Salah satu cabang game yang pertandingannya sudah ditunggu-tunggu dalam Piala Presiden Esports 2022 akhirnya mulai berlangsung. Babak east qualifier jadi pertanda jika rangkaiann pertandingan Mobile Legends dalam turnamen ini sudah resmi dimulai.
Babak ini sendiri merupakan puncak dari babak kualifikasi regional wilayah timur. Seluruh tim asal Indonesia bagian timur sudah bertarung, dan memberikan enam belas tim yang aka berkompetisi dalam babak east qualifier.
Enam belas tim tersebut akan saling bertarung pada 29 hingga 30 September 2022 secara online. Mereka akan memperebutkan dua tiket untuk melaju ke babak grup turnamen non-publisher terbesar tanah air ini.
Setelah melewati pertarungan yang cukup sengit, akhirnya regional Indonesia timur mendapatkan wakilnya untuk turnamen kali ini. Dua tim yang berhasil lolos ke babak grup dari east qualifier, bisa kamu lihat di bawah:
- CO2Z
- Warehouse 3 AM
Kedua tim tersebut berhasil mengalahkan lawan mereka masing-masing, untuk masuk ke babak grup dari Piala Presiden Esports 2022.
CO2Z berhasil mengalahkan Ibik Squad pada babak 16 besar. Kemudian pada babak perempat final, mereka mampu menaklukkan Fame Rise. Pada babak empat besar yang jadi penentuan, mereka berhasil mengalahkan RB Esports sekaligus mendapatkan tiket menuju ke babak grup.
Langkah yang harus Warehouse 3 AM untuk mencapai babak grup juga enggak kalah menegangkan. Mereka mengalahkan Void Esports pada babak 16 besar, dan juga Icore Legends pada 8 besar. Kemudian pada babak penentuan, Warehouse 3 AM mengalahkan Vagos Glory untuk mengamankan posisi mereka ke babak grup.
Setelah babak east qualifier selesai berlangsung, turnamen Piala Presiden Esports 2022 akan memasuki babak west qualifier. Sama seperti east qualifier, akan terdapat dua tim yang akan berjuang mendapatkan tiket ke babak grup. Bedanya tim yang akan bertanding adalah tim asal regional Indonesia bagian barat.
Babak west qualifier sendiri akan berlangsung pada 1 hingga 2 Oktober 2022. Pastikan kamu sudah mencatat tanggal tersebut, supaya enggak ketinggalan update terbaru dari cabang Mobile Legends.
Gimana, sudah terbayang keseruan babak east qualifier dari turnamen Mobile Legends dalam Piala Presiden Esports 2022 kali ini?
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan juga esports ya!