Tampilkan Aksi Gemilang, ini Deretan Pemain Terbaik MPL Season 9 Week 1

Sepanjang week 1 MPL Season 9 kemarin, kita disajikan banyak aksi gemilang dari para individu player. Lewat mekanik yang tinggi serta pengalaman yang mumpuni, daftar pro player ini pantas menyandang sebagai pemain terbaik.

Dari mereka, pundi-pundi kemenangan berhasil diraih oleh tim. Sebagai kunci sukses, tentu saja mereka punya dampak besar terhadap performa tim di week 1 MPL Season 9 kemarin. Tak ayal kalau beberapa dari mereka sampai menyandang gelar MVP di pertandingan yang mereka jalani.

Setelah melihat statistik, gameplay, sampai opini di media sosial. Ketujuh nama ini sedang disorot berkat penampilan gemilang mereka. KINCIR akan mencoba menjabarkan apa saja yang bikin pemain-pemain ini layak dinobatkan sebagai yang terbaik. Penasaran? Simak artikel berikut ini.

Alberttt – RRQ Hoshi

Jangan percaya kalau Alberttt bilang sudah tidak bisa main Ling. Buktinya pada pertandingan melawan Alter Ego di hari ketiga week 1 MPL Season 9, Alberttt benar-benar tak terbendung ketika pakai Hero signature-nya tersebut. Kesalahan rekan-rekan dari Alter Ego memang hanya satu, yaitu melepas Ling ketika Alberttt sedang on fire.

Alhasil, Alberttt dinobatkan sebagai MVP pada pertandingan tersebut dan kini menempati posisi satu di klasemen MVP regular season MPL Season 9. Jadi nostalgia ketika Alberttt baru debut ke MPL pada musim kelima dulu. Momen kebangkitan Alberttt langsung melesat hingga membawanya ke level yang sekarang.

Crt1te – EVOS Legends

Nah, kalau yang ini benar-benar debutan di MPL Season 9. Ternyata usaha EVOS Legends memboyong pemain muda ke dalam roster utama mereka tidak sia-sia. Mental kuat diperlihatkan Cr1te ketika bertanding di week 1 MPL Season 9.

Sebagai penempat posisi midlaner, kapasitasnya tidak perlu diragukan lagi. Hero-Hero meta seperti Cecilion jadi momok menakutkan bagi lawan kala digunakan oleh Cr1te. Sepertinya kalau Cr1te bertanding, Cecilion akan di-ban oleh musuh. Namun, sepertinya kita akan melihat kejutan lain dari Cr1te ketika menggunakan Hero lainnya.

Kabuki – Aura Fire

Rotasi role yang dilakukan oleh Aura Fire ternyata mampu mengejutkan publik. Selama ini kita tahu kalau Kabuki adalah seorang gold laner dan tidak pernah tampil sebagai jungler. Namun, di pertandingan melawan EVOS Legends Kabuki tukar role dengan High dan memakan Fanny!

Atraksi kabel diperlihatkan secara efektif mampu membuat EVOS Legends kerepotan. Layaknya balas dendam, sebelumnya Ferxiic memakai Fanny dan dibalas oleh Kabuki dengan kemenangan di ronde dua. meskipun akhirnya kalah tapi kejutan ini menggambarkan kalau Kabuki ini pemain serba bisa.

Sir ft Lans – ONIC Esports

Sebenarnya nama Sir ft Lans ini sudah melambung sejak MPL Season 8 kemarin. Ketika pengumuman dirinya naik dari MDL ke MPL semua mata tertuju padanya. Soalnya masih ada Sanz yang waktu itu sedang dalam kondisi prima.

Ya, wajar kalau akhirnya Sir ft Lans lebih sering duduk di bangku cadangan daripada tampil di pertandingan. Sekarang, Sanz sudah berpindah ke mid lane dan sekarang posisi jungler utama ONIC Esports diberikan ke Sir ft Lans.

Pekan lalu, Sir ft Lans sukses memukau publik lewat permainan yang apik. Posisinya sebagai jungler memang cukup krusial dan Sir ft Lans bisa memenuhi tugasnya dengan baik.

Kalau berbicara soal mekanik, Sir ft Lans memang bukan tipikal yang fast hand namun penggunaan skill Lancelot yang dipakainya sangat efektif. Hal ini yang membuatnya patut dimasukkan ke dalam daftar pemain terbaik week 1 MPL Season 9.

Skylar – RRQ Hoshi

Memang sudah banyak yang memprediksi kalau Skylar ini punya potensi besar. Sayangnya pemain muda berbakat ini kurang dapat sorotan karena minim intensitas bermain. Harus diwajari karena ada Xinnn yang saat itu berposisi sebagai gold laner.

Sekarang, Skylar juga bersaing dengan pemain veteran RRQ Hoshi lainnya yaitu Lemon. Namun dirinya berhasil membuktikan kalau diberikan kesempatan, Skylar tidak main-main memanfaatkan hal tersebut. Sekarang Skylar dinobatkan sebagai yang punya Hero Beatrix. Total win rate Hero ini 100% kala dipakai oleh Skylar.

Maxxx – Bigetron Alpha

Melepas Branz dan mempromosikan Maxxx kembali ke tim MPL ternyata keputusan tepat dari manajemen Bigetron Alpha. Pemain jungler yang satu ini memang selalu layak untuk dinantikan. Pasalnya Maxxx ini permainannya bikin gregetan. Biasalah, tipikal jungler yang cari momen.

Kendati demikian, hal tersebut membuat gameplay Maxxx semakin disorot. Tim sekelas EVOS Legends harus dipaksa tunduk berkat outplay dari Maxxx. Hal ini yang harus diperhitungkan oleh lawan ketika berhadapan dengan Maxxx. Pemain ini memang harus dipantau terus, kalau sekali terlepas akan sangat sulit menghentikannya.

Pai – Alter Ego

Selain semakin asik kalau mode live stream, ternyata gameplay Pai juga makin asik untuk ditonton kala tanding di MPL Season 9. Pekan kemarin Alter Ego memang belum mampu menang maksimal. Namun pada pertandingan melawan Geek Fam, Pai sukses tampil gahar.

Pekan lalu Pai memakai dua Hero meta saat ini, pertama Edith dan kedua Phoveus. Meskipun punya tipikal gameplay yang berbeda, Pai tetap bisa menguasai kedua Hero ini. Dari permainannya membuktikan kalau di exp lane, Pai masih memegang sosok terkuat saat ini.

                                                                    ***

Kalau kamu punya deretan pro player MPL Season 9 terbaik versi pribadi, boleh banget share di kolom komentar, ya! jangan lupa juga untuk kunjungi KINCIR agar tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.