-Genshin Impact telah resmi dirilis dan akan sepenuhnya menyambangi platform gaming.
-Game ini dikembangkan dengan sangat sempurna oleh MiHoYo.
Bagi para penggemar game, seri game RPG merupakan rilisan yang sangat berbekas. Apalagi jika game tersebut memadukan banyak unsur mulai dari dunia yang imersif, gameplay penuh aksi, hingga grafis yang memikat. Inilah yang terlihat sangat signifikan pada game anyar milik MiHoYo, Genshin Impact.
Setelah sukses mendapatkan perhatian penggemar game berkat seri Honkai Impact, game ini dirilis sebagai ARPG yang sangat berkesan. Pasalnya, tampilan yang sangat menggoda membuat siapapun yang bermain gamenya mudah jatuh hati. Penasaran apa saja fakta dari Genshin Impact? Simak penuturan KINCIR berikut ini!
1. Dirilis Gratis untuk Semua Platform
Meski terlihat sangat megah, Genshin Impact dirilis sebagai game gratis untuk semua platform. Kalian bisa memainkan game ini dari PC, smartphone, hingga konsol PlaStation dan Nintendo Switch. Semuanya punya kontrol unik dan game ini telah memiliki dukungan cross-platform sejak pertama dirilis.
Nantinya, pemain juga bisa membeli beberapa hal mulai dari potion hingga karakter berbeda untuk dijajal. Meski membawa sistem mikrotransaksi dan sistem gatcha, game ini tetap memberikan kebebasan bagi pemain untuk bermain tapa membeli apapun (freemium).
2. Teinspirasi Besar dari Grand Theft Auto
Meski grafik dari game ini terlihat sangat terinspirasi dari The Legends of Zelda: Breathe of the Wild, ternyata MiHoYo menyebutkan bahwa inspirasi besar untuk game ini justru datang dari Grand Theft Auto atau GTA. Kalian mungkin merasa heran dengan pendapat ini, tapi konsep open world serta misi yang mereka bangun jelas terinspirasi dari GTA.
Di dalam game, pemain bisa mengunjungi kota hingga berinteraksi dengan pemain lain lewat sesi tersendiri. Nantinya, sistem misi serta task harian bakal bergulir seiring waktu sehingga pemain enggak bakal bosan mengarungi permainan di game ini.
3. 10 Juta Pemain Mendaftar Praregistrasi Game Ini
Saat diumumkan, Genshin Impact langsung membuka laman praregistrasi dari game ini lewat situs resmi mereka. Setelah semua data digabungkan dari setiap platform, lebih dari 10 juta akun para pemain terhimpun. Tentu jumlah ini sangat banyak dan menjadikan Genshin Impact sebagai salah satu game online yang dinantikan banyak penggemar di seluruh dunia.
Menuju perilisannya, Genshin Impact bisa dimainkan oleh semua orang di berbagai server dan wilayah tertentu. Sayangnya, belum ada tanda-tanda apakah nantinya ada akses cross-realm dari server berbeda agar pemain bisa berinteraksi dengan pemain di wilayah lainnya dalam balutan PvP, misalnya.
4. Sistem Pengembangan Karakter yang Unik
Pemain bisa memilih karakter starter serta merekrut karakter lainnya seiring waktu. Dengan begini, ada banyak pilihan pengembangan karakter yang bisa dilakukan. Uniknya, sistem pengembangan karakter ada banyak, seperti Talent, hingga Konstelasi yang ada di bagian detail setiap karakter.
Selain itu, pertarungan antara para monster di dalam game tersaji dalam bentuk tujuh elemen berbeda. Nantinya, elemen ini bisa diakses dari macam-macam skill hingga enhancement di senjata. Sistem elemen ini sangat unik seperti kegunaan elemen api (Pyro) untuk membakar Armor milik musuh, dan semacamnya.
5. Sempat Membuat Fans Zelda Marah-marah
Meski dirilis cukup berkesan, nyatanya ada banyak pihak yang tidak suka dengan kehadiran Genshin Impact, terlebih mereka yang sangat suka dengan The Legends of Zelda: Breathe of the Wild. Pasalnya, mereka menuding bahwa gaya grafis game ini sangat meniru game tersebut, padahal Nintendo justru tidak ambil sikap dan mengizinkan game ini rilis penuh di konsol mereka.
Pada 2019, seorang Pria di Tiongkok merusak PS4 miliknya di ajang ChinaJoy di depan booth milik MiHoYo yang kala itu membawa demo dari game ini. Sang penggemar pun menyayangkan sikap PlayStation yang terkesan mendukung keberadaan game ini.
***
Nah, bagaimana menurut kalian dengan kehadiran Genshin Impact, nih? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom komentar bawah, ya! Terus ikutin juga berita game dan tulisan menarik lainnya hanya di KINCIR.