Memutuskan untuk berpisah dari EVOS Esports sejak Maret 2020 lalu, Auro resmi bergabung dengan ION Esports. Sayangnya, tim ini hanya mampu dibelanya selama satu musim saja. Kini, sang pemain pun resmi kembali perkuat tim berlogo macan putih.
Nampaknya, rebranding EVOS Reborn pada divisi PUBG Mobile-nya tidak main-main. Selain memboyong Mircoboy dari Bigetron Red Alien. Mereka pun juga membawa REdFace untuk bergabung dengan tim ini.
Sebelumnya, Auro berhasil membawa EVOS Esports sebagai salah satu tim yang berjuang di gelaran PUBG Mobile Club Open Spring Splitt: SEA League. Dirinya juga membawa nama tim ini untuk jadi juara di gelaran PUBG Mobile Indonesia Championship (PINC) 2019.
Dengan kembalinya Auro ke EVOS Esports, dirinya pun akan kembali bekerja sama dengan Foxe yang hingga sekarang masih bertahan di tim ini sebagai Starter. Kembali menempati posisi sebagai Rusher, pemain bernama lengkap Sabda Bisma ini bersiap untuk menghadapi turnamen-turnamen resmi yang diselenggarakan oleh Tencent untuk 2021.
Sementara Microboy, dirinya pun dipercaya menempati posisi sebagai kapten, mengingat pengalaman dan prestasi yang telah dihasilkan selaman bergabung dengan Luxxy, Zuxxy, dan Ryzen. Ini akan menjadi langkah besar untuk kariernya di kompetitif dan sebagai pembuktian skill yang dimilikinya.
Jika melihat tiga pemain baru yang bergabung di EVOS, enggak menutup kemungkinan tim ini mampu menggebrak panggung kompetitif PUBG Mobile di Indonesia. Asalnya, mereka mampu bekerja sama dengan baik untuk membawa nama tim ini berjaya di turnamen-turnamen yang diadakan.
Bagaimana tanggapan kalian dengan kepulangan AURO ke EVOS Esports? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.