Kehadiran konsol generasi baru dari Sony PlayStation sangat dinantikan. Kabarnya PS5 tengah mendapatkan rencana rilis pada musim liburan 2020 nanti. Dilansir Wired, CEO dari Sony PlayStation, Jim Ryan mengaku senang bisa membagikan hal ini.
Kabar ini belum secara gamblang memberitakan detail harga hingga fitur. Meski begitu, para penggemar setia dari PlayStation wajib berbahagia lantaran konsol generasi baru mereka tengah bersiap untuk dirilis. Ini bisa berarti kalau pengembangan teknologi hingga rencana Sony sudah matang.
Mengikuti kabar ini banyak spekulasi beredar mana game yang bakal muncul lebih dulu di konsol baru ini. Kehadiran sekuel dari Horizon Zero Dawn dipercaya bakal jadi rilisan pertama di konsol ini. Kabar tersebut diperkuat karena sang pengembang, Guerilla Games tengah mencari tambahan tenaga untuk proyek yang belum bisa diumumkan.
Selain Horizon Zero Dawn, kehadiran Kratos di God of War juga sangat dinantikan oleh penggemar. Jadi salah satu game terbaik dan berhasil menyabet banyak penghargaan, God of War menjadi salah satu waralaba milik Sony yang paling berharga.
Para pemain tentu masih ingat sama ending yang sangat menggantung. Semoga saja kehadiran para Dewa Nordik bakal jadi tambahan yang sangat dinantikan di sekuel terbarunya nanti.
Kembali membahas konsol PS5, nampaknya teknologi baru yang bakal dipakai oleh konsol generasi anyar ini memadukan kecepatan proses serta pengalaman bermain yang lebih nyaman. Teknologi solid state drive hingga penyimpanan berbasis digital disinyalir bakal jadi corak utama dari PlayStation 5 nanti.
Wah, bagaimana menurut kalian, nih? Apakah kalian sangat menunggu kehadiran konsol PlayStation terbaru ini? Jangan sungkan untuk bagikan pendapat kalian di kolom komentar bawah, ya! Terus ikutin juga berita serta tulisan menarik lainnya hanya di kanal KINCIR!