5 Pebasket NBA yang Ngaku Hobi Banget Main Game

Hari ini liga basket terbaik dunia, NBA sudah memulai hari pertamanya. Hal tersebut tentunya membuat para atlet basket profesional kini harus berfokus untuk menjalani musim bersama dengan timnya masing-masing.

Bermain game menjadi salah satu cara bagi pebasket profesional untuk melepas penat setelah berlatih atau bertanding. Bahkan banyak sekali atlet NBA yang enggak malu-malu untuk mengakui jika mereka hobi banget bermain game.

Penasaran dengan atlet NBA yang hobi banget main game? Atau penasaran sama game yang mereka mainkan? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini ya!

Pebasket NBA yang hobi main game

1. Paul George

Paul George merupakan salah satu atlet NBA yang hobi main game.
Paul George merupakan salah satu atlet NBA yang hobi main game. Via Istimewa.

Salah satu pemain andalan LA Clippers, Paul George merupakan salah satu pemain yang hobi banget main game. Saat seluruh pertandingan NBA terhenti akibat karantina virus Covid-19, ia turut serta dalam turnamen Call of Duty: Warzone yang diselenggarakan oleh tim esports FaZe Clan.

Mengutip ESPN, manager sang pemain pernah mengatakan jika Paul George bisa menghabiskan 30-40 jam tiap minggu bermain game. Selain itu Andre Drummond yang kini bermain untuk Chicago Bulls, pernah mengatakan jika Paul George bisa saja menjadi atlet Call of Duty profesional lantaran kehebatannya dalam memainkan game keluaran Activision tersebut.

2. Devin Booker

Devin Booker yang kini memperkuat Phoenix Suns juga hobi main game.
Devin Booker yang kini memperkuat Phoenix Suns juga hobi main game. Via Istimewa.

Salah satu game yang paling populer bagi pecinta olahraga bola basket tentu saja adalah NBA 2K. Game simulasi basket terbaik tersebut baru-baru ini mengangkat Devin Booker, sebagai coverstar dalam game NBA 2K23 terbaru.

Pemilihan Devin Booker sebagai coverstar, tentu bukan sembarangan. Devin Booker memang sudah terkenal memiliki hobi bermain game NBA 2K, bahkan sejak ia masih kecil. Kehebatan pemain Phoenix Suns tersebut terbukti, lewat keberhasilannya menjuarai turnamen NBA 2K20 antar pebasket NBA yang berlangsung saat masa karantina virus Covid-19.

Bahkan pemain yang merupakan mantan pacar dari Kendall Jenner ini, mengetahui jika musim NBA terhenti akibat virus Covid-19 saat ia bermain game. Ia mendapatkan kabar tersebut bukan dari tim maupun pelatih, namun melainkan dari streamer kondang Nadeshot saat mereka sedang bermain Call of Duty bersama.

3. Gordon Hayward

Pemain yang kini memperkuat Charlotte Hornets ini memang terkenal memiliki hobi main game. Gordon Hayward juga terbilang cukup handal dalam bermain game-game FPS seperti Valorant, Halo, Overwatch, dan juga Fortnite.

Ia mengaku jika ia hampir menjadi atlet Halo profesional, lantaran ia dulunya sangat jago bermain Halo. Saat masih duduk di bangku kuliah, Hayward mengaku jika ia dan timnya sempat jadi juara turnamen Halo tingkat regional.

Selain itu Gordon Hayward juga memiliki ruangan khusus untuk ia bermain game dalam rumahnya. PC yang ia miliki juga memiliki spesifikasi yang enggak kalah dengan atlet esports pada umumnya. Bahkan ia sempat menjadi brand ambassador untuk HyperX yang merupakan salah satu brand aksesoris gaming ternama di Amerika Serikat.

4. Karl-Anthony Towns

Karl-Anthony Towns yang kini main di NBA memiliki hobi main game.
Karl-Anthony Towns yang kini main di NBA memiliki hobi main game. Via Istimewa.

Seperti kebanyakan atlet NBA yang berusia muda lainnya, Karl-Anthony Tows juga enggak ketinggalan untuk ketagihan main games. Pemain kelahiran 1995 ini sangat menggemari berbagai game battle royale mulai dari H1Z1, Fortnite, hingga Call of Duty: Warzone.

Kecintaan Karl-Anthony Towns terhadap video game bahkan dimulai saat ia masih kecil. Dalam wawancaranya dengan ESPN, ia mengaku jika ia kerap bermain mesin game arcade yang terdapat dalam restoran Pizza Hut saat ia masih kecil.

Bahkan Karl-Anthony Towns sempat menjadi brand ambassador untuk tim esports Luminosity Gaming, yang berasal dari Amerika Serikat. Selain itu ia juga sempat aktif streaming dalam situs Twitch, saat liga NBA terhenti akibat virus Covid-19.

5. De’Aaron Fox

De'Aaron Fox saat ini bermain untuk Sacramento Kings.
De’Aaron Fox saat ini bermain untuk Sacramento Kings. Via Istimewa.

Pemain Sacramento Kings ini mulai serius main game saat ia berada di kelas 3 SD. De’Aaron Fox mengatakan jika saat itu ia memainkan Call of Duty 4, dan sejak saat itulah ia mulai serius memainkan game keluaran Activision tersebut.

Selain Call of Duty, De’Aaron Fox juga mengaku jika ia merupakan penggemar game Need for Speed maupun Dragon Ball. Pemain yang berposisi sebagai point guard ini juga pernah menjadi brand ambassador untuk HyperX, dan sempat aktif streaming serta membuat video main game dalam kanal Twitch dan YouTube yang ia miliki.

***

Itulah beberapa atlet NBA yang memiliki hobi bermain game, seperti layaknya orang pada umumnya. Jangan lupa untuk terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan juga esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.