Penjelasan Attachment Apex Legends Mobile dari Jenis sampai Fungsinya

Attachment Apex Legends Mobile adalah hal krusial di pertandingan. Barang-barang ini akan menempel di senjata yang kamu punya dan memiliki kegunaan beragam, tapi yang pasti dengan keberadaan peralatan ini senjata kamu jadi makin kuat, dari segi akurasi tembakan, jumlah peluru, dan kelebihan lainnya.

Di game ini, attachment dibagi menjadi lima jenis yaitu barrel, optics, mags, stocks, dan hop-ups. Masing-masing punya fungsi dan penempatan yang berbeda, apalagi ada tipe tertentu yang tidak bisa disematkan ke semua senjata. Terdengar pelik ya?

Maka dari itu, kali ini KINCIR akan menjelaskan semua jenis dari attachment tadi beserta fungsinya. Buat kamu yang baru mulai main Apex Legends Mobile, langsung simak penjelasannya berikut ini.

1. Barrel Stabilizer

Attachment Apex Legends Mobile.
Attachment Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Pada dasarnya, akurasi tembak adalah hal utama dalam game battle royale modelan Apex Legends Mobile ini. Soalnya, alat perang yang kamu gunakan adalah senjata yang punya tingkatan recoil berbeda-beda. Untuk meredam guncangan ketika menembak barrel punya peran besar.

Getaran yang bisa diredam oleh attachment ini akan meningkat tergantung warna apa yang kamu dapatkan. Paling rendahnya adalah 20%. Bisa mengurangi recoil sampai 50% jika kamu dapat warna emas. Ketika kamu bertarung jarak menegah, pengurangan getaran ini juga bisa mempengaruhi akurasi tembak ketika musuh bergerak.

Pergeseran crosshair jadi lebih ringan, apalagi kalau sudah dibantu dengan aim-assist. Mau selincah apapun musuh, bisa ditembak dengan mudah. Kalau dari jarak dekat sih, tidak terlalu berpengaruh karena yang menentukan adalah siapa yang paling cepat buka tembakan.

Oia, tidak semua senjata tidak bisa dipakaikan barrel, ya. Contohnya seperti Flatline, Prowler, atau senjata peluru heavy kecuali Hemlok Buster dan Spitfire. Kalau model rifle dengan peluru light magazine seperti R-301 Carbine atau R99 dan sejenisnya sudah pasti harus pakai barrel. Senjata energy magazine seperti Volt, Devotion, juga membutuhkan barrel agar getarannya bisa diredam secara signifikan.

Ada juga Shotgun Blot. Sesuai namanya jenis selongsong ini khusus untuk senjata tipe Shotgun seperti EVA-8 Auto, Mozambique, dan Mastiff. Tapi kegunaannya bukan sebagai peningkat akurasi, melainkan kecepatan tembak. Soalnya kalau senjata tipe Shotgun ini selalu punya jeda tiap pengeluaran pelurunya, tapi bisa dipersingkat dengan menggunakan Shotgun Bolt.

2. Optics

Attachment Apex Legends Mobile.
Attachment Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Untuk yang satu ini, kegunaannya adalah mendekatkan jarak pandang kepada musuh yang jauh. Kekeran atau bahasa kerennya scope ini bisa digunakan di setiap senjata, tergantung ukurannya. Kalau jarak pendek seperti 1x, sampai 3x masih bisa digunakan senjata light, heavy, sampai energy magazine.

Teruntuk senjata tipe sniper, ada ukuran optics-nya sendiri, yaitu 6x dan 4x-8x. Attachment ini memang khusus dibuat untuk senjata jarak jauh, dan jaraknya bisa diatur sesuai dengan kebutuhan kamu di pertandingan.

Walaupun tetap bisa pakai optics jarak dekat, tapi ya buat apa? Senjatanya saja dikhususkan untuk menembak jarak jauh. Kesannya jadi memaksakan diri kalau benar-benar sampai dipakaikan optics 1x atau 2x.

Dari semua jenis optics, ada satu jenis yang spesial yaitu 1x Digital Threat. Ketika membuka scope dengan optics ini, warna musuh akan terlihat meskipun berada di antara obstacle di medan perang.

Kurang lebih warnanya mirip seperti musuh yang terkena scan Bloodhound. Sayangnya, optics ini hanya bisa digunakan di jenis senjata pistol atau SMG saja. Jadinya curang kalau bisa dipakaikan ke senjata model Flatline atau Devotion sekalipun.

3. Mags

Attachment Apex Legends Mobile.
Attachment Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Penambahan peluru jelas jadi faktor krusial ketika kamu adu tembak dalam jarak menengah atau dekat. Semakin banyak peluru yang kamu miliki, maka durasi tembak kamu akan semakin lama. Dalam hal ini, barrel punya peran penting karena fungsinya adalah menambahkan jumlah peluru yang bisa disimpan di senjata.

Semakin tinggi level-nya maka akan semakin bertambah jumlahnya. Uniknya, untuk level emas, metode reload-nya agak berbeda. Kalau kehabisan peluru dan melakukan healing, maka secara otomatis peluru senjata akan terisi. Hal ini tentu akan sangat membantu ketika kita sedang berperang, soalnya durasi reload yang cukup menganggu ini tidak akan kamu rasakan.

