(REVIEW) Blade&Soul Revolution

Blade&Soul Revolution
Genre
  • MMORPG
Publisher
  • Netmarble
Developer
  • NCSoft
Release Date
  • 14 May 2020
Rating
4.5 / 5

Setelah membuka masa praregistrasi yang berhasil menggaet lebih dari dua juta pemain, akhirnya Netmarble merilis MMORPG teranyarnya, Blade&Soul Revolution. Game yang merupakan adaptasi dari versi PC, yaitu Blade&Soul, patut dimasukkan daftar yang wajib kalian mainkan untuk menemani masa pandemi ini.

Game ini dipenuhi unsur aksi yang menantang sekaligus alur cerita menarik. Hadir pula karakter keren yang bisa kalian eksplorasi dengan gaya bertarung masing-masing yang khas. Pastinya, Blade&Soul Revolution menjadi salah satu judul game Android yang patut dimainkan bagi kalian yang menggemari MMORPG modern.

Sebelum game ini resmi dirilis, KINCIR mendapat kesempatan menjajalnya terlebih dulu. Kami pun coba membeberkan seperti apa keseruan memainkan Blade&Soul Revolution. Nah, buat kalian yang masih penasaran, langsung simak ulasan di bawah ini!

Motivasi Dendam Jadi Penguat Cerita yang Apik

Unsur cerita sudah jadi hal yang identik bagi MMORPG. Keseruan cerita bakal membawa kalian hanyut dalam alur dan petualangan menarik, sebagaimana yang diusung Blade&Soul Revolution. Dalam game ini, premis dendam dan amarah menjadi motivasi kuat untuk membangun keseluruhan kisah.

Kalian akan memainkan karakter berupa seorang murid baru di perguruan dari klan Hongmoon. Dalam proses belajar bela diri, semuanya terasa aman dan damai pada awalnya. Namun, salah satu murid tertua, Lusung, berkhianat dan berkomplot dengan sekelompok iblis bernama Black Rose yang berniat mencuri kekuatan rahasia milik klan Hongmoon, yaitu Twilight Egde’s.

Nah, di sinilah motivasi dendam karakter utama dibentuk. Bagaimana tidak? Padepokan tempat kalian menimba ilmu diluluhlantakkan oleh orang-orang jahat. Belum lagi, seluruh anggota keluarga Hongmoon dibantai dan sang guru turut jadi korban dari konspirasi ini.

Selama perjalanan, kalian akan mencari keberadaan sang antagonis, yaitu Jinsoyun. Gayanya yang sombong dan arogan bakal bikin ubun-ubun mendidih. Di sisi lain, ada Lusung si pengkhianat. Sosoknya memang tidak terlalu kuat jika dibandingkan dengan anggota Black Rose yang lain. Namun, kalian pasti akan merasa kesal kepada mereka berdua dan bersemangat menjadi yang terkuat demi menuntaskan dendam.

Kisah perjuangan membalas dendam ini selayaknya yang ada dalam serial-serial drama kolosal Mandarin. Nuansa oriental menjadi tema latar yang kuat dari semesta Blade&Soul. Koneksi setiap unsur di dalamnya begitu terasa, seperti moral tokoh utama terhadap perguruan Hongmoon yang bakal bikin emosi kalian terenyuh.

Unsur Laga dengan Seni Bela Diri yang Khas

Berbeda dengan judul MMORPG yang lain, Blade&Soul Revolution punya ciri khas tersendiri dalam hal gaya bertarung para karakter. Menurut Hyun Jin Jang, kepala pengembang game ini, Blade&Soul Revolution terinspirasi dari cerita Wuxia, seni bela diri Tiongkok kuno. Kerennya lagi, bela diri ini dikombinasikan dengan tujuh jenis kelas yang terdapat di dalam game.

Setiap kelas yang dihadirkan punya ciri khas gaya tarung yang beragam, mengingat mereka juga punya tipe serangan yang berbeda. Saat menjajal, KINCIR menggunakan Weapon Master. Meskipun kelas ini terbilang mainstream, gerakan dan kombinasi serangan yang digunakan menunjukkan keunikan yang diusung dan berbeda dari game lain.

