Seluruh Franchise Final Fantasy Terjual Lebih dari 180 Juta Kopi

Final Fantasy merupakan salah satu game legend yang selalu ramai dimainkan oleh gamer, baik dari seri pertama maupun terbaru. Square Enix selaku developer dan publisher sepertinya selalu sukses dalam menggarap seri-serinya. Bayangkan, sejak rilis pada tahun 1987 lalu penikmatnya tidak pernah lepas dari permainan ini.

Game ini selalu identik dengan kemeriahan dan kesuksesan hype saat permainannya dijual secara fisik di toko offline. Melalui adaptasi dan remake, pengembangannya ini selalu mengalami peningkatan seiring berkembangnya zaman. Hal tersebut akhirnya membuat penjualan Franchise game Final Fantasy kini berhasil tembus 180 juta kopi.

Informasi tersebut disampaikan langung oleh sang developer Square Enix melalui pengumuman grup musik teater (via Noisy Pixel). Momen itu, Ryuji selaku perwakilan tim dari Final Fantasy mengungkapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya ke seluruh penggemar yang sudah setia selalu memainkan game ini.

“Dengan bangga kami umumkan bahwa jajaran pertunjukan Takarazuka Revue untuk tahun 2024 telah diselesaikan untuk Takarazuka Grand Theatre dan Tokyo Takarazuka Theatre. Franchise Final Fantasy yang legendaris telah dikirimkan dan diunduh lebih dari 180 juta kopi di seluruh dunia sejak game pertamanya rilis pada tahun 1987,” ucap Ryuji.

Game Final Fantasy
Game Final Fantasy Via Tangkapan Layar.

Kini sang developer akan tetap fokus memantau game terbarunya Final Fantasy XVI yang sudah terjual sebanyak 3 juta kopi. Buat kamu yang ingin memainkan dari seri terbarunya, permainan ini hanya tersedia di platform konsol PlayStation 5.

Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.