Apakah kalian masih memainkan game racing Crash Bandicoot, bertjauk CTR: Nitro-Fueled? Sang pengembang, Naughty Dog berkenan memberikan update baru menyambut Halloween yang jatuh pada bulan Oktober ini. Sebuah update bertajuk Spooky Grand Prix bakal memeriahkan hajatan ini.
Penasaran sama detail Grand Prix terbaru ini? Yuk, intip cuplikannya berikut ini!
Rencananya, Spooky Gran Prix bakal digelar hingga 3 November. Salah satu tambahan terbesar dari update ini adalah sirkuit Nina's Nightmare. Dihiasi warna hijau yang misterius, track ini membawa nuansa supranatural yang kartunis.
Nina Cortex bakal ikut ditambahkan sebagai karakter baru. Putri dari Neo Cortex ini bakal jadi driver yang bisa pemain beli atau koleksi. Sekilas, Nina bakal terlihat sangat spooky. Seperti beberapa karakter eksklusif di Grand Prix lainnya, Nina hanya bakal ada di shop ketika Spooky Grand Prix diluncurkan dan ada kemungkinana kalau dia enggak bakal muncul lagi.
Di antara tambahan sirkuit dan pebalap di CTR: Nitro-Fueled, kehadiran update ini juga membawa banyak perubahan berarti. Kini pemain bisa memilih gaya berkendara dari karakter yang mereka miliki dan enggak membatasi pilihan karakter dengan gaya permainan tertentu.
Selain itu, beberapa track klasik yang sempat muncul di Crash Nitro Kart bakal diboyong sebagai rangkaian Cup baru. Wah, sepertinya update ini bakal memberikan banyak pemain wahana baru yang cukup seru.
Bagaimana menrutu kalian kehadiran dari Spooky Grand Prix kali ini? Update dari Grand Prix baru ini bakal bisa kalian akses mulai tanggal 4 Oktober besok, jadi jangan ketinggalan untuk langsung menantang pemain lainnya, ya! Sementara itu terus ikutin berita game serta tulisan menarik lainnya hanya di kanal KINCIR!