– Adakalanya karakter bos dibuat lebih kuat agar pemain punya motivasi untuk mengalahkannya.
– Tapi, ada juga karakter bos yang tampaknya lebih dominan dan menarik simpati para penggemar.
Karakter bos dibuat sebagai batu rintangan yang harus pemain kalahkan di dalam sebuah permainan video game. Ada kalanya mereka dikembangkan dengan background cerita yang juga menarik. Ini bisa membuatnya tampil lebih keren dari karakter utamanya yang selalu digambarkan sebagai jagoan yang kurang sempurna.
Beberapa karakter bos di game ini buktikan jika mereka lebih keren dari karakter utamanya. Entah itu lebih kuat atau justru profilnya lebih menarik dari sang karakter utama.
Penasaran siapa saja karakter bos dalam game yang lebih keren dibanding karakter utama? Simak, yuk, penuturan KINCIR beirkut ini!
1. Sephiroth – Final Fantasy VII
Jadi bagian SOLDIER dan salah satu prajurit paling kuat membuat Sephiroth sangat ditakuti. Setelah tahu bahwa Shinra menggunakan berbagai eksperimen berbahaya, dia pun ingin menjatuhkan perusahaan serakah tersebut, sama seperti tujuan Avalanche dan sang protagonis Final Fantasy VII, Cloud Strife.
Tapi, berbeda dengan Cloud, Sephiroth justru berniat menguasai semua kekuatan untuknya dan berniat membangkitkan ibunya untuk mengambil alih planet. Jika Cloud punya pedang Buster Sword yang besar, Sephiroth terlihat lebih mematikan dengan pedang Masamunenya yang lebih panjang. Dia pun punya sebilah sayap dan sering dijuluki sebagai "One Winged Demon" yang membuatnya sangat keren.
2. Vergil – Devil May Cry
Sebagai kakak dari Dante, Vergil terlihat lebih menguasai darah iblis yang mengalir di bawah nadinya. Setelah lepas dari kutukan iblis bernama Mundus, Vergil justru ingin menguasai dunia dan juga memperbudak semua iblis. Meski telah dikalahkan oleh Dante di akhir Devil May Cry 3, diceritakan bahwa Vergil ternyata masih hidup ketika jiwa iblis Urizen bergabung dengan V yang menjadi jiwa manusia miliknya.
Vergil juga sempat dikenal sebagai Nelo Angelo, sosok iblis yang dibangkitkan oleh Mundus dengan baju zirah dari neraka. Dengan gaya tarung yang lebih lincah dan kekuatan yang lebih mengerikan, tampaknya Dante selalu kesulitan untuk mengalahkan kakaknya ini. Dia pun mewarisi pedang Yamato yang sangat kuat.
3. Ryuji Goda – Yakuza
Jadi pewaris klan Go-Ryu yang sangat dihormati, Ryuji Goda tumbuh sebagai komplotan mafia di lingkaran Yakuza. Di sepanjang game Yakuza 2 dan serialnya, sang protagonis, Kazuma Kiryu diceritakan punya rivalitas tinggi terhadap Ryuji setelah kedua klan mereka bermusuhan.
Ryuji selalu menantang Kiryu untuk membuktikan siapakah yang berhak menyandang gelar Dragon sebenarnya. Di babak akhir, kita melihat pengorbanan Ryuji setelah kalah dari Kazuma untuk terakhir kalianya. Di pelukan adiknya, sisi manis dari Ryuji pun terkuak bahwa dirinya selalu berniat mengorbankan apapun demi keluarga terdekatnya.
4. Shadow – Sonic the Hedgehog
Jadi versi “gelap” dari Sonic, Shadow adalah produk genetik hasil karya sang ilmuwan, Dr. Robotnik. Shadow diciptakan dari gabungan DNA milik Sonic serta makhluk mengerikan yang jadi musuh utama, yakni Black Doom. Selain lebih cepat, Shadow bisa membangkitkan kekuatan aneh yang menjadikannya berbahaya.
Setelah lepas dari Dr. Eggman, Shadow bertualang dengan dirinya sendiri untuk mengumpulkan Chaos Emerald yang ingin dia gunakan untuk menghapus ikatannya dengan Sonic. Justru, seiring waktu keduanya seperti “frienemies” alias sosok sahabat yang muncul dari musuh bebuyutan. Tapi, karena merasa dirinya tidak pernah punya tempat, Shadow pun tidak mengikuti Sonic setelah keduanya membalas dendam kepada Eggman.
5. Big Boss – Metal Gear Solid
Sesuai namanya, Big Boss adalah otak segala masalah yang sempat terjadi di seri awal game Metal Gear Solid. Tokoh utama kita, Solid Snake adalah produk klon dari DNA-nya dan secara enggak langsung menjadi "anak" biologis. Big Boss punya banyak klon, selain Solid Snake ada Solidus Snake, Liquid Snake, hingga Poison Snake yang jadi tubuh keduanya. Bahkan, Big Boss pun punya alias Naked Snake karena dia adalah manusia seutuhnya.
Di masa Perang Dingin, Big Boss memisahkan organisasinya dan membentuk struktur operasi militer bawah tanah yang sangat berbahaya. Tujuannya adalah untuk menghapuskan sistem yang ada. Kita pun melihat usaha jerih payah Solid Snake untuk mengalahkan organisasi berbahaya yang sempat didirikan olehnya dengan semua anggotanya yang sangat unik.
***
Nah, apakah ada karakter bos di atas yang jadi favorit kalian? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom komentar bawah, ya! Sementara itu, terus ikutin berita game serta tulisan menarik lainnya hanya di KINCIR.