5 Pro Player Mobile Legends MPL Indonesia Terbaik Hasil Jebolan MDL!

Sama seperti olahraga pada umumnya, skena kompetitif Mobile Legends juga memiliki sebuah liga untuk mengembangkan para pemainnya. Game keluaran Moonton ini tidak hanya memiliki turnamen MPL Indonesia sebagai turnamen utama, tetapi mereka juga punya turnamen MDL.

MDL memiliki konsep yang sama seperti NBA G League yang NBA miliki, yaitu sebagai tempat bagi para pemain yang jarang bermain untuk tetap bisa berkompetisi. Dengan mengikuti kompetisi tersebut, para pemain seharusnya bisa mengasah kemampuan mereka.

Sudah banyak kisah sukses dari para pemain merupakan jebolan dari turnamen MDL. Beberapa dari mereka bahkan kini menjadi pemain andalan bagi timnya, dan pernah menyumbangkan trofi baik dalam maupun luar negeri.

Penasaran dengan pemain jebolan dari turnamen MDL yang kini menjadi langganan kompetisi MPL Indonesia? SImak artikel KINCIR berikut ini ya!

Pemain MPL Indonesia terbaik hasil jebolan MDL

1. Albertt

Mengawali karier dalam tim RRQ Sena, kini Albertt merupakan langganan starter tim RRQ Hoshi pada turnamen MPL Indonesia.
Mengawali karier dalam tim RRQ Sena, kini Albertt merupakan langganan starter tim RRQ Hoshi pada turnamen MPL Indonesia. Via Istimewa.

Siapa sangka jika salah satu pemain andalan dari tim RRQ Hoshi ini, merupakan jebolan dari turnamen MDL Indonesia Season 2. Saat pertama kali bergabung, Albertt harus meniti karier dari tim RRQ Sena sebelum masuk ke tim RRQ Hoshi. Capaian Albertt bersama RRQ Sena dalam MDL Indonesia Season 2 juga tidak begitu buruk, karena ia mampu mengantarkan timnya meraih posisi kedua.

Berbekal kesuksesan tersebut, ia mendapatkan promosi ke tim RRQ Hoshi. Kini ia merupakan salah satu pemain paling penting bagi timnya, dan sudah menyumbangkan berbagai trofi MPL Indonesia.

2. CW

Sebelum memperkuat tim ONIC Esports dalam turnamen MPL Indonesia, CW sempat membela tim ONIC Prodigy dalam turnamen MDL.
Sebelum memperkuat tim ONIC Esports dalam turnamen MPL Indonesia, CW sempat membela tim ONIC Prodigy dalam turnamen MDL. Via Istimewa.

Calvin Winata atau akrab dengan nickname CW adalah salah satu pro player yang sudah bergabung dengan ONIC Esports dalam waktu yang cukup lama. Meski begitu, ia tidak selalu bermain untuk tim utama, dan sempat bermain untuk tim ONIC Prodigy pada turnamen MDL Season 1.

Kini CW merupakan salah satu pemain paling penting dalam tim ONIC Esports. Ia pernah menyumbangkan trofi MPL Indonesia Season 8 bagi tim berjuluk landak kuning ini.

3. Pai

Sempat mengawali karier bersama tim Alter Ego X, kini Pai menjabat sebagai kapten dari tim Alter Ego.
Sempat mengawali karier bersama tim Alter Ego X, kini Pai menjabat sebagai kapten dari tim Alter Ego. Via Istimewa.

Sama seperti CW, Pai juga merupakan pemain jebolan dari turnamen MDL Season 1. Pengalaman yang ia dapat selama membela tim Alter Ego X, menjadi sebuah pengalaman tak terlupakan bagi laki-laki bernama Rafly Sudrajat ini.

Kini Pai mengemban jabatan sebagai kapten dari tim Alter Ego, dan ia siap menerjang turnamen MPL Season 10. Alter Ego pastinya ingin mendapatkan hasil yang lebih bagus, ketimbang hanya finish di babak perempat final yang mereka dapatkan pada MPL Indonesia Season 9.

4. Skylar

Sama seperti Albert, Skylar juga mengawali karier dengan bermain untuk RRQ Sena.
Sama seperti Albert, Skylar juga mengawali karier dengan bermain untuk RRQ Sena. Via Istimewa.

Kembali ke tim RRQ Hoshi, selain Albertt ternyata Skylar juga pernah tampil untuk RRQ Sena. Pemain yang menempati posisi goldlane ini sempat memperkuat RRQ Sena pada turnamen MDL Indonesia musim kedua dan ketiga.

Setelah tampil untuk RRQ Sena, kini Skylar berhasil promosi ke tim RRQ Hoshi dan menjadi salah satu pemain penting dari tim tersebut. Tercatat bahwa Skylar pernah mengantarkan timnya menjuarai turnamen MPL Indonesia Season 9.

5. Kiboy

Kiboy juga sempat bertanding dalam turnamen MDL.
Kiboy juga sempat bertanding dalam turnamen MDL. Via Istimewa.

Pemain yang kini identik dengan rambutnya yang berwarna-warni ini ternyata juga pernah tampil dalam turnamen MDL Season 1 dan 2. Setelah dua musim bermain dalam turnamen tersebut, Kiboy akhirnya mendapatkan promosi ke dalam tim utama dari ONIC Esports.

Pemain yang menempati posisi sebagai roamer ini pernah menyumbangkan trofi MPL Indonesia Season 8, sekaligus menjadi trofi terakhir yang tim landak kuning raih hingga saat ini.

***

Dari pemain-pemain yang merupakan jebolan turnamen MDL Indonesia tersebut, mana pemain yang menjadi favoritmu? Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar turnamen MPL Indonesia.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.