa.

Salah satu penyebab Gaimin Gladiators terdengar asing di telinga masyarakat luas adalah usia tim ini yang terbilang masih sangat belia. Tim yang bertanding di region Eropa ini baru berdiri pada tahun 2022 yang lalu.

Gaimin Gladiators mengakuisisi roster milik Team Tickles, dan menggantikan posisi tim tersebut di skena kompetitif Dota 2. Sebagian besar pemain dari Team Tickles sendiri kini masih memperkuat Gaimin Gladiators, dan menjadi kunci keberhasilan tim ini menjuarai Berlin Major 2023.

2. Juara back-to-back di turnamen Major musim ini

Gaimin Gladiators menjadi salah satu tim yang menjadi buah bibir dalam skena kompetitif Dota 2 musim ini. Bagaimana tidak, mereka berhasil menyapu bersih turnamen Major tahun ini dengan menjuarai dua turnamen Major secara berturut-turut.

Trofi pertama yang mereka raih pada tahun 2023 adalah turnamen Lima Major 2023, yang merupakan puncak dari tour pertama musim ini. Dua bulan berselang, Gaimin Gladiators berhasil mengulangi pencapaian mereka. Pada turnamen Berlin Major 2023 yang menjadi puncak dari tour kedua musim ini, Gaimin Gladiators berhasil mengangkat trofi kedua mereka musim ini.

3. Tidak terkalahkan sepanjang Berlin Major 2023

3. Tidak terkalahkan sepanjang Berlin Major 2023
3. Tidak terkalahkan sepanjang Berlin Major 2023
Via Istimewa.

Keberhasilan menjuarai dua turnamen major tahun ini memang sebuah pencapaian yang luar biasa bagi Gaimin Gladiators. Satu hal lagi yang menjadi pemanis buat Gaimin Gladiators adalah statusnya sebagai tim unbeatable dalam turnamen Berlin Major 2023.

Sepanjang turnamen tersebut Gaimin Gladiators sama sekali tidak terkalahkan. Pada babak penyisihan grup, mereka mencatatkan empat kemenangan dan tiga hasil imbang. Selanjutnya pada babak knockout, seluruh lawan mereka berhasil mereka kalahkan. Tim-tim yang harus mengakui keunggulan Gaimin Gladiators pada babak knockout adalah Team Spirit, OG, 9Pandas, dan Team Liquid.

4. Jarang utak-atik roster

Fakta tentang Gaimin Gladiators, sang jawara turnamen Dota 2 Berlin Major 2023!
Fakta tentang Gaimin Gladiators, sang jawara turnamen Dota 2 Berlin Major 2023!
Via Istimewa.

Sebagai tim yang baru saja berdiri, tentunya menentukan komposisi tim terbaik bisa menjadi sebuah kendala tersendiri. Hal tersebut sepertinya tidak menjadi permasalahan buat Gaimin Gladiators, lantaran mereka jarang sekali mengubah komposisi pemain.

Empat dari lima pemain yang mengisi tim ini saat pertama kali berdiri masih dapat kamu temukan hingga saat ini. Keempat pemain tersebut adalah dyrachyo, Ace, tOfu, dan Seleri. Satu-satunya pemain yang sudah angkat kaki dari Gaimin Gladiators BOOM yang pindah ke Team Secret, dan digantikan oleh Quinn yang datang dari Soniqs.

5. Bukan hanya tim Dota 2

Meskipun nama Gaimin Gladiators mencuat dari Dota 2, tetapi tim ini juga memilik beberapa tim esports untuk game-game lain. Selain memiliki tim Dota 2, Gaimin Gladiators juga berkutat di kancah esports Rocket League, PUBG Mobile, Apex Legends, dan Tekken.

Beberapa tim tersebut juga sudah ada yang menorehkan prestasi seperti layaknya tim Dota 2 mereka. Salah satu yang terbaru adalah keberhasilan tim Rocket League yang menjuarai turnamen RLCS APAC Winter 2023.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.