Ada lebih dari 40 ribu peserta yang mendaftar di babak kualifikasi Mobile Premier League (MPL) untuk game Speed Chess di Piala Presiden Esports 2021 (PPE 2021). Dari ketatnya persaingan, terpilih lah empat pemain terbaik yang akan berlaga di Main Event.
Salah satunya pemain yang telah mendapat slot empat besar Speed Chess adalah Kosasih. Beliau merupakan salah satu peserta tertua di PPE 2021 (49 tahun).
Sebagai penggiat permainan catur, Pak Kosasih ternyata punya tujuan mulia dalam mengikuti PPE 2021. Dirinya menuliskan motivasi untuk mengikuti turnamen ini adalah untuk membangun yayasan khusus untuk olahraga catur miliknya sendiri.
Dari sesi wawancara eksklusif bersama KINCIR Esports, sosok yang berprofesi sebagai instruktur musik ini mengutarakan impiannya tersebut jika dirinya berhasil menang cabang MPL Speed Chess di PPE 2021 Penjelasannya cukup singkat, padat, nan mengharukan.
“Saya hanya ingin bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan bimbingan, arahan, serta support untuk menggapai tujuannya,” ujar Pak Kosasih.
Tujuannya tersebut jelas patut diapresiasi tinggi. Soalnya tidak banyak pemain yang mengincar prize pool hanya untuk kepentingan dirinya semata. Namun Pak Kosasih berbeda, dirinya memilih untuk membagun sebuah yayasan khusus untuk catur yang akan dibentuk kalau dirinya menang di PPE 2021.
“Di Indonesia ini sudah banyak sosok pecatur yang berprestasi di kancah internasional, seperti Susanto Megaranto, Chelsie Monica, dan Irene Sukandar. Maksud saya, apa yang sudah dirintis oleh Utut Adianto harus bisa terus berlangsung di Indonesia,” jelas Pak Kosasih saat ngobrol santai dengan tim KINCIR Esports.
Pak Kosasih juga menambahkan kalau langkah pembuatan yayasan ini akan berjalan pelan-pelan, karena dirinya tahu betul bahwa prosesnya akan panjang. Maka dari itu dirinya akan memulai dari lingkungan rumahnya sendiri dan barulah ke wilayah yang lebih luas lagi.
Semua impian yang tadi dijelaskan oleh Pak Kosasih akan terwujud jika dirinya menang cabang MPL Speed Chess. Mari sama-sama kita doakan Pak Kosasih agar jadi juara agar nantinya dunia percaturan Indonesia bisa maju dan terkenal di berbagai lapisan masyarakat.
Bagaimana tanggapan kalian? Silakan tulis jawaban di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.