Pemain eFootball 2023 paling OP Rekomendasi Yos Sonneveld, Pro Player Asal Belanda!

Langkah berani Konami ambil untuk salah satu game andalan mereka, yakni eFootball 2023. Pasalnya Konami mengubah game tersebut menjadi free-to-play, alias dapat dimainkan secara gratis lewat konsol maupun PC.

Dalam mode free-to-play tersebut, Konami memperkenalkan sebuah mode bernama Dream Team. Mode tersebut memungkinkan kamu untuk membangun tim kamu sendiri, yang diisi oleh para pemain sepak bola profesional yang terdapat dalam eFootball 2023.

Dalam rangkaian turnamen IESF 2022 yang berlangsung di Bali awal Desember ini, KINCIR berkesempatan berbincang dengan Yos Sonneveld alias indominator94 yang mewakili timnas Belanda. Banyak yang enggak tahu, kalau ia dulunya merupakan pemain sepak bola profesional. Kamu sendiri bisa melihat ulasan lengkapnya dalam artikel berikut ini.

Selain itu Yos Sonneveld juga memberikan rekomendasi 5 pemain yang wajib kamu punya, saat bermain eFootball 2023. Penasaran? Yuk, simak artikelnya berikut ini!

Pemain eFootball 2023 paling OP rekomendasi Yos Sonneveld, pro player asal Belanda!

1. Neymar

Neymar menjadi pemain pertama yang Yos Sonneveld rekomendasikan dalam eFootball 2023.
Neymar menjadi pemain pertama yang Yos Sonneveld rekomendasikan dalam eFootball 2023. Via Istimewa.

Pemain pertama yang Yos Sonneveld rekomendasikan adalah Neymar. Pemain asal Brasil tersebut menurut Yos memiliki banyak sekali skill cards yang berguna. Selain itu Yos juga menambahkan, jika signature move yang Neymar miliki juga sangat efektif.

Neymar memang merupakan salah satu pemain yang luar biasa. Jika ia mencapai level 23 yang merupakan level tertinggi, maka ia bisa mencapai 96 overall. Selain itu ia juga memiliki atribut yang terbilang tinggi, yakni 94 dribbling ataupun 92 ball control.

“Neymar jadi pemain yang wajib kamu punya, karena dia memiliki banyak sekali skill cards. Misalnya saja signature move yang dia miliki, The Neymar Ball Roll itu sangatlah efektif dalam eFootball 2023,” ujar Yos kepada KINCIR saat memberikan rekomendasi pemain dalam eFootball 2023.

2. Robert Lewandowski

Robert Lewandowski merupakan striker andalan Yos dalam game eFootball 2023.
Robert Lewandowski merupakan striker andalan Yos dalam game eFootball 2023. Via Istimewa.

Setelah Neymar, Yos merekomendasikan Robert Lewandowski yang wajib kamu coba untuk posisi pemain depan. Menurut Yos, Lewandowski adalah pemain yang bisa kamu gunakan untuk mencetak gol dengan mudah.

Enggak heran jika Yos berkata seperti itu, lantaran pemain asal Polandia ini memang terkenal sebagai seorang pencetak gol ulung. Jika Lewandowski sudah mencapai level tertinggi, maka pemain FC Barcelona ini akan memiliki 94 finishing. Hal tersebut membuatnya menjadi salah satu pemain depan dengan finishing tertinggi dalam game besutan Konami ini.

“Kalau untuk striker, rekomendasi saya adalah Robert Lewandowski. Menurut saya dia punya atribut finishing yang sangat tinggi, sehingga kamu enggak butuh banyak effort untuk mencetak gol menggunakan dia. Istilahnya kamu hanya perlu memencet tombol kotak, dan kemungkinan besar bolanya akan masuk,” lanjut Yos Sonneveld alias indominator94.

3. Raphael Varane

Raphael Varane
Raphael Varane Via Istimewa.

Setelah memberikan dua rekomendasi pemain belakang, selanjutnya Yos memberikan rekomendasi tentang pemain belakang. Nama yang ia langsung rekomendasikan adalah pemain Manchester United asal Prancis, yakni Raphael Varane.

Menurut Yos, pace menjadi keunggulan dari pemain asal Prancis ini. Namun enggak hanya itu, menurut Yos pemain ini juga jago dalam duel udara.

“Buat pemain belakang, kamu bisa mencoba Raphael Varane. Dia memiliki lari yang kencang untuk ukuran pemain belakang, dan juga tinggi badan yang sangat tinggi. Hal itu yang membuat dia bisa menang duel udara, serta juga bisa melakukan build up dari belakang,” ucap Yos Sonneveld

4. Granit Xhaka

Granit Xhaka
Granit Xhaka Via Istimewa.

Beralih ke pemain tengah, Yos merekomendasikan Granit Xhaka yang bermain untuk Arsenal. Yos melihat jika pemain ini sangat cocok dengan gaya bermain yang ia gunakan. Buat Yos pemain seperti Xhaka yang memiliki passing akurat, merupakan aspek penting dalam permainannya.

“Ini merupakan keputusan yang sulit, tetapi saya merekomendasikan Granit Xhaka. Dia bukanlah pemain yang punya kecepatan tinggi, tetapi passing-nya sangat luar biasa. Untuk gaya bermain saya, passing merupakan aspek penting dalam permainan. Selain itu ia juga punya beberapa skill cards untuk passing yang cukup berguna, seperti weighted pass yang bisa membantumu memberikan umpan-umpan kunci kepada pemain depan,” ujar Yos mengenai alasannya merekomendasikan Granit Xhaka.

5. Manuel Neuer

Manuel Neuer
Manuel Neuer Via Istimewa.

Pemain terakhir yang Yos rekomendasikan adalah kiper andalan timnas Jerman dan Bayern Munchen, yakni Manuel Neuer. Peran Neuer sebagai offensive keeper, menjadi alasan utama Yos merekomendasikan pemain yang satu ini.

“Terakhir buat kiper, saya sangat merekomendasikan Manuel Neuer. Alasannya karena dia merupakan seorang offensive keeper. Ketika lawan memberikan through pass, Neuer sudah berada di luar gawang untuk menyapu umpan tersebut. Hal itu sangat berguna, karena sebagian besar lawanmu enggak akan menyangka jika Neuer akan berada di luar gawang untuk membuang bola,” tutup Yos kepada KINCIR.

***

Itulah beberapa pemain sepak bola yang sangat direkomendasikan oleh Yos Sonneveld, yang merupakan pro player asal Belanda. Apakah kamu sudah mencoba lima pemain di atas?

Jangan lupa untuk terus mengunjungi KINCIR, untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.