Jenuh di Rumah? Jajal Deretan Game io Terbaik Ini!

– Game-game yang bikin kalian teringat dengan Snake zaman hape Nokia jadul!
– Dengan gameplay-nya yang fun, game io jadi rekomendasi untuk mengatasi rasa bosan.

Di tengah krisis yang sedang menimpa kita saat ini mungkin membuat orang mencari-cari alternatif hiburan agar tidak semakin stres. Pilihannya pun bisa beragam, salah satunya adalah main game. Nah, pilihan ini sangat bisa membantu kalian untuk mereda kekhawatiran yang tengah melanda kalian.

Kali ini, KINCIR akan memberikan rekomendasi game-game io yang notabene ringan dan mudah untuk dimainkan. Namun, game-game ini juga tidak meninggalkan kesan kompetitif agar semakin seru. Tentunya, deretan daftar ini akan bikin kalian semakin santai menghadapi pandemi.

Tanpa berlama-lama, kalian bisa langsung jajal lima daftar game di bawah ini. Langsung simak artikel berikut!

1. Agar.io

Bisa dibilang, game ini merupakan buyut dari genre io. Sebagai pencetus mencuatnya jenis game ini, Agar.io memiliki mekanisme permainan yang cukup ringan. Fokus utamanya adalah menjadi besar dan mendominasi di map tersebut. Bukan tanpa halangan, di dalam game ini akan ada banyak pesaing yang siap menyantap kalian dan yang terkuat di kelasnya.

Game makan-memakan yang terinspirasi dari perilaku mikroba ini menjadi rekomendasi pertama dari KINCIR. Karena game ini memiliki tampilan grafis yang sangat sederhana, hal ini lah yang membuat Agar.io lebih santai untuk dimainkan.

2. Wormzone.io

Sempat tenar beberapa bulan belakangan ini, Wormzone.io merupakan sebuah generasi baru dari pendahulunya, yaitu Slither.io. Dengan karakter ular, kalian harus mengalahkan skor pemain lain dengan menjadi yang paling banyak mengumpulkan makanan. Selain itu, di dalam game ini juga terdapat semacam booster untuk memudahkan kalian untuk menjadi yang terbesar.

Agar tidak bosan dengan tampilan yang itu-itu saja, di dalam game ini juga tersedia berbagai macam model skin yang bisa kalian dapatkan. Untuk membelinya, diperlukan koin in-game yang kalian dapatkan di dalam permainan. Grafis yang lebih berwarna membuat game ini bisa memanjakan mata pemainnya. Apalagi jika sudah mengalahkan musuh. Akan ada semacam rasa kepuasan tersendiri ketika memakan mayat sang korban.

3. Gartic.io

Kebanyakan game io yang kita ketahui adalah melulu tentang makan-memakan. Tapi, game Gartic.io mmeberikan warna yang berbeda bagi pemainnya. Di game ini kalian tidak akan mengalahkan pemain lain dengan membunuhnya atau memakannya. Melainkan mengumpulkan skor dengan menebak gambar.

Nantinya, akan ada satu peserta yang meggambar sebuah kata sedangkan yang lain harus menebak. Semakin banyak tebakan yang tepat sasaran, akan semakin banyak juga poin yang kalian kumpulkan. Lebih serunya lagi, kalian bisa melakukan party di game ini bersama dengan teman. Selain fitur game yang seru, kalian juga tetap bisa bersenang-senang meskipun sedang menjalani social distancing.

4. Zombs.io

Nah, bicara soal tema mungkin Zombs.io merupakan game io zombie paling populer. Selain gameplay-nya yang menegangkan, game ini juga memaksa kalian untuk bertahan hidup dari serangan zombi. Di dalam game ini kalian tidak hanya mengasah akurasi untuk membunuh musuh yang datang, Kalian juga harus punya keahlian membangun benteng pertahanan agar tidak mudah ditembus.

Di siang hari, kalian harus mencari bahan baku atau perlengkapan senjata untuk markas kalian. Nantinya, di malam hari kalian harus menghadapi segerombolan zombi yang siap membantai pemain dan mengirimkan kalian ke lobi. Lebih serunya lagi, kalian juga bisa bertarung dengan pemain lain untuk mencuri perlengkapan mereka. Hal ini lah yang membuat Zombs.io semakin menarik untuk dimainkan.

5. Warbot.io

Kalau soal grafis mungkin Warbot.io adalah jagonya. Karena, di game ini kalian tidak akan mendapatkan tampilan sederhana ala game io pada umumnya. Karena game Warbot.io menghadirkan tampilan 3D namun tidak membutuhkan spesifikasi gawai yang tinggi.

Tentunya, masih dalam format yang sama dengan game io lain, kalian dituntut untuk memusnahkan pemain lain dengan sebuah tank. Tentunya, akan ada banyak ledakan di game ini. Selain itu game ini juga menyediakan jenis tank dengan perlengkapan senjata yang beragam pula. Jadi, semakin banyak yang kalian kumpulkan, kalian bisa membeli tank terbaik untuk memenangkan pertandingan.

***

Selagi merasa bosan di tengah kondisi pandemi ini, kalian bisa mengisi kegiatan dengan memainkan lima rekomendasi di atas. Selain itu, di antara daftar tersebut ada yang bisa kalian mainkan bersama teman. Jadi, selain mengasah jiwa kompetitif kalian juga tetap bisa bersosial melalui game.

Selain itu, agar tidak semakin bosan beberapa game tersebut juga menawarkan fitur kostumisasi. Berbagai skin pun tersedia untuk kalian miliki agar tampilan karakter kalian semakin keren.

Buat kalian yang sudah memainkan game-game tadi, boleh banget kasih tau KINCIR mana yang terbaik menurut kalian? Atau punya daftar rekomendasi lain? Silakan tulis di kolom komentar, ya! Jangan lupa terus kunjungi KINCIR agar kalian tahu rekomendasi atau berita game seru yang lain.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.