Pada beberapa waktu yang lalu, sempat beredar rumor tentang nama untuk konsol baru Sony yang diduga kuat merupakan PlayStation 5. Kabarnya, sih, PS 5 enggak akan dirilis dalam waktu dekat. Akhirnya setelah berbagai rumor bermunculan, pihak Sony sendiri yang akhirnya mengonfirmasi langsung tentang keberadaan konsol penerus PS 4.
Dilansir USA Today, sang Presiden Sony, Kenichiro Yoshida, mengonfirmasi bahwa konsol PS generasi berikutnya sedang dalam pengembangan. Diduga kuat bahwa Yoshida mengonfirmasi pengembangan PS 5 yang banyak dinanti-nantikan gamer.
Saat diwawancarai oleh Financial Times, Yoshida berkata, “Pada titik ini, apa yang bisa gua katakan adalah kita perlu memiliki konsol generasi berikutnya.”
Yoshida memang enggak menyebutkan secara spesifik nama konsol generasi berikutnya yang dia maksudkan. Namun, kemungkinan besar konsol generasi terbaru yang dia maksudkan adalah konsol penerus PS 4, yaitu PS 5. Soalnya, Sony sendiri pernah mengatakan bahwa mereka belum punya rencana untuk mengembangkan konsol portabel terbaru setelah memutuskan untuk menghentikan produksi PS Vita.
Yoshida juga enggak memberikan petunjuk mengenai kapan Sony dapat membawa konsol generasi terbaru ini ke pasaran. Namun, CEO Sony Interactive Entertainment, John Kodera, pernah memberikan sedikit petunjuk tentang kapan kehadiran konsol terbarunya Sony, yang diprediksi hadir pada 2021.
Dilansir Digital Trends, Kodera pernah berkata pada Mei lalu, “Kami akan menggunakan tiga tahun ke depan untuk mempersiapkan langkah berikutnya untuk dapat melompat lebih tinggi ke masa depan.”
Sedikit informasi buat lo, PS 4 telah terjual lebih dari 80 juta unit sejak dirilis pada November 2013. Angka penjualan tersebut hampir melampaui angka penjualan konsol pendahulunya, yaitu PS 3, yang telah terjual sekitar 83,8 juta unit. Menurut lo, apakah penjualan PS 4 akan melampaui penjualan PS 3?
Apakah lo merupakan pemain game konsol hingga saat ini? Kalau lo ingin tahu lebih banyak informasi mengenai konsol generasi terbarunya PlayStation, jangan lupa pantengin terus Kincir.com buat dapatin update selanjutnya, ya!