(Free Fire) Inilah 11 Tim yang Akan Bertanding di PON XX Papua

Sejak awal fase pendaftaran cabang Free Fire dibuka pada 20 Agustus 2021 kemarin, antusiasme para penggiat esports terlihat begitu tinggi. Total lebih dari 17 ribu peserta mendaftarkan diri untuk tampil mewakili regional mereka masing-masing. Akhirnya, setelah menyelesaikan babak seleksi terlipihlah 11 tim yang dibagi dalam tiga grup.

Di Grup A ada Sulawesi Tenggara, DKI Jakarta, dan Riau. Kemudian di Grup B diisi oleh Sulawesi Tengah, Maluku, dan Lampung. Di grup berikutnya ada Bengkulu, Maluku Utara, dan Nusa Tenggara Timur. Terakhir dari kualifikasi wildcard terpilih Bangka Belitung dan Sumatera Utara.

Ke-11 tim ini nantinya akan mulai bertanding di PON XX Papua pada tanggal 25 September 2021. Pertandingan untuk cabor esports Free Fire diselenggarakan di Lapangan Hoki dan Kriket di daerah Doyo Baru, Jayapura.

Perwakilan DKI Jakarta untuk PON XX Papua.
Perwakilan DKI Jakarta untuk PON XX Papua. Via Istimewa.

Pada cabor ini, format yang akan digunakan sama dengan turnamen Free Fire skala nasional lainnya seperti Free Fire Master League Season IV yang saat ini sedang berjalan. Para peserta akan bertanding selama dua hari dengan model Best of 10 yang dibagi lima ronde di tiap harinya. Kalkulasi poin yang digunakan dalam ajang PON XX Papua ini juga mengikuti mayoritas turnamen Free Fire yang telah terselenggara.

Christian Wihananto selaku Produser Game Free Fire Indonesia mengungkapkan rasa bangganya kepada para peserta yang berhasil lolos untuk mewakili regional mereka di ajang PON XX Papua. Pasalnya, ini kali pertama esports bisa masuk ke dalam ajang skala nasional tersebut dan Free Fire dipilih menjadi calah satu cabang olahraga dengan format ekshibisi.

Peserta  Free Fire PON XX Papua.
Peserta
Free Fire PON XX Papua. Via dok Garena..

“Sekak 2018 Garena memang telah berkomitmen untuk mengembangkan esports menjadi olahraga kompetitif di kancah nasional maupun internasional demi mengharumkan nama bangsa Indonesia. Kami mengucapkan selamat bertanding kepada 11 tim yang berhasil lolos dan mewakili regionalnya di ajang PON XX Papua,” ujar Christian Wihananto dalam press release.

Buat yang ingin menyaksikan keseruan pertandingan cabang Free Fire di ajang PON XX Papua, kalian bisa kunjungi kanal Youtube resmi PBESI. Jangan lupa juga untuk kunjungi KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.