FYI, seni bela diri Wuxia ternyata mengandung arti kata sopan. Bingung enggak, sih? Bela diri, tapi sopan? Ternyata di tangan NCSoft, kata “sopan” diimplementasikan dengan gerakan yang lembut dan anggun dari serangan kelas Weapon Master. Hal ini tentu terbilang unik, apalagi tipe kelas tersebut biasanya mengusung gaya tarung yang destruktif dan dicirikan dengan pedang besar yang bikin gahar.

Tidak hanya itu, skill yang dimiliki oleh setiap karakter punya tingkatan kombinasi yang harus kalian buka dengan skill point. Gambarannya, satu skill punya tiga sampai empat kombinasi serangan. Terbayang, ‘kan, betapa beragamnya gerakan yang bisa kalian lancarkan ke musuh dari masing-masing skill yang dimiliki si karakter?

Tidak hanya Weapon Master, Blade&Soul Revolution juga masih punya enam kelas karakter lain yang bisa kalian jajal kehebatannya. Namun, KINCIR sarankan kalian membaca deskripsi tiap kelas terlebih dahulu agar kalian bisa memilih jenis kelas yang cocok dengan gaya permainan kalian. Soalnya, game ini hanya menyediakan dua slot karakter yang bisa kalian miliki. Sisanya harus dibuka dengan Slot Expansion Ticket.

Grafis Memukau yang Bikin Betah Menatap Layar

Secara garis besar, Blade&Soul Revolution menampilkan dunia bernuansa oriental yang memukau. Lokasi perguruan klan Hongmoon yang berada di atas awan menimbulkan kesan keindahan semesta yang memanjakan mata. Tidak hanya itu, pedesaan tempat kalian menjalani misi juga punya nilai plus yang bikin kalian betah main game ini dalam durasi waktu yang lama.

Dalam game ini, kalian bisa menjelajahi tiga alam, yaitu Earthern Realm, Divine Realm, dan Dark Realm. Ketiga dunia ini akan kalian lewati untuk menyelesaikan kisah membalaskan dendam. Tentunya, setiap realm punya karakterisitik dan suasana yang berbeda.

Ketika masuk ke salah satu realm tersebut, kami merasa NCSoft berhasil dalam memaksimalkan Unreal Engine 4 dalam game ini. Keindahan alam yang terasa nyata di Earthern Realm dihadirkan dengan pepohonan rindang dan gunung-gunung yang menjulang tinggi hingga menyentuh awan. Ketika berjalan di sekitar desa, kalian akan mendapatkan kesan sejuk dan damai yang begitu ternyata.

Sayangnya, kami belum bisa menjajal dua realm yang lain. Namun, Divine Realm dan Dark Realm bakal jadi kejutan untuk kita semua. Dari satu realm saja, kami sudah merasakan keindahan yang bisa memanjakan mata. Bagaimana suasana dan penggambaran dari dua realm lainnya? Ini saatnya kalian untuk menemukan jawabannya secara langsung!

Game Berat yang Cukup Ramah

Sama seperti game modern lain, khususnya MMORPG, Blade&Soul Revolution menuntut kapasitas yang besar dari sebuah smartphone. Untuk mengunduhnya, kira-kira kalian harus menyiapkan memori sebesar 4 GB. Tidak mengherankan jika game ini terbilang demanding. Dengan grafis yang maksimal serta gaya tarung yang mulus, pastinya dibutuhkan banyak ruang di memori smartphone kalian.

Oleh sebab itu, kalian perlu menggunakan gawai yang sesuai spesifikasinya agar mendapatkan pengalaman bermain yang maksimal. Bisa saja kalian menggunakan hape kentang, tetapi siap-siap saja melewatkan banyak elemen penting dalam game ini. Soalnya, niat teguh sang developer dalam pengembangan Blade&Soul Revoluiton terlihat dalam detail setiap elemen, mulai dari semesta, gaya tarung, hingga kelincahan karakter.

Apabila spesifikasi smartphone kalian terbatas, kalian masih bisa mengakalinya dengan pengaturan grafis yang disediakan. Game ini punya tingkatan grafis Costum yang bisa kalian atur sesuka hati menyesuaikan dengan gadget yang kalian gunakan.

