(MPL Season 7) Tumbang Lagi, RRQ Hoshi Makin Terpuruk di Peringkat Ketujuh!

Kerasnya persaingan MPL Season 7 kembali memakan korban. Ironisnya, korbannya kali ini adalah RRQ Hoshi yang di pekan ketiga kian terpuruk di peringkat bawah klasemen sementara. Sang juara bertahan kembali menelan kekalahan atas Genflix Aerowolf dengan skor 1-2 setelah sebelumnya kalah dari EVOS dengan skor 0-2.

Sejak menit-menit awal game pertama, skuad RRQ Hoshi tampil kurang meyakinkan. Kembali bermain tanpa Lemon, mereka tampak kesulitan mengimbangi agresivitas skuad Genflix Aerowolf yang diperkuat pemain seniornya, Watt.

Pelan tapi pasti, RRQ menunjukkan tanda-tanda kebangkitan dengan mulai menguasai pertandingan jelang late game. Alberttt yang memainkan Wanwan tampak sangat leluasa sehingga memunculkan harapan bahwa RRQ akan melakukan epic comeback.

Sayangnya, inisiasi yang dilakukan Vyn dengan Luo Yi di area Lord justru menjadi mimpi buruk. Gagal mendapat posisi terbaik, Vyn justru berada di posisi yang kurang menguntungkan sehingga dia harus terbunuh oleh core Aerowolf. Konsentrasi RRQ pun buyar sehingga Watt dan kawan-kawan dapat mengamankan Lord dan segera menyudahi game pertama dengan kemenangan.

Genflix Aerowolf MPL Season 7. Dok. MPL Indonesia
Genflix Aerowolf MPL Season 7. Dok. MPL Indonesia

Kemenangan pun jadi hal yang wajib diraih RRQ Hoshi di game kedua. Untungnya, Alberttt dan kawan-kawan berhasil menuntaskan tugas kali ini dengan baik. Sejak awal pertandingan, agresivitas Alberttt dengan Wanwan serta Psychoo dengan Mathilda sangat sulit dibendung Genflix Aerowolf. Meski cukup berlarut, pada akhirnya RRQ berhasil memenangkan game kedua di menit ke-20.

Alih-alih epic comeback, game ketiga justru jadi momen epic fail bagi RRQ Hoshi. Genflix Aerowolf bermain dengan sangat agresif dengan kombinasi Paquito yang digunakan Rinazmi dan Jawhead oleh Fredo. Pemain debutan RRQ, Skylar, benar-benar dikunci pergerakannya sehingga Yi Sun Shin yang digunakannya benar-benar mati kutu sejak awal permainan.

Bisa ditebak, RRQ pun jadi sulit mengembangkan permainannya. Kondisi pun diperparah oleh Psychoo dan Vyn yang terlalu sering ter-pick off. Genflix Aerowolf pun terbukti terlalu perkasa bagi skuad RRQ Hoshi di pertandingan kali ini.

Kekalahan ini pun membuat RRQ kian terpuruk di jurang klasemen sementara Week 3 bersama dengan Aura. Sementara itu, Genflix Aerowolf yang naik ke posisi keenam memberikan secercah harapan bagi penggemar Mobile Legends untuk bisa lolos ke playoff dengan dua kemenangan di pekan ini.

Vyn RRQ Hoshi. Dok. MPL Indonesia
Vyn RRQ Hoshi. Dok. MPL Indonesia

Bagaimana pendapat kalian tentang pertandingan ini? Apakah hal ini jadi pertanda bahwa waktunya RRQ sudah “habis”? Ataukah jangan-jangan RRQ sedang mengisi tenaga dengan membaca permainan para lawannya sebelum tancap gas di playoff seperti MPL Season 6? 

Ikuti terus perkembangan terbaru dari MPL Season 7 serta informasi menarik seputar Mobile Legends hanya di KINCIR!

 

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.