Pekan kedua MPL Season 7 telah dimulai. Laga pembuka pekan ini adalah antara Alter Ego vs Genflix Aerowolf. Banyak yang memprediksi bahwa Alter Ego akan mendominasi jalannya Regular Season. Benar adanya, di laga pembuka ini mereka tampil maksimal dengan hadirnya beberapa kejutan dari drafting Hero.
Di game kedua, Alter Ego memakai Johnson. Mengejutkannya, Hero ini tidak dipakai sebagai tank melainkan sideliner. Ahmad yang ditugaskan sebagai “supir” Johnson tampil memukau dengan mendapatkan 6 kill, 6 death, dan 6 assist. Pasalnya, Hero ini merupakan Hero momentum, jadi untuk memanfaatkan potensinya si pengguna harus menemukan waktu yang pas.
LeoMurphy angkat bicara ketika diwawancara pasca pertandingan. Alasan dasar pemilihan Johnson hanya NasiUduk dan Ahmad yang tahu. Ternyata bukan hanya kita yang terkejut dengan pemilihan Hero ini melainkan para rekan timnya di Alter Ego. Untungnya, mereka sudah berlatih dengan drafting ini di offseason, jadi mereka telah terbiasa dan memang sudah siap.
“Kalau ditanya alasan mengapa pilih Johnson, kayaknya yang tahu cuma Ahmad sama NasiUduk. Mereka berdua yang punya ide pakai Johnson di sidelane. Tapi di scrim kita udah sering latihan pakai meta ini.”
Akan tetapi di tangan Ahmad, Johnson jadi momok yang menakutkan. Dari semuanya, yang harus diacungi jempol adalah pembacaan timing. Pasalnya, Meskipun sedang berada di lane yang jauh, tapi ketika teamfight dirinya selalu muncul di waktu yang tepat. Hal ini yang akhirnya membuat Alter Ego comeback dari ketertinggalan. Akhirnya, skor 2-0 pun mewarnai match pertama dari Week 2 ini.
Dari pertandingan ini, sepertinya Alter Ego telah menyimpan berbagai kejutan. Pertama, kita disuguhkan dengan pemilihan Paquito jadi Hero andalan LeoMurphy. Hasilnya juga cukup mengherankan, Hero setipis ini bisa dibuat susah mati oleh LeoMurphy. Padahal, potensinya sangat mumpuni di side lane namun Alter Ego selalu puny acara memaksimalkan spesifikasi Hero di berbagai posisi.
Hasil kemenangan dari Genflix Aerowolf pun menambahkan jejeran win streak yang kini totalnya sudah tiga match. Artinya sekarang Alter Ego menjauhi para competitor lainnya di puncak klasemen dengan perolehan total +6 poin.
Kira-kira akan ada kejutan apalagi dari Alter Ego di pertandingan berikutnya? Pantau KINCIR terus supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.