Memasuki week 2 MPL season 7, ada hal mengejutkan di pertandingan kedua antara Geek Fam melawan EVOS. Soalnya, tim yang telah tiga kali kali gagal melangkah ke babak playoffs ini mampu memberikan perlawanan yang membuat juara dari MPL season 4 ini enggak berkutik.
Setelah kegagalan di week 1 lalu, pekan kedua ini Geek Fam mampu memberikan kejutan yang membuat MPL Season 7 makin panas. Pasalnya, mereka mampu mengalahkan EVOS yang merupakan salah satu tim yang diunggulkan pada musim ini.
Awalnya, tim yang diperkuat oleh Renv, Adam, Babyww, Frzz, dan Zunz ini harus dikalahkan dengan mudah oleh Rekt dan kawan-kawan. Memasuki game kedua, tim yang belum sama sekali mencicipi panggung playoffs ini bermain agresif hingga membuat para pemain EVOS kesulitan. Akhirnya, dua game terakhir berhasil jadi milik Geek Fam dengan skor 2-1.
“Sebelum hari pertandingan kita memang telah mengamati gameplay EVOS. Di game pertama kita mengalami kebingungan. Lepas dari itu, di game kedua dan ketiga kita sudah bermain dengan rileks. Bisa dibilang, perbedaan dengan week 1 kita lebih bisa bermain dengan sabar,” ungkap Renv.
Menang, ketidakhadiran Wann jadi salah satu faktor kekalahan untuk EVOS. Ipin pun juga menyetujui hal ini. Soalnya, antara Clover dan Wann punya fokus Hero berbeda, yaitu Assassin dan Marksman. Apalagi draf pick game kedua dan ketiga yang diunggulkan oleh Geek Fam.
“Masalah Wann enggak bermain jadi salah pengaruh, mungkin juga draft pick yang membuat kita unggul. Pergerakan mereka juga sudah bisa terbaca, ada perubahan tapi hanya sedikit,” ungkap Renv.
Usaha Geek Fam untuk meningkatkan performa di MPL Season 7 kini telah memperlihatkan hasilnya. Tapi perlu diingat, ini baru minggu kedua dan masih ada beberapa pertandingan yang harus dihadapi. Hari ketiga besok, Adam dan kawan-kawan pun masih harus berhadapan dengan Aerowolf.
Bagaimana tanggapan kalian dengan komentar Renv tentang kemenangan Geek Fam melawan EVOS? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.