Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM!

PUBG Mobile (PUBGM) merupakan salah satu judul game yang terbilang sering buat memberikan medali emas buat Indonesia. Baru-baru ini Timnas SEA Games 2023 PUBGM Indonesia berhasil menyumbang medali emas lewat timnas Indonesia 2.

Tim yang terdiri dari Lapar, Yummy, Boycil, Ponbit, dan Satar ini berhasil mengungguli dua tim asal Vietnam yang menempati posisi kedua. Torehan ini membuat Indonesia mempertahankan medali yang mereka raih dari game battle royale ini.

Penasaran dengan profil dari anggota tim Indonesia 2 SEA Games 2023 PUBGM yang mampu memberikan medali emas? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini!

Profil anggota timnas Indonesia 2 yang raih medali emas di SEA Games 2023 PUBGM

Muhammad Septiadi “Lapar” Ardiansyah

Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM
Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM Via Istimewa.

Pemain pertama yang menjadi anggota timnas Indonesia 2 adalah Muhammad Septiadi Ardiansyah alias Lapar. Nama Lapar pertama kali naik daun saat ia memperkuat tim EVOS Reborn, dan menjadi salah satu punggawa tetap tim macan putih.

Sayangnya setelah itu tim EVOS Reborn melepas Lapar, lantaran mereka bergabung dengan Persija Esports buat membentuk Persija EVOS. Setelah itu Lapar bergabung dengan VOIN Esports, dan meng-carry tim tersebut ke peringkat kedua turnamen PMPL ID Spring 2023.

Performa gemilang Lapar pada PMPL ID Spring 2023 dan SEA Games 2023 membuat Bigetron Red Villains kepincut buat meminangnya. Alhasil kini Lapar bergabung bersama dengan Satar yang bermain bersamanya di tim Indonesia 2, yang sudah terlebih dahulu bergabung bersama Bigetron Red Villains.

Haikal “Yummy” Aditya

Profil anggota timnas Indonesia 2 yang raih medali emas di SEA Games 2023 PUBGM
Profil anggota timnas Indonesia 2 yang raih medali emas di SEA Games 2023 PUBGM
Via Istimewa.

Yummy merupakan salah satu pemain muda yang tengah bersinar di kancah kompetitif PUBG Mobile. Meskipun baru mengawali karier profesionalnya sejak tahun 2022, tetapi pemain bernama Haikal Aditya ini mampu memberikan beberapa prestasi buat klub dan negaranya.

Misalnya saja Yummy mampu membawa Boom Esports menjuarai PMPL ID Spring 2023, dan mendapatkan gelar individu Terminator pada pekan pertama turnamen tersebut. Yummy juga terkenal sebagai pengguna granat yang andal, dan merupakan Grenade Master pada PMPL ID Spring 2023, PMPL ID Fall 2022, dan PMSL Spring 2023.

Muhammad “Boycil” Afriza

Profil anggota timnas Indonesia 2 yang raih medali emas di SEA Games 2023 PUBGM
Profil anggota timnas Indonesia 2 yang raih medali emas di SEA Games 2023 PUBGM
Via Istimewa.

Meskipun lebih sering jadi penghangat bangku cadangan, tetapi Boycil tetap merupakan bagian dari timnas Indonesia pada turnamen ini. Sama seperti Yummi, pemain bernama Muhammad Afriza ini juga masih terbilang baru dalam skena kompetitif PUBGM.

Boycil mengawali karier bersama dengan NFT Esports pada tahun 2022 dan ia masih perkuat saat ini. Tahun pertamanya bersama NFT Esports berakhir dengan manis, di mana ia berhasil menjuarai turnamen bergengsi Piala Presiden Esports 2023.

Teuku “Ponbit” Kausar

Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM
Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM Via Istimewa.

Pemain yang menjadi andalan tim Indonesia 2 dalam turnamen ini adalah Ponbit. Ia merupakan salah satu pemain yang sudah memiliki nama cukup mentereng dalam skena kompetitif PUBG Mobile tanah air. Mengawali karier sejak 2020, Ponbit akhirnya memiliki kesempatan buat membela negaranya di ajang internasional sebesar SEA Games.

Teuku Muhammad “Ponbit” Kausar merupakan mantan anggota tim Boom Esports Limax yang cukup legendaris. Bersama tim Limax, Ponbit meraih gelar PMPL pada musim kedua. Setelah itu ia memutuskan buat pindah Alter Ego, sebelum “pulang” ke Boom Esports.

Alan Raynold “Satar” Kumaseh

Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM
Profil Anggota Timnas Indonesia 2 yang Raih Medali Emas di SEA Games 2023 PUBGM Via Istimewa.

Meskipun masih berusia cukup muda, tetapi Alan Raynold Kumaseh alias Satar sudah memiliki segudang pengalaman dalam kancah kompetitif PUBG Mobile. Ia merupakan peraih medali perak dalam SEA Games 2021 untuk kompetisi solo, dan juga merupakan bagian dari anggota timnas Indonesia dalam SEA Games 2021.

Mengawali karier pada tahun 2021, Satar bergabung bersama dengan Genesis Dogma GIDS. Berbagai trofi sudah berhasil Satar dapatkan, termasuk dua gelar PMPL ID yang ia raih pada tahun 2021. Setelah itu ia pindah ke Bigetron Red Villains, dan gelar SEA Games 2023 ini menjadi torehan tertinggi yang berhasil ia dapatkan sejauh ini.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.