Review Game Nier Reincarnation

Nier Reincarnation
Genre
  • RPG
Publisher
  • Square Enix
Developer
  • Applibot
Release Date
  • 18 February 2021
Rating
3 / 5

Pada bulan Februari 2021 lalu, Square Enix merilis sebuah game genre RPG berjudul Nier Reincarnation. Game yang dikembangkan oleh Applibot ini memungkinkan kamu untuk main bareng android-android yang ada dari series Nier, seperti Nier Automata, Nier Replicant, dan game dari series Nier lainnya.

Game ini adalah game strategi dengan memberikan tempat tiga orang untuk melawan musuh-musuh. Tidak hanya sembarang melawan musuh, strategi juga harus kamu atur agar bisa melewati tantangan dan melanjutkan cerita.

Walaupun sudah banyak game-game dari series Nier sebelumnya, Nier Reincarnation memberikan hal-hal baru yang sebelumnya belum pernah dilihat. Misalnya saja latar cerita yang sangat misterius, tokoh-tokoh yang pada akhirnya memiliki tujuan yang sama, dan musik yang begitu indah.

Nier Reincarnation hadir hanya dalam versi mobile dan bisa diunduh melalui App Store dan Play Store. Game ini baru rilis di Play Store Indonesia bulan Juli 2022 dan bisa kamu mainkan sekarang. Kebetulan KINCIR sudah mencoba langsung game Nier Reincarnation ini. Penasaran? 

Review game: Nier Reincarnation

Grafik dan musik yang tidak pernah diragukan

Grafik dan lagu Nier Reincarnation
Grafik dan lagu Nier Reincarnation

Kayaknya lagu yang diciptakan Square Enix memang enggak perlu diragukan lagi; termasukuntuk series Nier. Pada tahun 2017 dan 2021 lalu, series Nier memenangkan kategori best score/music pada setiap proyeknya. Pada game ini, penempatan musik pada setiap adegan begitu membangun feel yang ingin mereka bangun.

Contohnya saat kamu sedang berjalan menuju cerita berikutnya. Lagu-lagu tenang dan misteri akan dimainkan, seakan memberikan rasa kebingungan dan kekosongan dari karakter yang kamu mainkan.

Untuk grafis, jika kamu ingat pada awal perilisan Nier Automata dulu, grafis untuk game Nier Reincarnation bisa dibilang tidak kalah dengan di console atau PC. Bisa dibilang untuk grafisnya, Nier menjadi nomor satu dengan mengedepankan detail yang sangat indah.

Cahaya yang datang dari atas menyinari jalanan untuk dilewati tidak terlalu kasar. Bayangan yang ada juga tidak jelek untuk dipandang. Pergerakan-pergerakan karakter yang sangat mulus untuk game dari platform mobile ini. Mungkin ini adalah salah satu game mobile dengan grafik dan detail yang di luar ekspektasi hingga saat ini.

Setiap karakter memiliki keunikan masing-masing

Karakter-karakter Nier Reincarnation
Karakter-karakter Nier Reincarnation

Bukan hanya sekedar copy paste dari game-game sebelumnya. Nier Reincarnation memiliki banyak sekali karakter-karakter baru dari waktu dan zaman yang berbeda-beda. 

Salah satunya adalah Fio, seorang android yang bangun di Cage dalam keadaan amnesia. Ia adalah seorang android yang polos, sehingga karakter ini pun didesain manis. Tak kalah menarik, ada pula karakter Dimos yang merupakan seorang android tua yang dipenjara dan dilupakan juga punya desain yang unik. Ia tampil bak seorang koboi dengan muka, tangan, dan kakinya ditutupi oleh perban.

Masih banyak lagi karakter-karakter yang unik di Nier Reincarnation, seperti android perempuan yang tidak memiliki rambut, android penyihir, viking, dan masih banyak lagi. Enggak menutup kemungkinan kalau bakal ada kolaborasi-kolaborasi lain dengan series Nier lainnya.

F2P Friendly

Gacha Nier Reincarnation
Gacha Nier Reincarnation

Banyak yang mengatakan bahwa cerita dari Nier Reincarnation sangat kurang untuk dinikmati. Oleh karena itu, fitur gacha dihadirkan untuk menutupi kekurangan tersebut. Jadi, bisa ada kesempatan nih, untuk kamu mengoleksi karakter dan senjata yang kamu inginkan.

Gacha di Nier Reincarnation ini sangat mudah untuk didapatkan. Seperti biasa, saat kamu pertama kali memainkannya, kamu akan mendapatkan langsung 6000 gems atau 20 kali gacha. Setelah itu, kamu akan mendapatkan misi-misi yang mudah untuk mendapatkan gems kembali.

