Suka Depresi Karena Lag? Inilah Cara Mengatasi Ping Merah di Genshin Impact

Lag Bikin Stres? Pakai 5 Cara Mengatasi Ping Merah di Genshin Impact

Sejak rilis pada tahun 2020 lalu, game Genshin Impact besutan miHoYo sering mendapatkan ping tinggi selalu jadi masalah dan menghantui para pemain. Permasalahan ini terus meningkat sepanjang perjalanan, terutama ketika combat kaotis.

Kehadiran ping ini tentu didapatkan karena adanya permasalahan pada jaringan dari gadget pemain yang terlalu tinggi. Sehingga, gameplay yang akan kamu temukan akan mengalami kendala dan menjadi lag. Namun, sekarang kamu tidak perlu khawatir. Soalnya, KINCIR telah menemukan beberapa cara untuk mengatasi ping merah saat kamu bermain Genshin Impact.

Penasaran cara apa saja yang harus kamu lakukan agar tidak mendapatkan ping tinggi? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini.

Inilah Cara Mengatasi Ping Merah di Genshin Impact

Pakai jaringan yang menurutmu stabil

Pakai jaringan yang menurutmu stabil. via Istimewa

Cara pertama yang bisa kamu tangani ketika ping tinggi adalah pilih jaringan terbaik menurutmu. Ya, peran jaringan di sini sangatlah penting dan berdampak cukup besar. Ketika di rumah kamu gunakan Wi-Fi yang ramai digunakan, sebaiknya pilih jaringan sendiri.

Pasalnya, peran Wi-Fi sendiri tidak melulu bisa memberikan kecepatan yang sesuai dengan keinginan. Apalagi kalau Wi-Fi yang kamu gunakan di rumah hanya 30 mbps dan ramai pengguna. Jadi, sebaiknya gunakan jaringan sendiri (kartu provider).

Tutup semua aplikasi yang menurutmu tidak digunakan

Pilih server yang tepat sesuai wilayah kamu. via Istimewa

Selain karena jaringan, ping tinggi juga bisa disebabkan karena adanya aplikasi yang terbuka dan belum kamu keluarkan dari perangkat. Soalnya, aplikasi yang belum kamu keluarkan akan terus berjalan meski tidak buka.

Dengan begitu, jaringan yang masuk juga akan terbagi ke aplikasi tersebut. Jadi, kualitas ping yang akan kamu dapatkan nantinya juga akan tinggi dan mengganggu saat sedang bermain. Saran dari KINCIR, tutup terlebih dahulu semua aplikasi yang ada pada perangkat kamu, lalu masuk dan mainkan game Genshin Impact.

Lakukan clear cache dan data

Lakukan clear cache dan data. via Istimewa

Bukan hanya jaringan, kerap kali data yang terlalu over juga bisa mempengaruhi kinerja jalannya permainan loh. Penerimaan sinyal bisa menjadi buruk jika data yang ada di smartphone kamu berlebihan.

Oleh karena itu, sebaiknya coba kamu lakukan clear cache serta data agar sinyal yang ditangkap bisa jadi jauh lebih baik. Fitur ini biasanya tersedia pada bagian pengaturan smartphone kamu. Jika tidak ada, gunakanlah aplikasi pembersih tambahan.

Turunkan kualitas grafis

Turunkan kualitas grafis Genshin Impact. via Istimewa

Sangat dipahamkan jika kamu ingin mendapatkan kualitas grafis terbaik saat bermain sebuah game, termasuk Genshin Impact. Namun, hal itu terkadang justru jadi kendala yang berefek kepada gameplay.

Sebab, grafis yang tinggi jelas membutuhkan koneksi internet yang stabil. Maka dari itu, pilihlah grafis yang menurutmu layak dan tetap nyaman dipandang seperti middle atau low. Posisi ini memang tidak sebagus dan seindah ketika kamu memainkan dengan grafis tinggi.

Setidaknya, kamu akan dapat kenyamanan dalam bermain tanpa takut lag karena ping yang terlalu tinggi. Maka dari itu, KINCIR sarankan untuk turunkan kualitas grafis ke middle atau low.

Pilih server yang tepat sesuai wilayah kamu

Pilih server yang tepat sesuai wilayah kamu. via Istimewa

Jika kamu memainkan sebuah game seperti Genshin Impact, pasti akan dipertemukan dengan pemilihan server. Ketika ditampilkan beragam pilihan, sebaiknya kamu pilih server yang memang dekat dekan wilayah kamu.

Pasalnya, server yang jauh dari region kamu bisa memberikan ping tinggi. Sehingga, permainan kamu nantinya akan diganggu oleh koneksi jaringan yang naik turun sampai tidak stabil. Kalau disarankan, sebaiknya pilih server paling dekat agar tidak terjadi jumping ping yang berlebihan.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.