anime genre native isekai cover

Anime Genre Native Isekai yang Harus Kamu Tonton!

Baru-baru ini, sebuah genre anime baru saja populer dan menjadi topik pembahasan yang cukup panas. Genre tersebut disebut dengan native isekai. Berbeda dengan anime genre aslinya, di sini fokusnya menceritakan tentang dimensi yang tidak menggunakan karakter utama dari dunia nyata.

Sementara itu, anime isekai menceritakan tentang manusia dari dunia biasa dipindahkan menuju dunia fantasy. Banyak pecinta anime yang marah dan berdebat tentang munculnya genre native isekai. Mereka mengatakan bahwa sebenarnya native isekai adalah genre fantasy.

Kali ini, KINCIR akan memberikan beberapa rekomendasi anime dengan genre native isekai atau fantasy yang bisa kamu tonton sebagai pemahaman genre ini.

Tunggu apalagi? Yuk simak artikel berikut ini.

9 Rekomendasi anime genre fantasy atau native isekai

Goblin Slayer

Goblin Slayer via istimewa

Menceritakan seorang pendeta muda yang masih pemula ingin bergabung dengan sebuah kumpulan orang-orang baru. Mereka sedang mencari petunjuk tentang hilangnya orang desa karena kumpulan goblin. Karena tidak siap untuk bertarung, perjalanan ini malah menjadi akhir dari seluruh rekan Onna Shinkan.

Saat dia mengira ini adalah akhir dari hidupnya, tiba-tiba datang seorang Goblin Slayer yang menyelamatkan hidupnya. Setelah menyelamatkan hidupnya, Goblin Slayer membolehkan Onna untuk menjadi asistennya. Mereka akan membasmi dan mengalahkan semua goblin di dunia.

Sousou no Frieren

Sousou no Frieren via istimewa

Jika biasanya anime fantasy memiliki perspektif dari tokoh utama seorang manusia, Sousou no Frieren adalah anime yang menjadikan seorang gadis dari ras Elf sebagai karakter utamanya. Seperti yang ada di kebanyakan cerita, umur dari ras Elf biasanya lebih panjang dari manusia  biasa.

Frieren adalah karakter utama yang berasal dari ras Elf. Dia bersama dengan teman-temannya melakukan perjalanan, berpetualang, dan mengalahkan monster-monster. Dari sisi kehidupan Elf, kejadian ini hanya sebentar saja dan singkat. Tapi dari sisi kehidupan manusia, mereka sudah melewati kurang lebih 50 Tahun bersama dan tidak semua manusia bisa hidup panjang seperti Elf.

Jujutsu Kaisen

Jujutsu Kaisen via istimewa

Belakangan ini, dunia dikejutkan dengan kedatangan dari satu anime fantasi yang mengambil banyak perhatian. Jujutsu Kaisen menjadikan Yuji Itadori yang tadinya menjalani kehidupan normal dengan kekuatan fisik yang tidak masuk akal.

Tiba-tiba, sebuah monster kutukan menyerang sekolahnya dan Itadori terpaksa harus memakan jari dari Ryomen Sukuna atau raja dari kutukan untuk menyelamatkan sekolah dan temannya. Karena kekuatan dari Sukuna yang menakutkan, para petinggi menginginkannya mati, tapi Gojo Satoru akan menjamin keselamatannya sejauh ini.

Demon Slayer

Demon Slayer via istimewa

Tidak kalah menarik dengan anime fantasy lainnya, Demon Slayer adalah salah satu yang terbesar di industri saat ini. Untuk kamu penggemar action shounen dengan sentuhan fantasy, maka anime yang satu ini sangat cocok untuk kamu.

Menceritakan tentang perjalanan Kamado Tanjiro yang mencari cara untuk menyembuhkan adiknya Nezuko yang berubah menjadi iblis kembali menjadi manusia. Bersama dengan teman-temannya, Tanjiro harus berlatih menggunakan pedang untuk mengalahkan iblis lain yang akan memburu manusia demi mendapatkan jawaban.

Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Fullmetal Alchemist: Brotherhood via istimewa

Mungkin, banyak dari pecinta genre fantasy yang setuju bahwa Fullmetal Alchemist: Brotherhood adalah sebuah mahakarya yang tidak memiliki tandingan. Berada di negara Amestris pada era abad 20, hidup seorang saudara Edward dan Alphonse.

Suatu hari, sebuah eksperimen alkimia yang sangat besar di kediaman Elric membuat Edward dan Alphonse hidup di tengah-tengah keterpurukan. Mereka berusaha untuk membangkitkan ibu mereka kembali yang mengakibatkan Alphonse kehilangan tubuhnya dan Edward yang kehilangan kaki dan tangannya. 

Attack On Titan

Attack On Titan via istimewa

Anime ini menceritakan tentang perjalanan Eren Yeager sebagai karakter protagonis yang memiliki tujuan untuk membasmi seluruh Titan yang ada di dunia. Banyak titan pemakan manusia yang tersebar di seluruh pulau Paradis. Tapi, ada sembilan titan utama yang memiliki kemampuan yang berbeda-beda.

Tidak perlu ditanyakan lagi, Attack On Titan adalah satu dari sekian banyak anime yang harus kamu tonton dengan genre fantasy. Cerita yang dimiliki oleh anime ini sangat sulit di tebak oleh penggemarnya. Dengan sedikit bumbu-bumbu horor, politik, dan romance, membuatmu harus menontonnya.

Ousama Ranking

Ousama Ranking via istimewa

Bojji adalah karakter utama dari anime Ousama Ranking atau yang lebih dikenal dengan Raking of Kings. Dia adalah anak pertama dari seorang raja paling kuat di dunia dan menguasai segala. Bojji sangat dinanti-nanti untuk menjadi penerus yang lebih hebat darinya.

Tapi nyatanya, Bojji memiliki tubuh yang sangat lebah yang membuat semua orang tidak percaya dengannya. Saudara tiri dari Bojji yaitu Daida menjadi kandidat unggulan untuk menjadi raja selanjutnya. Dibalik artstyle seperti anime anak, Ousama Raking memiliki cerita dan arti dari perjalanan Bojji untuk melewati banyak ujian di kehidupan.

Made In Abyss

Made In Abyss via istimewa

Anime yang satu ini memiliki gaya penceritaan yang sangat gelap dan berbeda dengan yang lainnya di daftar ini. Seorang anak yatim piatu bernama Riko menemukan sebuah robot yang memiliki nama Reg. Dia jatuh dari permukaan menuju Abyss. Bersama, Riko dan Reg akan berkelana di Abyss untuk menemukan ibu Riko yang hilang.

Little Witch Academia

Little Witch Academia via istimewa

Jika kamu mencari anime dengan tema penyihir seperti film Harry Potter, maka Little Witch Academia ini cocok untuk kamu. Menceritakan tentang Akko Kagari, seorang anak perempuan biasa yang masuk ke dalam akademi sihir. Karena kekurangan pengalaman dan kemampuan, Akko pergi melakukan penjelajahan untuk menemukan rahasia di balik sihir. Artstyle yang dimilikinya cukup berbeda dan gaya penceritaan yang cukup lucu tidak akan membuatmu bosan.

***

Dari beberapa anime fantasy di atas, mana yang paling memorable untukmu? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar anime dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.