Di awal permainan, kami langsung memaksimalkan grafis di tingkat Very High. Untungnya, smartphone yang kami gunakan bisa bekerja dengan baik di tahap ini. Gerakan karakter dan efek di map terlihat begitu jernih. Gaya bertarung Wuxia di game ini juga jadi semakin terlihat mulus dan lebih fleksibel.

Untuk membandingkannya, kami juga mencoba opsi Very Low hingga Medium. Di dua tahap pengaturan ini, kami merasa gambar di dalam game sedikit pecah dan framerate-nya pun jauh berkurang. Setiap gerakan pun jadi tampak kurang mulus. Ditambah lagi, unsur keindahan panorama terasa kurang berkesan.

Meski demikian, bukan berarti Blade&Soul Revolution cuma bisa dimainkan di smartphone canggih nan mahal. Kalian masih tetap bisa merasakan keseruannya dengan mengandalkan fitur kostumisasi grafis di bagian pengaturan.

Blade&Soul Revolution, Bukan buat Gamer yang Manja

Sudah banyak MMORPG yang menyematkan fitur autoplay. Alhasil, pemain jadi terjebak mengandalkan fitur ini dan kehilangan keseruan bermain. Blade&Soul Revolution juga menyajikan sistem ini dengan tujuan kalian enggak perlu menghabiskan banyak waktu dan tenaga. Namun, saat menjalankan quest dengan tingkat kesulitan yang tinggi dan Party Dungeon, kalian enggak bisa memanfaatkan fitur autoplay.

Setiap menjalankan misi utama, kalian juga enggak dianjurkan memanfaatkan fitur ini karena akan mengurangi keseruan di dalamnya. Pasalnya, setiap misi dalam game ini akan mengarah ke pencarian kelompok iblis, yaitu Black Rose. Supaya emosi sang karakter tetap melekat, kalian perlu merasakan proses perkembangannya hingga sepadan dengan si bos utama.

Ditambah lagi, ketika berkelahi, kalian juga akan kehilangan unsur menawan dari bela diri Wuxia jika pakai fitur autoplay. Gerakan dan penggunaan setiap skill yang kalian lancarkan jadi terlihat biasa saja. Lain halnya kalau kalian punya kendali penuh atas penggunaan seluruh serangan yang karakter kalian gunakan.

Kami sarankan, kalian gunakan fitur autoplay hanya saat sedang farming atau grinding demi memperkuat karakter. Tentunya, kalian jadi tidak perlu banyak effort dalam meningkatkan level atau mendapatkan item tertentu. Selama fitur ini digunakan, kalian bisa melakukan kegiatan lainnya.

Jangan khawatir proses farming terhenti akibat layar smartphone terkunci karena game ini juga mendukung mode hemat daya. Ya, fitur autoplay ini enggak bikin smartphone kalian boros baterai. Meskipun ada masalah koneksi pun, seluruh exp dan item yang telah kalian hasilkan dari farming bakal aman tersimpan.

***

Grafis yang indah, unsur laga yang memukau, gameplay penuh tantangan, dan alur cerita yang memikat menjadi daya tarik utama Blade&Soul Revolution. Terlebih, game ini dilengkapi berbagai fitur yang menambah keseruan permainan. Kehadiran mode multiplayer yang unik dan rangkaian event dengan beragam konten seru pun membuat game ini semakin bisa diandalkan untuk menemani hari-hari #dirumahaja.

FYI, Blade&Soul Revolution punya fitur Rekomendasi Server yang disesuaikan dengan penggunaan bahasa pada smartphone kalian. Jadi, tentukan dulu pengaturan bahasa pada perangkat sebelum memilih server, ya. Fitur ini juga bisa dimatikan sehingga kalian bakal melihat seluruh daftar server yang tersedia.

Untuk mengetahui rekomendasi server berbahasa Indonesia, kalian bisa melihat gambar di bawah ini.

Nah, apakah kalian tertarik untuk memainkan game ini? Jangan lupa kunjungi fanpage resmi Blade&Soul Revolution Indonesia untuk informasi mendetail, ya. Ikuti terus berita dan ulasan seputar video game hanya di KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.