Tier List Karakter Apex Legends Mobile, Bloodhound Paling META Saat Ini!

Karakter Apex Legends Mobile atau yang disebut sebagai Legends merupakan faktor krusial ketika kamu memainkan game besutan Respawn Entertainment ini. Setelah merilis musim pertamanya, total ada 10 Legends yang memiliki keunggulan maupun kelebihan masing-masing.

Dari menelaah kemampuan mereka, KINCIR akan buatkan tier list Legends di game ini. Jadi kamu tahu mana yang terbaik untuk digunakan di dalam pertandingan. Soalnya, setiap skill yang mereka miliki akan mempengaruhi gameplay serta kapasitas pengalaman bermain kamu. Dalam artikel ini juga akan dijelaskan bagaimana cara bermain dan timing penggunaan skill tiap Legends.

Tanpa perlu berlama-lama lagi, langsung simak artikel berikut ini.

Tier list karakter Apex Legends Mobile

Tier D: Bangalore, Mirage

Apex Legends Mobile karakter.
Apex Legends Mobile karakter. Via Istimewa.

Untuk saat ini, keberadaan Bangalore dan Mirage di pertandingan belum punya dampak besar terhadap tim. Role mereka memang cukup penting, hanya saja kemampuan yang dimiliki kedua Legends tersebut mash belum dapat efektif di musim ini.

Bangalore yang merupakan spesialis smoke kurang cocok untuk gameplay saat ini. Keberadaan asap yang dikeluarkannya justru mengganggu rekan tim. Ketika hendak teamfight, Bangalore hanya bisa memanfaatkan momentum guna menutupi posisi tim. Hal ini akan jadi kendala ketika ada satu temanmu yang sedang melakukan rush.

Setidaknya, kamu butuh Bloodhound yang mampu membuka posisi lawan. Jadi, keberadaan asap ini tidak akan berpengaruh terhadap tim kamu. Soalnya, di balik asap ada sosok musuh yang sudah terbuka lebih dulu.

Mirage punya mekanisme skill yang lebih kompleks dari sekadar mengeluarkan kloningan. Meskipun tujuannya untuk mengecoh, namun Mirage tidak begitu efektif untuk memberikan perlawanan ketika melakukan rush maupun defense.

Keberadaan bayangan yang dimilikinya akan sangat mengganggu untuk rekan tim. Soalnya, hal ini akan mengganggu fokus target rekan tim. Terlebih, meskipun sudah buka ultimate, posisi Mirage yang asli sangat mudah ditemukan.

Tier C: Fade

Fade Apex Legends Mobile.
Fade Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Karakter baru di Apex Legends Mobile ini memang cukup kuat, namun belum bisa dibilang efektif. Ultimate-nya sangat bisa mengganggu rekan tim. Terlebih, areanya yang kecil masih sangat memungkinkan untuk dihindari lawan. Jadi, ketika kamu pakai Fade di pertandingan butuh perhitungan yang matang agar utility-nya meningkat.

Perlu kamu ketahui kalau efek dari ultimate Fade bisa mempengaruhi rekan satu tim. Jadi, ketika temanmu ada di areanya maka ia juga akan ikut menghilang dan tidak bisa menembak. Bahayanya, ketika keluar dari fase void, musuh yang sudah siaga langsung mengarahkan tembakan.

Ketidakefektifan ini yang akhirnya membuat Fade cukup diragukan untuk masuk tier tinggi, meskipun ada pasif yang membantunya untuk memudahkan rotasi. Hanya saja, secara keseluruhan, keberadaan Fade tidak terlalu berpengaruh terhadap peluang menang kamu ketika kontes.

Tier B: Lifeline, Pathfinder

Di kalangan support lainnya Lifeline masih bisa dipertimbangkan untuk dipakai. Pasalnya, kemampuan healing miliknya akan sangat berguna. Hanya saja, posisi healing bot miliknya yang tidak bisa dipindah jadi kendala tersendiri. Kamu butuh positioning yang tepat jika hendak mengeluarkan skill dasar miliknya.

Kendati demikian, Lifeline mampu melakukan revive secara otomatis kepada rekan timnya. Jadi, kamu bisa sambil siaga jika ada musuh yang mendekati posisi tim. Normalnya, hal ini sangat mustahil dilakukan Legends lain.

Apalagi ultimate-nya mampu mengeluarkan Care Package. Jika ada satu rekan tim kamu yang kekurangan looting, keberadaan LIfeline akan sangat membantunya melengkapi item dan attachment senjatanya.

