Perketat Sistem Refund, Epic Games Store Tiru Layanan Steam

Merasa kesuksesan game Fortnite masih kurang cukup, Epic Games kali ini mencari berbagai cara agar bisa menendang Steam dari tahtanya sebagai platform distributor game terbesar di dunia. Setelah menghadirkan banyak judul game eksklusif, mereka berencana memperbaiki layanan konsumen. Cara terbaru mereka kali ini adalah meniru sistem refund yang dimiliki oleh Steam.

Berita ini datang dari akun Twitter milik Sergey Galyonkin. Dia menjelaskan bahwa refund akan diterima apabila masih dibawah 14 hari sejak pembelian dan enggak dimainkan lebih dari dua jam. Rencananya, dia akan membuat sistem refund pada Epic Games Store bersifat self service, persis dengan sistem refund yang dimiliki Steam saat ini.

We also changed our refund policy. Unlimited refunds within 14 days of purchase and under 2 hours played. The team is working on the self-service solution, but for now, you'll have to go through player support.

— Sergey Galyonkin (@galyonkin) January 11, 2019

 

Kalau lo melihat ke bawah balasan tweet tersebut, ternyata Epic Games kedepannya juga bakal memasang fitur review game. Namun, dibandingkan dengan Steam, dia ingin sistem review game di Epic Games Store enggak bisa sembarangan di-spam. Kalau beneran tercapai, maka review game yang dijual di Epic Games Store enggak bakal sebias punya Steam dan lebih bisa dipercaya kualitasnya.

Kalau lo enggak tahu, Sergey juga memiliki situs yang bernama Steam Spy. Situs ini berisi banyak bocoran data penjualan game dalam platform Steam. Ironisnya, dia sekarang bekerja dengan Epic Games yang saat ini mencoba bersaing dengan Steam.

Sebelumnya, Epic Games memberikan pembagian untung yang benar-benar pro developer game. Lalu, mereka memancing beberapa developer untuk membuat game eksklusif pada platform distribusinya. Setelah ditambah dengan sistem refund yang baru, persaingan antara Epic Games dan Steam makin kesini makin sengit.

Bagaimana pendapat lo dengan persaingan mereka? Apakah lo mau mencoba membeli game dari Epic Games Store? Berikan komentar lo dibawah dan cek terus ya situs Kincir.com untuk mendapat informasi terbaru seputar video game!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.