Daily quest juga bisa menghasilkan gems untuk memperbanyak gacha. Ada pula event yang bisa kamu selesaikan untuk mendapatkan poin 

Quest inti atau cerita juga akan memberikan kamu gems jika kamu menyelesaikannya. Event juga seperti biasa akan memberikan kamu gems jika kamu menyelesaikan ceritanya.

Dari event juga, kamu akan mendapatkan point yang nantinya bisa kamu tukar menjadi gems. Atau kamu bisa mengumpulkan poin-poin tersebut hingga kamu bisa menukarnya dengan karakter event yang bisa kamu gunakan lengkap dengan senjatanya.

Daily login juga terkadang akan memberikan kamu gems dan kupon untuk melakukan gacha gratis. Jika ada event yang bersamaan saat kamu melakukan daily login, kamu akan mendapatkan bonus untuk gacha dan senjata gratis juga. Inilah mengapa Nier Reincarnation dikatakan ramah untuk para pemain free-to-play.

Cerita yang membosankan

Story Nier Reincarnation
Story Nier Reincarnation

Pada awal mulai game, kamu akan diperkenalkan oleh Fio seorang android yang baru bangun dari tidurnya dan lupa ingatan atau amnesia di Cage. Kemudian karakter Mama akan muncul sebagai pemandu kamu untuk mengembalikan ingatan yang hilang. Fio dan Mama akan berjalan di dalam Cage menelusuri cerita-cerita dari android lainnya.

Setelah itu kamu akan diperkenalkan dengan karakter-karakter lainnya mulai dari Rion, Gayle, Dimos, Akeha, Argo, dan masih banyak karakter-karakter lainnya.

Setiap karakter memiliki ceritanya masing-masing. Terkadang cerita tersebut juga tidak jelas, seperti apakah ini lanjutan dari cerita sebelumnya atau hanya sekadar flashback. Ketidakjelasan ini bikin cerita dari Nier Reincarnation sangat sulit untuk dicerna dan jadi membosankan.

Bukan hanya itu, terkadang cerita dari satu karakter akan bersambung dengan karakter-karakter sebelumnya. Sayangnya, penjelasan soal latar waktunya sangat minim dan cenderung rumit untuk dimengerti.

Pace penceritaan yang agak lambat juga bikin kenikmatan memainkan game ini jadi berkurang. Ditambah grafis pada momen cerita hanya menggunakan 2D. Kemungkinan penggunaan 2D adalah untuk memperlihatkan bahwa ini sebenarnya adalah hanya cerita wayang yang dikendalikan oleh seseorang dan bukan cerita nyatanya.

Semakin lama bermain semakin sulit untuk menambah kekuatan

A2 Nier Reincarnation
A2 Nier Reincarnation

Nier Reincarnation bikin kita nyaman untuk mengalahkan musuh, mendapatkan gacha, menaikan level karakter, dan juga senjata. Setelah satu atau dua minggu kemudian, kamu akan mulai disulitkan untuk menaikan level senjata dan juga karakternya

Salah satu cara mendapatkan material untuk menaikan level senjata dan karakter ada pada quest guerilla yang bisa kamu mainkan di waktu yang sudah ditentukan. Yup, betul sekali, kamu tidak diperbolehkan untuk melakuakn grinding yang berlebihan pada satu waktu bersamaan. Ada batasan persesin dan juga stamina yang menghalangi kamu untuk grinding.

Hal ini juga akan memengaruhi para hardcore grinder yang jadi tidak bisa melanjutkan quest karena kekuatanmu yang tidak cukup kuat.

Skip tiket akan mempermudah kamu untuk melakukan grinding. Setidaknya kamu bisa menggunakan skip tiket minimal 20 kali sehari karena kamu akan mendapatkannya dari daily quest.

Sistem autoplay juga dihadirkan dalam pertarungan agar kamu tidak terlalu lelah menekan tombol-tombol. Tetapi fitur autoplay ini bisa dikatakan tidak berguna karena skill hanya bisa aktif jika kamu yang menekannya.

***

Perlu diingat bahwa ada juga sistem top up yang harganya lumayan mahal. Makanya, jangan sapai kamu membeli gems yang tidak kamu perlukan kalau kamu tidak mau terjebak dalam sistem gacha game ini.

Bagaimana review game Nier Reincarnation ini? Apakah kamu tertarik untuk memainkannya? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya! Jangan lupa terus pantau KINCIR  untuk dapatin info seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.