Dari sekian banyak tim franchise MPL yang diunggulkan pada MDL Season 2, Siren Esports mampu menunjukkan bahwa dengan kerja keras mereka berhak menjadi juara. Tim kuda hitam yang dipunggawai oleh AzeR, Inviz, Altamiz, SamoHt, dan JeYy ini menumbangkan RRQ Sena. Perjalanan Siren Esports terbilang tidak mudah karena harus melawan tim-tim unggulan.
Pada pertandingan playoffs pertama, Siren Esports menjalani laga dengan Aura Esports dan menang 2-1. Kemudian, Onic Prodigy jadi korban keganasan selanjutnya dan berhasil ditumbangkan dengan skor 2-0 tanpa balas. Hingga akhirnya RRQ Sena bertekuk lutut di hadapan punggawa Siren Esorts dalam drama 3-1. Hasil ini pun membawa Siren Esports menjadi juara baru MDL Season 2.
Masuk ke pertandingan, Siren Esports meraih kemenangan dengan mudah. Altamiz yang menggunakan Ling bermain minim gangguan, RRQ Sena pun sangat kerepotan meskipun menggunakan carry Roger. Gaya permainan yang begitu kompak diperlihatkan oleh punggawa Siren Esports pada ronde pertama ini dan mereka berhasil mengamankan satu poin kemenangan.
Selama dua game berikutnya, Altamiz tampil dengan Hero Harith. Sayangnya, di pertandingan kedua RRQ Sena berhasil menggedor pertahanan Siren Esports. Perlawanan ketat yang ditunjukkan oleh RRQ Sena mampu mencuri poin dari Siren Esports dan mengimbangkan keadaan 1-1.
Pada ronde ketiga, sokongan rekan-rekan Altamiz membuat Harith-nya tak terbendung oleh RRQ Sena. Padahal kondisi lebih unggul untuk tim lawan dari segi Turret. Akan tetapi, aksi teamfight yang begitu rapih berhasil mengeksekusi Skylar dan kawan-kawan.
RRQ Sena sepertinya tidak belajar dari dua ronde sebelumnya, mereka melepaskan Harith untuk dipakai oleh Altamiz. Alhasil, Altamiz menggila di ronde terakhir. Sejak awal permainan, mereka berhasil memberikan tekanan. Ancaman JeYy yang dilancarkan melalui kombinasi skill Selena membuat sang musuh tidak banyak berkutik.
Hebatnya, pada partai krusial tersebut Siren Esports menang dengan score kill 22-3! RRQ Sena benar-benar tidak bisa berbuat banyak dan harus merelakan piala diangkat oleh Siren Esports pada musim kedua ini. Padahal, selama fase Regular Season RRQ Sena jauh lebih unggul dari Siren Esports. Namun, dominasinya baru terlihat ketika playoffs hingga laga Grand Final.
Bagaimana tanggapan kalian tentang kemenangan RRQ Sena? Silakan tuang pendapat kalian di kolom komentar, ya! Jangan lupa untuk terus pantau berita baru seputar esports dan game lainnya hanya di KINCIR!