Nara Pixies dan Bigetron Raih Juara di BUBU Esports Tournament 2019

Hari ini (14/9), BUBU Esports Tournament 2019 (B.E.S.T) telah memasuki laga Grand Final hari kedua. Di hari pertama kemarin, klasemen divisi wanita dipimpin oleh Onic Ladies dengan raihan 78 poin. Posisi kedua ada Nara Pixies yang berhasil mengumpulkan 75 poin. Kemudian ada Belletron yang berhasil meraih 70 poin di posisi ketiga.

Bigetron RA masih menjadi yang terkuat di cabang pria dengan raihan 108 poin, lalu ada EVOS Esports yang berada di posisi kedua dengan 59 poin. Louvre yang tampil habis-habisan mampu mempertahankan posisi ketiga dengan 53 poin.

Babak Grand Final hari kedua, pertandingan dimulai pada map Vikendi. Belletron yang tampil ganas memperlihatkan kualitas yang memukau. Di zona akhir, setelah kontes sengit, Lea dan kawan-kawan mampu meratakan tim Armored Project ladies yang hanya tersisa dua orang.

Via dok kincir

Di game lima, SFI X-Girls tampil cerdik dengan mengambil jalur aman hingga akhir pertandingan. Kontes tiga lawan tiga dengan Rev Kamikaze pun dimenangkan oleh SFI yang berhasil meraih WWCD. Namun, Nara Pixies yang berhasil mengumpulkan 104 poin berhasil keluar sebagai juara pertama divisi wanita.

Via dok. kincir

Dengan kemenangan ini, Nara Pixies pun berhak membawa pulang hadiah sebesar 165 juta rupiah. Kemudian diikuti oleh Onic Ladies yang harus turun ke posisi kedua memboyong uang 50 juta rupiah. Untuk juara tiga, 25 juta rupiah diberikan kepada Louvre Angels.

Via dok kincir

Di cabang pria, Bigetron RA memang sudah tidak bisa disetarakan dengan tim-tim Indonesia lain. Dari total lima pertandingan, Bigetron mampu mengamankan tiga Chicken Dinner dengan total 163 poin sekaligus menjadi pemuncak klasemen. Diikuti oleh Louvre dengan 92 poin dan WAW esports dengan 85 poin.

Via dok. kincir

Selain turnamen PUBG Mobile, di hari kedua B.E.S.T ini juga ada BUBU Awards untuk kategori Shoutcaster, Streamer, dan juga Cosplay. Selain piagam, para pemenang dari ajang penghargaan ini akan mendapatkan kontrak resmi dengan BUBU.com.

Untuk kategori streamer terbaik, penghargaan pun diberikan kepada George Andika Tierson. Selanjutnya, calon bibit unggul Shoutcaster Indonesia yang akan menjalani kontrak baru bersama BUBU dimenangkan oleh Panji alias N-Jie. Terakhir, untuk kategori Cosplay, dimenangkan oleh Anggoro Dwi Nugroho.

Via dok. kincir

Dengan berakhirnya BUBU Awards, berakhir pula rangkaian acara IDBYTE Esports 2019. Semoga melalui gelaran ini, industri esports menjadi lebih besar dan lebih baik lagi ke depannya.

Bagaimana pendapat kalian tentang gelaran IDBYTE 2019 ini? Tuangkan pendapat kalian di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantengin web KINCIR untuk berita terbaru seputar game dan esports lain.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.