Seperti yang kita ketahui, Sony Pictures memiliki semesta perfilman Marvel yang terpisah dengan MCU, yaitu Sony’s Spider-Man Universe (SSU). Semesta ini pun menghadirkan film Marvel yang berfokus pada karakter yang memiliki hubungan erat dengan Spider-Man di versi komiknya. Salah satu film SSU yang segera rilis di bioskop adalah Kraven the Hunter yang melibatkan Aaron Taylor-Johnson sebagai pemerannya.
Sekadar informasi, dalam versi komiknya Kraven adalah seorang pemburu ulung yang mengincar Spider-Man untuk membuktikan bahwa ia adalah pemburu terbaik di dunia. Nah, pada ajang CinemaCon 2023 beberapa waktu lalu, Sony Pictures akhirnya membeberkan sejumlah fakta tentang film Kraven the Hunter. Salah satunya adalah fakta bahwa film tersebut akan punya rating ‘R’ atau khusus penonton dewasa.
Selain itu, trailer perdana dari film Marvel ini juga sempat ditayangkan pada CinemaCon 2023. Melansir The Direct, trailer tersebut memperlihatkan momen brutal dan penuh darah dari Kraven yang menggigit telinga seseorang hingga putus yang tentunya sesuai dengan rating usia dewasanya. Sayangnya, trailer ini baru bisa disaksikan oleh masyarakat luas pada Musim Panas mendatang.
Hal ini pun membuat Kraven the Hunter menjadi proyek SSU pertama yang memiliki rating R. Sony pun terbilang membuat keputusan yang tepat, mengingat Kraven yang memang terkenal sebagai pemburu yang brutal pada versi komiknya.
Apalagi, sejumlah proyek SSU sebelumnya cukup dikritik karena kurang bernuansa brutal akibat terlalu memaksakan menggunakan rating PG-13. Padahal, tokoh utama dari proyek SSU sebelumnya, seperti Venom dan Morbius, juga punya sikap yang brutal di komik layaknya Kraven. Jadi, rasanya Sony sudah mulai belajar dari kesalahan proyek SSU sebelumnya.
Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan rating dewasa yang dimiliki film Marvel terbaru tersebut? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!