Siapa yang udah nonton film Tomb Raider yang saat ini sedang tayang di bioskop?
Baca juga review fim Tomb Raider dari Kincir.
Kalau lo udah nonton film-film Tomb Raider dan ternyata tetap lebih menyukai gamenya, ada kabar baik buat lo. Beberapa waktu yang lalu, game Tomb Raider yang dulu lo mainin di PS 1, yaitu Tomb Raider 1, 2, dan 3, dipastikan akan di-remaster dan dirilis di Steam secara gratis.
Baca juga apa lo nungguin game Tomb Raider Remastered?
Nah, selain kabar yang barusan disebutin, Square Enix baru aja mengumumkan bahwa mereka udah siap merilis game terbaru Tomb Raider, loh. Yuk, kita lihat cuplikannya!
Yap, game terbaru Tomb Raider ini diberi judul Shadow of the Tomb Raider. Selain Square Enix sebagai publisher game ini, ada Crystal Dynamics sebagai pengembangnya. Seperti yang tertera di video tadi, Shadow of the Tomb Rider dirilis pada 14 September untuk PS 4, Xbox One, dan PC. Belum banyak detail yang diungkapkan mengenai game ini, tapi Square Enix berjanji akan memberikan detail lengkap Shadow of the Tomb Raider pada 27 April.
Sebelum teaser-nya dirilis, kabar mengenai game ini udah dirumorkan sejak lama. Hingga akhirnya pada Desember tahun lalu, Square Enix mengonfirmasi bahwa mereka sedang mengerjakan seri Tomb Raider terbaru.
Nah, kalau lo penggemar seri Tomb Raider, jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update Tomb Raider selanjutnya, ya!