Indonesia Raih Medali Silver di Cabang PUBG Mobile Solo SEA Games 2023

Merajut kemenangan di cabang squad PUBG Mobile di SEA Games 2023, Indonesia kembali mendapatkan medali Silver dari Alan “Satarrr” Kumaseh. Di cabang PUBG Mobile perseorangan, Satarrr sukses menempati posisi dua klasemen akhir dengan torehan 83 poin. Padahal, Satarrr hanya berbeda satu poin saja dari peringkat pertama yaitu Tra “SkyNin” Channy.

Perbedaan ini tercipta karena Satarrr harus gugur pada posisi 38 di ronde terakhir yang kemudian disusul oleh SkyNin setelahnya. Tapi apa mau dikata, prestasi yang telah ditorehkan oleh Satarrr sudah berhasil menyumbang poin besar untu klasemen Indonesia di ajang SEA Games 32 Kamboja. Saat ini, Indonesia berada di posisi ketiga dengan total 72 medali emas, 62 perak, dan 86 perunggu.

Sedikit membahas soal pertandingan keseluruhan cabang perseorangan PUBG Mobile, keenam atlet Indonesia yaitu Boycil, Joshua, LeonDZ, RedFace, Rosemary, dan Satarrr memang terlihat kesulitan di ronde awal-awal. Mereka tak mampu menyentuh posisi empat besar dan harus gugur jauh lebih awal.

SEA Games 2023 cabang PUBG Mobile.
SEA Games 2023 cabang PUBG Mobile. Via Tangkapan Layar.

Di ronde kedua, Satarrr bangkit dan hampir mendapatkan Winner Winner Chicken Dinner. Sayangnya ia dikalahkan oleh atlet asal Filipina yaitu SchwepXz dalam duel panas. Akan tetapi, perolehan tiga poin kill yang didapat cukup membantu untuk mendongkrak posisi klasemen Indonesia di cabang solo PUBG Mobile.

Tren negatif terus berlanjut hingga ronde keenam. Untungnya, posisi Satarrr diuntungkan dengan gugurnya pemain Thailand dan Filipina yang membayanginya. Dari sini, Satarrr terus meranjak naik di klasemen hingga menempati posisi 5 besar. Apalagi ditambah dengan kesuksesannya finish di posisi tiga pada ronde ketujuh.

Klaemen akhir cabang PUBG Mobile Solo SEA Games 2023.
Klaemen akhir cabang PUBG Mobile Solo SEA Games 2023. Via Tangkapan Layar.

Beruntungnya, posisi dua milik Satarrr tak jadi tergeserkan karena Winner Winner Chicken Dinner berhasil didapat oleh perwakilan Malaysia. Andai saja didapat Filipina atau Vietnam, posisi Indonesia terancam turun ke peringkat lima dan tak mendapat medali. Dengan berakhirnya perebutan medali di cabang solo PUBG Mobile, berakhir pula nomor esports di ajang SEA Games 2023.

Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kamu enggka ketinggalan informasi terbaru seputar esports dan game lainnya, ya!

 

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.