Teruntuk Pathfinder, karakter Apex Legends Mobile ini adalah unggulan ketika hendak melakukan rotasi. Graple miliknya adalah kunci utama ketika kamu hendak masuk ke pertarungan atau kabur dari kejaran musuh. Terlebih, Zipline yang dikeluarkan bakal membantu kamu dan rekan tim untuk keluar dari zona bahaya.

Hanya saja, ketika menggunakan Graple untuk lari kamu butuh akurasi yang tepat. Soalnya, di Apex Legends Mobile masih terdapat beberapa bug, termasuk Graple milik Pathfinder. Jadi, untuk saat ini Legends tersebut masih kurang efektif pada beberapa momen.

Tier A: Wraith, Octane

Di tier A, ada dua rusher yang paling sering dipakai di pertandingan. Baik Wraith maupun Octane, keduanya sama-sama berbahaya dari segi spesifikasi skill. Soalnya mereka memiliki kapasitas tinggi ketika menyergap musuh.

Octane dengan Jumpad miliknya bisa langsung meringsek masuk di tengah pertarungan. Buat kamu yang punya jiwa barbar, memakai Octane adalah sebuah solusi untuk menyalurkan hasrat tersebut. Efek penambahan movement speed dari skill Stim juga akan sangat bermanfaat ketika kamu hendak melakukan rush.

Kemudian Wraith yang bisa keluar masuk ke dalam void begitu diunggulkan ketika bertarung. Kemampuan ini juga sangat memungkinkan bagi rekan tim berpindah lokasi dengan cepat. Tak heran kalau akhirnya Wraith jadi favorit para pemain saat ini.

Intinya, untuk kelas rusher Octane dana Wraith adalah yang paling diunggulkan. Pasalnya, mereka berdua paling mumpuni untuk melakukan serangan dengan cepat dan efektif.

Tier S: Bloodhound, Gibraltar, Caustic

Dari semua Legends yang ada, kini Bloodhound, Gibraltar, dan Caustic jadi yang paling diperhitungkan. Setidaknya, salah satu dari mereka pasti muncul di dalam tim. Soalnya, kemampuan mereka adalah yang paling berguna untuk meta Apex Legends Mobile Season 1.

Bloodhound dengan kemampuan tracker-nya mampu membaca jejak lawan. Terlebih, Reckon miliknya mampu membuka posisi musuh ketika hendak kontes. Jadi, rekan tim kamu bisa mengetahui lokasi musuh dan bisa dengan mudah mengarahkan senjata ke arah mereka.

Kemudahan yang diberikan Bloodhound jelas akan sangat membuat tim kamu unggul ketika bertarung. Soalnya, tak jarang para pemain memanfaatkan obstacle sebagai tempat berlindung mereka. Dengan memakai skill dasar Bloodhound, tak ada yang mampu bersembunyi dari pandangannya.

Ketika membahas soal Giblartar, kamu akan mendapatkan perlindungan ekstra ketika Legends ini memakai Dome miliknya. Skill ini mampu menciptakan sebuah kubah yang mampu menangkal peluru dari tembakan musuh.

Efek lain dari Dome ini adalah ketika kamu melakukan revive. Durasinya akan dipercepat secara signifikan pada saat kamu membangunkan rekan tim. Hal ini jelas jadi poin penting ketika bertarung, soalnya phase pertarungan di Apex Legends Mobile terbilang cepat. Jadi, semua harus serba efektif nan efisien.

Kalau berbicara soal zoning, Caustic adalah rajanya. Lewat skill Gas Trap, Caustic mampu menciptakan asap beracun yang mampu memberikan damage ke musuh secara berangsur. Kapasitasnya di late game sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Bahkan, Legends ini bisa sangat mematikan kalau bertarung dalam jarak dekat.

                                                                      ***

Terlepas dari kamu jago aim atau tidak, spesifikasi dasar tiap karakter Apex Legends  Mobile terutama dari tier A—S akan sangat membantu kamu meraih kemenangan. Dengan catatan, kamu harus paham betul soal momentum dan positioning. Soalnya, kemampuan yang mereka miliki akan jadi percuma kalau kamu tidak memperhitungkan timing untuk mengeluarkan skill.

Bagaimana pendapat kamu? Silakan tulis di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kamu enggak ketinggalan berita terbaru seputar game dan esports lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.