Berita terkini seputar esports dan game di pekan lalu masih didominasi oleh kabar-kabar dari keseruan musim reguler MPL Season 8. Memasuki week 3, kejutan demi kejutan hadir memeriahkan turnamen kasta tertinggi dari Mobile Legends ini.
Mulai dari kembalinya Luminaire ke pro scene hingga Ling yang tak berdaya menghinggapi week 3 lalu. Sebagai pemain terbaru dari RRQ Hoshi, Clay mendapatkan pengamatan dari seniornya, yaitu Vynn.
KINCIR telah merangkumkan berita terkini seputar esports dan game. Yuk simak di bawah ini!
Ini Tanggapan Vynn Tentang Debut Clay di Laga El Clasico
Jadi pemain terbaru di RRQ Hoshi, Clay telah menjalani debutnya dalam pertandingan el clasico. Sebagai salah satu pemain senior, Vynn memberikan tanggapannya tentang permainan pemain Midlane/Support ini. Menurutnya, sosok Clay sudah bermain dengan baik dan berharap bisa lebih berkembang.
Baca artikel selengkapnya di sini!
Resmi Comeback! Luminaire Kembali Perkuat EVOS
Mengungkapkan akan pensiun setelah sukses membawa EVOS angkat piala untuk kedua kalinya di MPL Season 7 lalu, Luminaire sempat dikabarkan kembali ke ranah kompetitif. Kini, pemain Midlane/Support ini telah resmi akan kembali berjuang di turnamen paling bergengsi Mobile Legends.
Baca artikel selengkapnya di sini!
Susul Maxxx, Dreams Turun ke MDL Jelang Week 3
Setelah alami kekalahan di week 2 lalu, Bigetron Alpha mengambil keputusan untuk menurunkan Dreams ke MDL. Memang, sejak musim lalu Dreams jarang tampil untuk membela Bigetron Alpha dan lebih sering mempercayakan sosok Kyy sebagai roamer.
Baca artikel selengkapnya di sini!
Week 3: Buat Ling Sanz Tak Berdaya, REKT Bawa EVOS ke Posisi Runner Up Klasemen
Berhadapan dengan ONIC di hari pertama week 3 pada pertandingan kedua. REKT yang menempati posisi sebagai Tanker sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Pada game kedua, Grock yang digunakan mampu mengganggu pergerakan Ling yang dipiloti oleh Sanz. Hal ini membuat Hero Assassin yang jadi langganan banned ini jadi tak berdaya.
Baca artikel selengkapnya di sini!
Wann Ungkap Kelemahan dan Keunggulan Meta Physical Mid
Dalam beberapa minggu Regular Season, para pemain midlane yang biasanya mengandalkan Hero Mage telah melakukan improvisasi dengan menggunakan Physical mid. Menurut Wann, meta ini memiliki kerentanan tersendiri pada fase tertentu dalam pertandingan. Eraly game jadi fase yang cukup sulit untuk berkembang. Akan tetapi kelebihannya, tim bisa memiliki dua core.
Baca artikel selengkapnya di sini!
***
Bagaimana tanggapan kalian dengan deretan berita terkini seputar esports selama pekan lalu? Berita manakah yang sukses menarik perhatian kalian? Jangan sungkan untuk memberikan komentar di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.