Debut Bigetron ION di turnamen Piala Presiden Esports 2021 (PPE 2021) sukses membuat tim tersebut lolos Closed Qualifier dengan menempati posisi runner up. Hal ini pun membuat tim tersebut berhak untuk bisa melaju ke babak Main Event.
Dalam turnamen besutan Pemerintah Republik Indonesia ini, Bigetron ION tak hanya akan berhadapan dengan tim-tim profesional. Mereka juga akan berhadapan dengan tim-tim komunitas dari Kualifikasi Regional.
Mungkin, di beberapa pertandingan resmi dari PUBG Mobile, tim yang diperkuat oleh Fajar, GenFos, Miseryy, dan Rockyy ini sudah hafal dengan gameplay tim-tim papan atas lainnya yang juga lolos di PPE 2021, seperti EVOS Reborn, Alter Ego Limax, dan NFT Esports.
“kita belum tahu peta kekuatan tim komunitas seperti apa. Mungkin mereka bisa mengejutkan kita di pertandingan nanti. Jadi kita tetap harus adaptasi dan waspada,” ungkap Miseryy kepada KINCIR.
Bertujuan untuk mencari talenta-talenta baru di esports, Miserry mengungkapkan apresiasinya dengan PPE 2021. Menurutnya, ajang ini jadi cikal bakal dari pro player di masa mendatang. Apalagi di tahun ini ajang ini digelar secara offline di Bali.
“Keren, Piala Presiden Esports 2021 memberikan kesempatan untuk pemain komunitas tunjukkan kemampuan. Menariknya lagi, di tahun ini ada PUBG Mobile dan acaranya offline, mengingat sudah lama enggak ada turnamen yang diadakan offline,” ungkap Miserry.
Bagaimana tanggapan kalian dengan pendapat Miserry dengan PPE 2021? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.