Selain menambah peluru, kecepatan reload senjata akan meningkat sesuai dengan level-nya. Buat para rusher tentunya hal ini akan sangat berguna. Soalnya, ketika berada di depan kamu harus membuka lokasi musuh serta menguras armor mereka. Dengan jarak dekat seperti itu, kecepatan reload jadi hal yang krusial.

4. Stocks

Attachment Apex Legends Mobile.
Attachment Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Attachment Apex Legends Mobile ini lokasinya ada di bagian belakang senjata. Kegunaannya adalah mempermudah gerak karakter ketika memegang senjata. Mekanis pergerakan di Apex Legends Mobile ini memang sangat terpengaruh oleh hal tersebut. Alih-alih ingin mendekati dunia nyata, makanya ketika memegang senjata pergerakan karakter akan melambat.

Ketika memakai stocks ini lari tidak hanya soal pergerakan, tapi waktu pengeluaran senjata atau pergantian senjata. Misalnya, ketika sedang lari bebas dan bertemu musuh, pasti kamu dalam keadaan tidak memegang senjata. Mau tidak mau harus lebih sigap, tapi ada durasi yang sesuai dengan berat senjata.

Dengan memakai stocks durasinya dipercepat, jadi tidak ada delay ketika mengeluarkan senjata. Keberadaan stocks akan sangat krusial di game ini, mengingat phase-nya sangat cepat dan gameplay-nya juga menuntut para pemain harus gesit dalam hal apapun, termasuk mempersiapkan senjata.

5. Hop-ups

Attachment Apex Legends Mobile.
Attachment Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Attachment terakhir yang akan dibahas adalah hop-ups. Menurut KINCIR, hop-ups ini yang membuat mode peperangan Apex Legends Mobile berbeda dari game lain. Soalnya, tiap hop-ups punya kegunaan yang berbeda-beda.

Pertama ada Double Tap Trigger. Attachment Apex Legends Mobile ini hanya bisa disematkan untuk tipe senjata one-bolt seperti EVA-8 Auto atau G7 Scout. Ketika dipasangkan Double Tap Trigger, maka pengeluaran senjatanya bisa langsung dua sekali tembak. Secara damage, jelas akan makin besar karena pada dasarnya senjata one tap seperti ini punya damage yang cukup besar, apalagi EVA-8 Auto sangat berbahaya kalau jarak dekat.

Kemudian ada Turbocharger yang dikhususkan untuk senjata Havoc dan Devotion. Senjata ini memang memiliki damage yang besar, tapi ketika menembak ada momen delay untuk mengisi tenaga sebelum akhirnya peluru keluar. Dengan adanya Turbocharger, jeda ini akan dihilangkan dan kedua senjata tersebut bisa langsung menembak seperti senjata pada umumnya.

Untuk saat ini hop-ups Selectivefire Receiver hanya bisa dipakai di senjata Prowler Burst PDW. Sesuai namanya, mekanik penembakan pelurunya tipe burst. Sekali tembak yang keluar hanya tiga peluru, tidak seperti rifle lain yang bisa mengeluarkan peluru terus menerus. Dengan menggunakan hop-ups ini, pengeluaran senjatanya jadi normal, jadi transfer pelurunya makin banyak.

Hammerpoint Rounds ini berguna untuk menambahkan damage senjata ketika musuh tidak punya shield bukan untuk menembus shield musuh. Soalnya banyak yang salah kaprah kalau memakai hop-ups ini musuh jadi tidak terasa memakai shield. Ingat! Efeknya hanya keluar ketika musuh tidak punya shiled, bukan menembus armor tersebut.

Attachment Apex Legends Mobile.
Attachment Apex Legends Mobile. Via Istimewa.

Skullpiercer Rifling adalah hop-ups yang bisa menambahkan damage headshot. Senjata yang bisa disematkan attachment ini juga hanya dua yaitu Wingman dan Longbow saja.

Kalau akurasi kamu sudah top dan memang lancar incar kepala, musuh dijamin mati dalam tiga sampai empat tembakan ke kepala. Satu tembakan ketika kamu pakai sniper seperti Longbow.

Terakhir ada Quickdraw Holster yang efeknya mirip-mirip dengan stocks. Attachment ini akan mempersingkat durasi pengeluaran senjata dari punggung. Kemudian efek lainnya adalah percepatan membuka optics atau istilah kerennya adalah aiming. Terakhir efeknya adalah mengurangi penyebaran peluru ketika menembak bagian panggul sampai ke badan dan hanya bisa digunakan di senjata Wingman dan RE-45.

                                                                  ***

Semoga penjelasan soal fungsi semua attachment di Apex Legends Mobile ini bisa berguna di pertandingan. Pesan KINCIR adalah, kunci dalam menggunakan attachment adalah mengetahui kegunaannya di setiap senjata. Jangan asal ambil saja, tapi ketahui dulu manfaatnya agar kemenangan jadi lebih mudah didapat.

Kalau mau tahu informasi atau tips seputar game lain, wajib baca artikel lainnya dari KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.