Penantian penggemar esports di Indonesia akan cabang resmi untuk Piala Presiden Esports 2020 berakhir sudah. Dalam postingan terbaru di akun Instagram Piala Presiden Esports dan IESPL, terungkap Free Fire dan eFootball PES 2020 telah terpilih sebagai cabang resmi.
Desas-desus kedua game ini akan jadi cabang resmi sebenarnya sudah digaungkan sebelumnya oleh pihak Piala Presiden Esports 2020 sendiri. Dalam seminggu terakhir, akun Instagram mereka memposting konten bertema "spoiler without context".
Bocoran pertama keluar pada Senin (9/9) yang memberi petunjuk bahwa Free Fire-lah yang akan menjadi cabang utama. Dua hari kemudian, bocoran kedua diposting yang kuat menandakan bahwa PES 2020 akan menjadi cabang berikutnya.
Menariknya, ternyata tak hanya Free Fire dan PES 2020 yang akan dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2020. Seperti isu yang juga sempat beredar sebelumnya, kejuaraan yang diprakarsai oleh IESPL bersama Pemerintah Republik Indonesia ini akan melombakan game buatan anak bangsa.
Kabar soal game buatan Indonesia masuk sebagai cabang resmi sebelumnya sudah terdengar sejak dibukanya pendaftaran game lokal oleh Panitia Piala Presiden Esports 2020. Namun, hingga saat ini, pihak penyelenggara belum memastikan game lokal mana yang akan dipertandingkan.
Sayangnya, selain pengumuman cabang resmi, tak ada informasi lainnya yang diumumkan oleh akun Instagram Piala Presiden Esports. Namun, dugaan bahwa kejuaraan ini akan mencakup regional Asia Tenggara makin kuat dengan keterangan "kesempatan untuk mengharumkan nama Indonesia," pada postingan tersebut.
Setelah pengumuman cabang resmi, tentunya pemerhati esports di Indonesia masih penasaran dengan sistem turnamen yang akan digunakan. Meski belum jelas, besar kemungkinan Piala Presiden Esports 2020 tetap menggunakan sistem kualifikasi daerah hingga babak utama yang akan mempertandingkan tim terbaik se-Asia Tenggara.
Nah, bagaimana tanggapan kalian soal diumumkannya Free Fire dan PES 2020 sebagai cabang resmi? Berikan tanggapan kalian di kolom komentar, ya. Tunggu kabar terbaru tentang Piala Presiden Esports 2020 cuma di KINCIR!