Dalam ceritanya, deretan Hero Mobile Legends ini punya kisah menjadi rival abadi!
Mobile Legends: Bang Bang merupakan game berbasis moba yang sangat populer di Indonesia. Hero yang beragam menjadi pilihan para gamers untuk memainkan game besutan Moonton ini sehingga tidak membosankan untuk memainkanya.
Tiap Hero di Mobile Legend memiliki cerita atau lore tersendiri. Hal tersebut membuat kisah semakin hidup, apalagi jika Hero tersebut memiliki hubungan historis rivalitas. Kamu pernah denger voice Hero enggak, sih, pas lagi main ML? Beberapa voice Hero menandakan bahwa Hero tersebut sedang bertemu rivalnya di dalam game.
Latar belakang kisah rivalitas Hero-Hero di Mobile Legend juga berbeda-beda, sehingga, hal tersebutlah yang membuat permainannya menjadi semakin menarik dan digemari para gamers. Hero-Hero yang memiliki hubungan rivalitas ada yang berawal dari dendam, kebencian, persaingan, bahkan ada yang dianggap takdir!
Hero Mobile Legends yang Memiliki Hubungan Historis Rivalitas
1. Hayabusa vs Hanzo
Kedua Hero ini disebut-sebut sebagai rivalitas legenda di Scarlet Shadow. Scarlet Shadow merupakan daerah sebelah utara Cadia Riverlands dan dikenal sebagai daerah tempat para ninja hebat lahir dan berkembang. Hayabusa lahir di Scarlet Shadow dan merupakan anak kedua dari pemimpin Shadow Sact.
Suatu hari ketika Hayabusa dipanggil pulang, Hayabusa mendapat amanat dari ayahnya untuk mengemban tanggung jawab kakaknya yang tewas terbunuh. Hayabusa pun memikul tanggung jawab kakaknya dan diberikan misi untuk membunuh pengkhianat.
Perjalanan Hayabusa pun dimulai, dia berkelana di Land of Dawn hingga Hayabusa menemukan seorang ninja yang dijuluki sebagai ninja jenius yaitu Hanzo. Jurusnya Ame no Habakiri termasuk jurus yang paling terkuat di dalam ninjutsu. Pertarungan Hayabusa dan Hanzo pun tak terhindarkan.
Jurus-jurus dikeluarkan, dentingan pedang membuat pertarungan semakin membahana. Hayabusa pun kewalahan melawan Hanzo, hingga Kagura dan Hanabi datang untuk membantu Hayabusa.
2. Zilong vs Ling
Dragon Altar terletak di dalam pegunungan Cadia Riverlands yang melayang di udara. Tempat tersebut merupakan tempat Great Dragon dan muridnya tinggal. Zilong dan Ling merupakan salah satu dari banyaknya murid Great Dragon. Zilong yang sedari kecil terpisah dari keluarganya karena suatu kecelakaan, kemudian dibawa Great Dragon untuk dijadikan murid, dan disanalah Zilong dan Ling bertemu.
Zilong dan Ling sering latihan dan bertarung di Secret Realm of the Dragon Altar. Berkali-kali Ling kalah dalam pertarungan melawan Zilong. Prestasi Zilong lebih bagus dibandingkan Ling, sehingga membuat Zilong menjadi penerus Great Dragon untuk melindungi Cadia Riverlands.
Ling yang cemburu akan hal itu, kemudian pergi meninggalkan Great Dragon. Lalu Ling membuat suatu organisasi rahasia bernama Cyan Fich. Ling selalu latihan sendiri, menunggu waktu hingga kesempatan bertarung melawan Zilong untuk terakhir kalinya. Rivalitas mereka memang sangat ketat dan dramatis, tetapi mereka tak pernah menganggap sebuah rivalitas adalah permusuhan.
3. Zhask vs Yve dan Aurora
Zhask adalah raja Kastiyan pemimpin dari ras Swarm. Swarm sering sekali melakukan penjarahan dan penaklukan untuk mempertahankan kesejahteraan ras Swarm. Perkembangan Swarm sangat sulit dikendalikan, oleh karena itu Mitholora membasmi ras Swarm termasuk zhask.
Mitholora adalah sebuah planet misterius, ras-ras yang hidup di dalamnya sangat sedikit namun sangat kuat. Mitholora dijuluki sebagai pemburu dari jaman dahulu yang kehadirannya mampu menjaga keseimbangan semesta. Secara tidak langsung musuh bebuyatan alami Swarm adalah Mitholora.
Yve yang berasal dari Mitholora mengejar Zhask dan Swarm untuk memusnahkannya. Alih-alih takut, Zhask justru malah menikmati kejar-kejaran tersebut. Beberapa kali serangan Yve berhasil mengenai Zhask, tetapi Zhask selalu berhasil berteleportasi menggunakan Chrono Rift dari satu tempat ke tempat lainya hingga akhirnya Zhask mendarat di Northern Vale Land of Dawn.
Zhask mengira warga Nothern Vale sangat lemah, sehingga Zhask dan Swarm menjarah daerah tersebut. Tobias ksatria gagah sekaligus suami dari Aurora memimpin pasukanya untuk mengalahkan Zhask. Sayangnya, Tobias mati dalam pertarungan tersebut.
Mendengar berita itu, Aurora sangat marah dan memutuskan untuk balas dendam atas kematian suaminya. Ketika Aurora berhadapan dengan Zhask, Zhask mengira bahwa Aurora adalah wanita lemah yang penuh dengan kemarahan. Aurora berhasil melukai Zhask cukup parah.
Zhask terkejut lalu karena belum ada yang melukai dia separah ini selain Yve. Karena terluka, Zhask tidak bisa menggunakan Chrono Rift, alhasil dia kabur ke suatu tempat di Land of Dawn.
4. Franco vs Bane
Northern Vale adalah daerah salju yang sangat dingin. Orang-orang yang tinggal di sana sangat suka bertarung dan berburu. Mereka menghormati yang kuat dan bangga dengan penampilan mereka yang tinggi dan kasar. Franco yang memiliki tubuh kerdil dan sering diejek oleh rasnya, memiliki ambisi yang besar untuk menjadi petarung terhebat di Northern Vale.
Franco yang ingin diingat dalam buku para pahlawan, memutuskan untuk berlatih sendiri di daerah pegunungan. Ketika sedang berlatih, Bane sang bajak laut tiba-tiba muncul di dataran Frozen Land dan melanggar janji para bajak laut pada nelayan untuk tidak menjarah lagi.
Bane menjarah, merampok, dan menjadikan nelayan Northern Vale sebagai budaknya. Setelah sepuluh tahun Franco berlatih di pegunungan, Franco kembali ke sukunya dan bertarung melawan para bajak laut untuk mengambil alih kembali desanya. Kemudian Franco memimpin pasukannya untuk melawan Bane. Kapal Bane pun tenggelam beserta dengan Bane nya yang tenggelam.
Itulah Hero-Hero yang memiliki hubungan historis rivalitas di Mobile Legends! Seru-seru ceritanya, ya. Penuh aksi dan drama. Menurutmu, adakah selain Hero-Hero di atas yang memiliki hubungan rivalitas lainya? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya!
Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu enggak ketinggalan informasi seru seputar game dan esports lainnya, ya!