– Rekomendasi buat kalian yang belum punya deck pasti di Hearthstone.
– Pilihan deck yang cukup mengejutkan dari Jothree!
Sebagai game kartu populer, Hearthstone menuntut pemainnya mengandalkan strategi untuk bisa memenangkan pertandingan. Enggak hanya wajib menghafal setiap kartu serta kekuatannya, kalian harus mempunyai deck yang bisa menyelamatkan kalian dari serangan lawan.
Sebagai salah satu pemain Hearthstone andalan Indonesia, Hendry “Jothree” Handy Surya berbaik hati memberikan daftar deck favoritnya kepada KINCIR. Sebelumnya, sang pemain juga memberikan tips GG-nya untuk bisa bermain game kartu besutan Blizzard ini. Yuk simak penjelasannya di bawah ini!
1. Malygos Quest Druid
Kelas Druid punya banyak sekali alternatif build. Meski begitu, menurut Jothree, Malygos Druid jadi salah satu yang sangat difavoritkan. Intinya, jika menggunakan kartu Malygos menuju akhir permainan, kalian akan dapat memberikan tambahan spell damage sangat besar. Dia pun menuturkan jika komposisi kartu di deck ini harus memperhatikan survivability alias ketahanan.
Jothree memberikan rekomendasi kartu quest Untapped Potential yang memberikan Ossirian Tear. Kalian hanya perlu cermat menyisakan mana selama 4 giliran agar quest selesai. Selain itu, kartu spell seperti Moonfire atau Swipe juga direkomendasikannya agar bisa menjaga ritme permainan. Nantinya, kalian pun bisa menyapu kemenangan dengan one turn kill jika mampu bertahan dengan kombinasi kartu spell damage dan Malygos.
“Komposisi deck ini bisa buat kalian bertahan sambil menunggu card draw. Tunggu combo yang pas untuk melakukan one turn kill,”
2. OTK Demon Hunter
Walaupun Demon Hunter punya potensi jadi deck yang agresif, Jothree ternyata lebih memfavoritkan tipe OTK alias one turn kill. Menurutnya, kelas ini ternyata bisa dipakai untuk membalikkan deck Control dari kelas apapun. Penggunaannya pun cukup sama dengan Malygos Druid, yakni bertahan dengan kartu Spell.
Di akhir permainan, Demon Hunter bisa menggunakan Metamorphosis serta Inner Demon untuk memberikan damage yang sangat besar. Susunan kartu yang direkomendasikannya juga memiliki beberapa pilihan yang agresif. Kalian pun juga bisa menggabungkan damage yang dikumpulkan dan mengeliminasi musuh jika sudah siap.
“Deck ini dibuat lebih ke anti-control. Diisi oleh kartu-kartu yang memiliki damage yang kuat. Gabungkan kartu untuk memberikan damage yang super sakit untuk menyingkirkan musuh,”
3. Zephyrs Rogue
Di ekspansi Saviors of Uldum, Hearthstone memperkenalkan kartu legendaris, yaitu Zephyrs the Great . Kartu ini dapat memberikan efek “perfect hand” yang cukup menarik jika pemain memiliki 30 kartu tanpa duplikat. Jothree pun merekomendasikannya dengan kelas Rogue.
Menurutnya, ada susunan kartu yang bisa disinergikan. Di deck yang dia favoritkan, dia pun membawa Dragon Queen Alexstrasza yang punya efek sama namun memberikan dua kartu naga lain dan dihargai 0 mana. Jika beruntung, pemain bisa mendapatkan kartu-kartu naga yang menarik. Permainan di deck ini pun cukup fluid sehingga membuat permainan bisa berjalan tanpa bisa ditebak.
“Deck ini berisikan 30 kartu yang bisa disinergikan. Ada Dragon Queen Alexstrasza yang bisa membawa dua naga yang dihargai 0 mana,”
4. Galakrond Warlock
Ekspansi terakhir bertajuk “Descent of Dragon” yang kini berlangsung memperkenalkan Galakrond yang cukup problematik. Jothree pun merekomendasikan Galakrond Warlock yang punya potensi untuk mengontrol akhir permainan. Uniknya, dia mengkombinasikannya dengan Dragon Queen Alexstrasza.
Sementara mencicil invoke, pemain bisa membangkitkan naga kuat dengan bantuan sang ratu naga. Dengan begini, kita pun enggak usah takut mendapatkan banyak cobaan ketika bermain lantaran banyak pasukan yang mungkin bisa dikeluarkan dalam permainan. Kuncinya berdiri pada keputusan pemain untuk bertahan di setiap ronde sambil mengumpulkan pasukan terkuat dan melukai musuh.
“Gunakan Galakrond Warlock untuk bisa mengendalikan permainan di akhir pertandingan. Jangan lupa untuk mengkombinasikan dengan Dragon Queen Alexstrasza,”
5. Zephyrs Mage
Jothree pun mengaku sangat memfavoritkan kombinasi Zephyrs dan Dragon Queen Alexstrasza. Dia pun memberikan alternatif pilihan kelas Mage yang bisa melakukan kontrol dengan bantuan kartu-kartu spell miliknya. Enggak usah muluk-muluk, kartu untuk membekukan pasukan musuh atau membersihkan board sangat efektif, menurutnya.
Salah satu kelemahan dari deck ini, mungkin adalah dari potensi menyerangnya. Pasalnya, Zephyrs the Great sangat bertumpu dengan random number genator (RNG) sehingga pemain bisa dibilang butuh keberuntungan. Untuk itu, kartu spell maupun monster yang punya mana kecil sangat direkomendasikan olehnya.
“Deck Mage di gunakan untuk melakukan control untuk menghalau serangan dilancarkan oleh lawan. Walaupun begitu, deck ini masih mempunyai kelemahan pada penyerangan. Soalnya, Zephyrs the Great sangat mengandalkan RNG,”
***
Bagaimana tanggapan kalian dengan deck andalan dari Jothree dalam bermain Hearthstone? Jika kalian punya andalan deck lain, jangan sungkan untuk menuliskan di kolom komentar bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.